UNIQLO Siapkan Baju untuk Bayi Baru Lahir di Bumi Sehat Bali

Pakaian yang baik untuk hidup yang lebih baik

UNIQLO, perusahaan retail ternama asal Jepang yang sudah memiliki 32 gerai resmi di Indonesia, baru saja membagikan pakaian untuk bayi baru lahir di Bali pada Sabtu (21/12) lalu. Digelar di Ubud, berikut keseruan program pengabdian masyarakat dari UNIQLO.

1. Menggandeng Yayasan Bumi Sehat, organisasi non-profit yang sudah 20 tahun lebih berdiri

UNIQLO Siapkan Baju untuk Bayi Baru Lahir di Bumi Sehat BaliDok. UNIQLO

Sebagai bentuk komitmen UNIQLO kepada konsumen Indonesia, brand asal Jepang ini menggandeng Yayasan Bumi Sehat dalam program penyediaan pakaian berkualitas bagi bayi baru lahir.

Yayasan Bumi Sehat sendiri adalah organisasi non-profit yang sudah berdiri sejak tahun 1995, bergerak di bidang layanan kesehatan ibu dan anak serta keluarga.

2. Dihadiri oleh COO PT. Fast Retail Indonesia dan founder Bumi Sehat

UNIQLO Siapkan Baju untuk Bayi Baru Lahir di Bumi Sehat BaliDok. UNIQLO

Yugo Shima, Chief Operating Officer PT. Fast Retailing Indonesia menghadiri secara langsung program penyediaan baju berkualitas bagi bayi baru lahir yang diselenggarakan di Ubud, Bali.

Turut hadir pula Robin Lim, sosok inspiratif di balik berdirinya Yayasan Bumi Sehat. Kerja sama antara Bumi Sehat dengan UNIQLO ini ditandai dengan penyerahan bingkisan pakaian bayi pada ibu-ibu yang hadir di sana.

3. Memilih pakaian untuk bayi harus jeli, pastikan nyaman dan aman

UNIQLO Siapkan Baju untuk Bayi Baru Lahir di Bumi Sehat BaliPexels/Victoria Borodinova
dm-player

Program sosial yang digagas oleh UNIQLO ini berangkat dari kepedulian terhadap kesehatan bayi. Kulit bayi yang sensitif membutuhkan pakaian berbahan lembut, nyaman, dan aman.

Berangkat dari kepedulian ini, UNIQLO membawa LifeWear untuk pelanggan di Indonesia khususnya bayi dan anak-anak.

Baca Juga: 5 Tanda Bayi Mulai Kedinginan, Orangtua Harus Peka!

4. Tak hanya nyaman, LifeWear dari UNIQLO punya filosofi apik

UNIQLO Siapkan Baju untuk Bayi Baru Lahir di Bumi Sehat BaliDok. UNIQLO

Selain nyaman dan berkualitas, LifeWear menyimpan filosofi apik dari pendekatan nilai budaya Jepang. LifeWear mengusung kesederhanaan, kualitas, dan daya tahan untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik.

5. Disadari atau tidak, pakaian yang baik akan menciptakan kehidupan yang lebih baik

UNIQLO Siapkan Baju untuk Bayi Baru Lahir di Bumi Sehat BaliPexels/kelvin octa

UNIQLO mempercayai bahwa pakaian yang baik adalah cikal bakal bagi kehidupan yang lebih baik. Pakaian bisa menjadi sumber kekuatan, dapat memperkaya kehidupan para penggunanya, memberi kenyamanan, perlindungan, serta kesenangan.

Gimana, kamu berkeinginan membelinya untuk anakmu kelak?

Baca Juga: Cara Menjemur Bayi yang Baik dan Benar dengan Waktu yang Tepat

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya