Self-respect adalah elemen penting dalam membangun hubungan. Ketika kamu bisa menghargai diri sendiri, kamu pun dapat menempatkan diri ketika bergaul dengan siapa pun tanpa merasa minder.
Masalahnya, rasa hormat terhadap diri sendiri tidak akan terbentuk kalau kamu kerap merendahkan dirimu. Banyak orang tidak sadar bahwa sehari-hari ia selalu menempatkan posisi dirinya di bawah. Berbeda lho, antara rendah hati dengan rendah diri.
Dibanding selalu merendah dan menganggap diri sendiri tidak bisa apa-apa, alihkan sikap tersebut dengan empat langkah di bawah. Yuk, bangun rasa hormat ke dirimu!