TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jangan Dibuang, 5 Jenis Sampah Rumah Tangga Ini Bisa Didaur Ulang

Hanya butuh sedikit sentuhan kreativitas #IDNTimesLife

ilustrasi seseorang memegang tanaman (pexels.com/Thirdman)

Apa yang kamu lakukan dengan sampah rumah tangga selama ini? Barangkali di antara kita terbiasa untuk membuangnya tanpa memilahnya lagi.

Padahal, boleh jadi ada sebagian sampah yang justru bisa didaur ulang, lho. Bahkan, beberapa jenis sampah usai melalui proses daur ulang malah bisa menghasilkan uang.

Nah, kira-kira sampah rumah tangga apa saja yang bisa kamu manfaatkan lagi? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

1. Kardus telur bisa dijadikan media tanam

ilustrasi menanam microgreen di kotak bekas (pexels.com/Ron Lach)

Apa yang kamu lakukan dengan kotak kardus bekas wadah telur? Mengumpulkannya lalu dibuang atau dibakar? Eits, jangan asal bakar karena bisa menyebabkan polusi udara sekaligus mengganggu tetangga, ya!

Padahal kamu bisa menyulap kotak kardus telur menjadi media tanam, lho! Manfaatkan kardus wadah telur ini sebagai media menanam microgreen. Cukup tambahkan campuran tanah dan sekam di masing-masing lubang kotak, lalu tebar benih microgreen. Begitu microgreen sudah dipanen, kamu bisa menggunakan kembali kotak yang sama selama beberapa kali.

Baca Juga: 5 Fakta Pagpag, Makanan 'Daur Ulang' dari Filipina

2. Kain belacu diubah menjadi eco bag

ilustrasi seseorang memilih eco bag (pexels.com/Sam Lion)

Di rumah ada kain belacu bekas tepung terigu? Jangan buru-buru disingkirkan, ya! Kamu hanya memerlukan sedikit kreativitas untuk mengubah kain belacu menjadi sesuatu yang bernilai. Misalnya, menyulap kain belacu menjadi eco bag.

Ya, eco bag. Tas ramah lingkungan yang dapat kamu gunakan berkali-kali. Selain kamu bisa menggunakannya untuk berbelanja , kamu juga bisa menjualnya dan menghasilkan uang tambahan. Bayangkan, hanya bermodal kain bekas dan kamu bisa menambah kas pemasukan.

3. Kain belacu untuk menyimpan bahan makanan

ilustrasi seseorang menyimpan kacang (pexels.com/ Sarah Chai)

Selain mengubahnya menjadi eco bag, kamu juga bisa mendaur ulang kain belacu menjadi mini bag atau tas-tas kecil. Mini bag ini nantinya dapat digunakan sebagai wadah penyimpan bahan makanan menggantikan peran kantung plastik.

Adapun bahan makanan yang dapat kamu simpan di mini bag kain belacu hanya bahan makanan kering antara lain kacang-kacangan, beras, maupun pasta. Wah, sudah aman untuk lingkungan, kamupun membantu bumi bernafas lega dari tumpukan sampah.

4. Botol plastik alternatif vas bunga

ilustrasi seseorang memegang botol dan bunga (pexels.com/Mikhail Nilov)

Alih-alih membuang botol-botol plastik yang dapat menimbulkan masalah lingkungan, kamu bisa mendaur ulangnya secara sederhana, lho. Kamu bisa banget menyulap botol plastik bekas menjadi vas bunga ataupun pot tanaman.

Ambil sebuah botol plastik bekas dan isi dengan air secukupnya. Kemudian, masukkan setangkai bunga ke dalamnya. Kamupun bisa mengkreasikannya agar jauh lebih estetik, semisal mengecat botol plastik dengan cat khusus atau memberi sentuhan gambar-gambar unik.

Baca Juga: Dua Pemuda Perancis ke Banyuwangi, Ingin Bersihkan Sampah Sungai

Verified Writer

Diena

Writing is a healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya