5 Kalimat Singkat Ini Membuat Hidup Lebih Berharga, Bermakna

Semakin kamu peduli, semakin kamu berharga
"Kamu bisa mendapatkan lebih banyak karena kamu bisa menjadi lebih, dan kecuali kamu mengubah diri kamu, maka kamu akan selalu memiliki apa yang kamu punya." - Jim Rohn -

Kutipan di atas diungkapkan oleh seorang motivator dunia, yaitu Jim Rohn kepada ribuan orang yang ada di depannya. Bagi mereka yang merasa hidupnya berharga akan benar-benar mengerti arti kehidupan.

Suatu prinsip perlu kamu pegang sebagai pedoman, baik itu dalam bentuk afirmasi ke diri kamu maupun kalimat yang perlu kamu catat. Berikut ini penjelasan 5 kalimat singkat yang membuat hidup lebih berharga.

1. Belajarlah dari pengalaman positif dan negatif

5 Kalimat Singkat Ini Membuat Hidup Lebih Berharga, Bermaknailustrasi bercakap-cakap (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Terkadang kamu belajar melakukan sesuatu dengan benar, dan kadang-kadang juga kamu melakukannya dengan salah. Itu hal yang biasa! Yang terpenting adalah belajar dari pengalaman sendiri, baik yang negatif maupun positif. Pengalaman negatif dan positif dari orang lain pun perlu kamu pelajari untuk menambah wawasan serta mengetahui pemicu dari suatu kegagalan dan keberhasilan.

Dengan belajar dari pengalaman sendiri dan pengalaman orang lain merupakan informasi yang sangat berharga. Kamu bisa belajar dari apa yang kamu lihat dan mengamatinya. Lalu bisa juga belajar mendengarkan, untuk menjadi sosok pendengar yang baik. Belajar dari buku, belajar dari sekolah atau kuliah, belajar dari lagu, dan belajar dari percakapan orang lain.

2. Cobalah sesuatu dengan membuat perbedaan dan membuat beberapa kemajuan

5 Kalimat Singkat Ini Membuat Hidup Lebih Berharga, Bermaknailustrasi belajar (pexels.com/Vlada Karpovich)

Sambil belajar dari poin yang pertama, sekarang kamu perlu mencoba sesuatu untuk menilai diri sendiri apakah kamu bisa melakukannya atau tidak. Cobalah membuat perbedaan dan kemajuan dari banyaknya bidang yang kamu kerjakan. Dengan begitu, kamu bisa melihat bidang yang mudah kamu lakukan dan bisa kamu tekuni dengan serius.

Mencoba dan mengerjakan banyak bidang bukan berarti kamu harus bisa semuanya, tetapi untuk mengetahui kesulitan dan kemudahan dari suatu bidang. Bisa jadi, bidang lain yang pernah kamu lakukan dapat menjadi keahlian baru serta menambah wawasan kamu. Semakin banyak bidang yang kamu coba, semakin potensial kamu memiliki keahlian di bidang lain.

Baca Juga: 5 Pelajaran Berharga saat Memasuki Usia 20-an, Banyak Hal Tak Terduga

3. Tetaplah selesaikan sesuatu yang telah kamu mulai

dm-player
5 Kalimat Singkat Ini Membuat Hidup Lebih Berharga, Bermaknailustrasi menatap komputer (pexels.com/Mikhail Nilov)

Terkadang tekanan internal dan eksternal dapat memicu ketidakseriusan. Kekhawatiran dan kecemasan yang merongrong mental seseorang dapat meninggalkan sesuatu yang telah ia mulai. Kendati demikian dengan banyaknya tekanan, jangan biarkan pikiranmu berniat untuk berhenti di tengah jalan.

Mungkin saja pada sesuatu hal yang baru, kamu akan berhasil menyelesaikannya. Tetapi, tetaplah selesaikan sesuatu yang telah kamu mulai dan jalani saat ini. Dan dapatkan yang lebih baik dari yang kamu lakukan daripada yang kamu temukan.

4. Cukup peduli terhadap segala sesuatu

5 Kalimat Singkat Ini Membuat Hidup Lebih Berharga, Bermaknailustrasi berdiskusi (pexels.com/RODNAE Productions)

Maksud dari cukup peduli terhadap segala sesuatu artinya kamu memiliki kepekaan untuk membuat dan mengubah peluang dengan hasil yang baik. Jika kamu cukup peduli, kamu akan mendapatkan hasil yang yang luar biasa dengan memperhatikan detail-detail kecil. Tidak dilewatkan begitu saja karena kamu cukup menghargainya.

Cukup peduli dengan membuat perbedaan, memulai usaha baru, menjadi pendengar yang baik, dan cukup peduli pada kemenangan masa depan. Semakin kamu peduli terhadap peluang baru dan detail-detail kecil, maka semakin besar kamu memperoleh keberhasilan yang berharga.

5. Jangan pedulikan pandangan negatif orang lain

5 Kalimat Singkat Ini Membuat Hidup Lebih Berharga, Bermaknailustrasi sedang merenung (pexels.com/Pixabay)

Jika poin keempat kamu cukup peduli terhadap segala sesuatu yang berharga, maka poin kelima ini kamu tidak perlu mempedulikan segala macam omongan negatif dan nasihat banyak orang. Tidak salah dengan mendengarkan pandangan orang lain. Tapi jika terlalu banyak nasihat yang kamu dengar dari orang yang berbeda-beda, maka kamu akan kebingungan dan ujung-ujungnya pun kamu merasa risi terhadap omongan mereka.

Di sisi lain, mereka bisa saja menggunjingkan kamu karena kamu melakukan sesuatu yang berbeda, sebab mereka tidak bisa melakukannya. Artinya kamu cukup unggul dengan hal itu, kamu tidak perlu memusingkannya hanya karena omongan mereka. Yang terpenting adalah kamu melakukan sesuatu yang berharga dan positif selama tidak merugikan mereka, ya 'kan?

Kalimat singkat dalam poin di atas yang bisa membantu hidupmu lebih berharga dari sebelumnya. Jalani dan nikmati setiap peluang!

Baca Juga: 5 Cara Setop Beri Label Negatif ke Diri Sendiri, Kamu Berharga!

Ali Akbar Mhd Photo Verified Writer Ali Akbar Mhd

Menyukai Kesibukan Walau Tak Lupa Rebahan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya