5 Tips Supaya Gak Kesepian saat Tinggal Sendiri, Enjoy Your Life!

Tanamkan mindset kalau kamu baik-baik saja sendirian

Gak ada yang bisa menebak perubahan apa saja yang akan terjadi dalam hidup kita, baik itu dalam hal relationship, pekerjaan, atau bahkan tempat tinggal. Kamu yang tadinya berpikir kalau bakal terus tinggal dengan orangtua, bisa jadi tiba-tiba harus merantau dan tinggal sendiri karena situasi yang tak terelakkan. 

Yang bisa kamu lakukan pada perubahan drastis seperti itu hanyalah mencoba beradaptasi dengan keadaan. Bagi kamu yang terbiasa hidup dikelilingi dengan banyak orang, mungkin rasanya agak kesepian saat harus merantau dan ngekos sendirian. Tapi tenang saja karena rasa kesepian itu bisa diatasi, contohnya dengan lima tips di bawah ini. 

Baca Juga: 5 Tips Agar Gak Kesepian Saat Pertama Kali Ngekos, Biar Gak Homesick!

1. Nikmati hidupmu yang bebas

5 Tips Supaya Gak Kesepian saat Tinggal Sendiri, Enjoy Your Life!ilustrasi bahagia (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Daripada mengurung diri sendirian di dalam rumah sendirian, akan lebih baik jika kamu keluar dan menikmati hidupmu dengan bebas. Dengan kata lain jangan memusatkan pikiran pada kesendirianmu, akan tetapi cobalah lakukan sesuatu yang membuat pikiranmu lebih positif. 

Dan kamu bisa lakukan apa saja yang kamu suka untuk bisa enjoy menikmati hidupmu ketika sendirian. Entah itu dengan menonton film yang seru ditemani camilan, jalan-jalan sore di taman, belanja ke supermarket, atau hal-hal lainnya yang terasa menyenangkan untuk dilakukan sendiri. 

2. Sering undang teman untuk berkunjung

5 Tips Supaya Gak Kesepian saat Tinggal Sendiri, Enjoy Your Life!ilustrasi beri bingkisan (pexels.com/Cedric Fauntleroy)

Kalau kamu tipe orang ekstrover yang gak bisa hidup tanpa adanya kehadiran orang lain di sekitarmu, maka cara yang satu ini mungkin bisa dilakukan. Yaitu sering mengundang teman untuk berkunjung ke rumahmu. 

Bukan mengundang sembarangan teman, ya, akan tetapi yang memang sudah kamu percaya dan dekat denganmu selama merantau. Namun di sisi lain kamu juga harus tetap hati-hati dan setiap hari melakukannya, karena bisa mengganggu hidup mereka. 

Baca Juga: 6 Tips Melawan Kesepian di Tahun Baru 2023, Jomblo Wajib Baca!

dm-player

3. Hindari overthinking dan perasaan dramatis atas kesendirianmu

5 Tips Supaya Gak Kesepian saat Tinggal Sendiri, Enjoy Your Life!ilustrasi terpuruk (pexels.com/Andrew Neel)

Sebenarnya hal yang paling berpengaruh pada perasaanmu ialah apa yang kamu pikirkan. Kalau kamu sering overthinking dan meratapi diri sendiri, itulah yang kemudian membuatmu jadi sangat kesepian ketika tinggal sendiri. 

Gak setiap hari dan setiap waktu orang lain dapat menemanimu, jadi rasanya berlebihan kalau kamu mendramatisi keadaanmu yang sedang tinggal sendiri. Jadi stop merasa dirimu menyedihkan dan hindarilah pikiran-pikiran negatif yang membuatmu overthinking

4. Lakukan kegiatan produktif yang membuatmu asyik sendiri

5 Tips Supaya Gak Kesepian saat Tinggal Sendiri, Enjoy Your Life!ilustrasi vlogger (pexels.com/Anna Shvets)

Bisa jadi penyebab kenapa kamu merasa kesepian saat tinggal sendiri ialah karena kamu punya banyak waktu luang, di mana ketika tidak ada kegiatan kamu jadi melamun dan akhirnya merasa kesepian. Jadi untuk mengatasinya kamu bisa coba melakukan kegiatan produktif ketika sendirian. 

Apapun itu yang bisa kamu lakukan, entah itu menulis artikel atau novel, membuat konten, ngevlog, atau bahkan memasak dan membersihkan rumah. Pokoknya lakukan kegiatan ringan apapun yang bisa membuatmu jadi terdistraksi dan lupa akan kesendirianmu. 

5. Tanamkan mindset positif bahwa kamu baik-baik saja sendirian

5 Tips Supaya Gak Kesepian saat Tinggal Sendiri, Enjoy Your Life!ilustrasi rileks (pexels.com/Tirachard Kumtanom)

Kondisi emosional dan perasaan sangat erat kaitannya dengan apa yang kita pikirkan. Begitu pula dengan rasa kesepian, yang mana bisa timbul dari bagaimana kamu memandang kehidupanmu yang sendirian. 

Sehingga hal yang perlu kamu lakukan ialah menanamkan mindset yang lebih positif pada diri sendiri. Supaya kamu bisa lebih enjoy dalam beraktivitas dan menjalani hidupmu secara independen tanpa harus selalu ditemani orang lain. 

Itulah tadi lima tipsnya supaya kamu gak kesepian saat tinggal sendiri. Agar hari-harimu ketika merantau dapat terasa lebih ringan dijalani meskipun hidup sendirian. 

Baca Juga: 5 Tips Mencegah Kesepian saat Bekerja Remote, Jaga Komunikasi

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya