5 Hal yang Harus Dilakukan Mertua saat Tahu Menantu Selingkuh

Cari tahu penyebab dan cara menyelesaikannya

Semua orangtua pasti berharap anaknya akan memiliki kehidupan lebih baik ketika memutuskan untuk menikah. Gak heran jika ada banyak pertimbangan panjang yang perlu dipikirkan karena ini menyangkut masa depan anak.

Mengetahui perselingkuhan yang dilakukan oleh menantu, pasti jadi tamparan hebat bagi orangtua. Gak ada orangtua yang rela anaknya sampai diselingkuhi oleh pasangannya.

Menanggapi hal tersebut, biasanya orangtua akan merasa geram dan berapi-api. Namun, jika hanya mengandalkan rasa marah, permasalahan gak akan pernah selesai. Agar bisa menemukan titik terang, kamu bisa ikuti berbagai cara di bawah ini.

1. Kumpulkan bukti untuk memastikan kebenarannya  

5 Hal yang Harus Dilakukan Mertua saat Tahu Menantu Selingkuhilustrasi mencari bukti (pexels.com/Cottonbro)

Sebelum menuduh menantu selingkuh, sebaiknya kamu cari tahu dulu apa yang sebenarnya terjadi. Cobalah kumpulkan bukti pendukung sebanyak-banyaknya untuk memastikan tuduhanmu tepat.

Sebaiknya, jangan bilang kepada anakmu dulu sebelum semua bukti terkumpul. Dilansir Insider, Sheri Mayers, terapis hubungan, menjelaskan, ketika kamu menuduh tanpa bukti, itu hanya akan membuat dia menutupi jejak perselingkuhannya dengan lebih baik.

Kamu bisa mulai mengumpulkan fakta dari apa yang dilihat juga didengar. Selain itu, kamu boleh bertanya kepada saksi mata yang melihat perselingkuhan menantu. Atau, jika memergoki langsung, kamu bisa merekam diam-diam, setelah itu cari tahu kebenarannya.

2. Perkirakan reaksi yang akan ditunjukkannya  

5 Hal yang Harus Dilakukan Mertua saat Tahu Menantu Selingkuhilustrasi memikirkan sesuatu (pexels.comAndrea Picquadio)

Sebelum memutuskan untuk menemui menantu, sebaiknya prediksikan terlebih dahulu reaksi apa yang akan ditunjukkannya. Apakah dia akan kaget atau bahkan pura-pura gak tahu?

Menurut Kelli Miller, LCSW, MSW, seorang psikoterapis, dikutip dari wikiHow, coba pertimbangkan bagaimana ia akan bereaksi. Pikirkan dan pertimbangkan hingga kamu menemukan cara untuk menanggapinya.

Artinya, sebelum kamu melontarkan pertanyaan secara langsung kepada menantu, coba pilah dulu perkataan apa yang patut disampaikan. Jangan sampai kamu salah bicara hingga membuat dia enggan berkata jujur dan malah membuat segalanya makin buruk.

Baca Juga: 9 Tanda Pasangan Selingkuh, Sadari Bro!

3. Cari momen yang pas untuk berdiskusi berdua  

dm-player
5 Hal yang Harus Dilakukan Mertua saat Tahu Menantu Selingkuhilustrasi berbincang (pexels.com/Cliff Booth

Setelah kamu tahu apa saja hal yang akan disampaikan, selanjutnya cari momen yang pas untuk bisa berdiskusi berdua dengannya. Pastikan untuk memilih tempat yang aman di mana kalian merasa nyaman dan hindari distraksi. Misalnya, pilih taman atau restoran yang gak terlalu ramai.

Miller juga menyarankan, sebaiknya selama percakapan, kamu tetap berpegang teguh pada fakta dan bukti yang diketahui. Jangan memberikan cerita yang berlebih atau menambahkan perasaan emosional. Tunjukkan kepada menantumu segala bukti yang telah kamu kumpulkan tentang perselingkuhannya dan minta dia untuk merespon.

4. Coba dengarkan pendapat dan alasannya  

5 Hal yang Harus Dilakukan Mertua saat Tahu Menantu Selingkuhilustrasi mendengarkan pendapat (pexels.com/Cottonbro)

Selain mengungkapkan berbagai hal yang kamu temukan terkait perselingkuhan, berikan ia waktu untuk bisa merespons dan menjelaskan cerita berdasarkan sudut pandangnya. Sebaiknya, berikan tanggapan yang tenang agar menantu bisa bercerita dengan jujur. 

Mengetahui berbagai kisah dari beragam sudut pandang, bisa lebih membuka pemikiranmu. Meskipun perselingkuhan itu gak bisa ditolerir dan merupakan tindakan yang salah, tapi kamu tetap harus tahu sudut pandang dia agar tahu alasannya. Dikutip dari insider, April Masini, pakar hubungan, menyebutkan bahwa perselingkuhan itu gak terjadi dalam ruang hampa.

“Perselingkuhan sering terjadi karena si pelaku merasa diabaikan, teraniaya, atau gak dihargai. Hal tersebut tentu saja gak bisa dijadikan alasan untuk menormalisasi perselingkuhan. Namun, cukup menjelaskan penyebabnya,” ungkapnya.

5. Tanyakan rencana yang akan diambilnya  

5 Hal yang Harus Dilakukan Mertua saat Tahu Menantu Selingkuhilustrasi bertanya (pexels.com/Christina Morillo)

Setelah kamu berhasil berdiskusi mengenai perselingkuhan yang dilakukan, coba tanyakan rencana yang akan diambilnya. Miller berpendapat, tidak masalah jika kamu merasa marah, sedih, atau sakit hati mengetahui faktanya.

Setelah kamu bereaksi dan coba mencerna semuanya, tanyakan apa keputusan yang hendak dia ambil. Sampaikan juga bahwa kamu ingin anakmu merasa bahagia.

Gak peduli apa pun hasilnya, diskusi yang dilakukan dengan menantumu adalah sebuah langkah awal yang penting untuk membuat keputusan. Apakah hubungan dia dengan anakmu bisa kembali berjalan baik atau harus berpisah?

Mengetahui fakta bahwa menantu berselingkuh adalah hal yang cukup menyesakkan bagi setiap orangtua. Namun, jika hanya mengandalkan emosi sesaat, itu gak bisa menyelesaikan masalah. Kamu bisa lakukan beberapa hal di atas agar bisa menemukan titik terang untuk masa depan anakmu.

Baca Juga: 6 Sikap yang Harus Kamu Ambil saat Tahu Temanmu Selingkuh, Dengarkan!

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Mari berteman!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya