TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Mendidik Anak agar Tak Memiliki Sifat Pelit, Bisa Diterapkan!

Anak pun jadi gemar berbagi dengan orang-orang di sekitar

ilustrasi anak sedang bermain (unsplash.com/@itshoobastank)

Tidak ada orangtua yang ingin anak-anaknya memiliki karakter negatif. Semuanya tentu selalu memiliki harapan baik yang berkaitan dengan anak-anak.

Salah satu sifat yang diinginkan oleh para orangtua adalah gemar berbagi atau tidak pelit. Hal ini disebabkan memang pelit bukan tindakan yang positif untuk ditiru. Jika orangtua ingin anak-anaknya terhindari dari sikap pelit, beberapa cara berikut ini bisa dilakukan.

1. Membiasakan anak menyisihkan makanan atau uang miliknya untuk bersedekah

ilustrasi memberi uang (pexels.com/@karolina-grabowska)

Hal pertama yang bisa diterapkan oleh orangtua adalah dengan membiasakan anak untuk selalu menyisihkan makanan, uang, atau barang miliknya untuk dibagi. Cara ini adalah bentuk kepedulian yang bisa diajarkan pada anak.

Anak-anak biasanya belum memahami apa itu pelit dan bagaimana contoh tindakan pelit. Namun, dengan membiasakan hal yang positif, anak juga dapat terus mecontohnya secara baik.

Baca Juga: Jangan Minta Putus Dulu, Ini 5 Cara Menyikapi Pacar yang Pelit!

2. Melatih empati anak untuk peduli dengan orang-orang di sekitarnya

ilustrasi anak berpikir (pexels.com/@alex-green)

Tidak mudah untuk membuat anak memiliki rasa empati yang besar. Hal ini perlu terus dilatih dan dibiasakan oleh orangtua.

Peran orangtua sangat besar dan tak hanya terbatas pada urusan materi semata. Orangtua juga harus senantiasa membiasakan anak untuk memupuk rasa empatinya pada orang-orang di sekitar. Hal tersebut akan membuat rasa empatinya terus terjaga hingga dewasa.

3. Tidak memanjakan anak dengan berbagai hal secara belebihan

ilustrasi memberi uang (pexels.com/@karolina-grabowska)

Segala hal yang berlebihan memang tidak akan memberikan dampak yang baik. Begitu pula bila orangtua terlalu memanjakan anak dengan berbagai hal yang bahkan berlebihan untuk seusianya.

Orangtua sebetulnya perlu memahami bahwa anak yang diberikan materi berlebih justru akan membuatnya tumbuh menjadi pribadi yang egois dan hanya mengedepankan apa yang dimilikinya saja. Bukan tak mungkin anak juga akan bersikap pelit sebab merasa dirinyalah yang berhak atas sesuatu hal.

4. Melibatkan anak dalam berbagai aktivitas sosial

ilustrasi acara sosial (unsplash.com/@kattyukawa)

Cara paling efektif untuk menghindari anak dari perilaku pelit adalah dengan banyak melibatkannya dalam berbagai aktivitas sosial. Aktivitas sosial ini bisa beraneka ragam, mulai dari penggalangan dana hinga santunan.
Dengan melibatkan anak secara langsung, mereka akan belajar dengan cara mengamati dan memperhatikan. Jelas saja ini juga akan membantu mereka untuk perduli dengan sesama.

Baca Juga: Stop Membalas Orang Pelit dengan Bersikap Sama Pelit, Ini 5 Alasannya!

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya