TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Sederhana Yakin pada Diri Sendiri agar Gak Terombang-ambing

Senjata ampuh untuk membangun kepercayaan pada diri 

ilustrasi perempuan (pexels.com/Masha Raymers)

Rasa percaya diri penting untuk kamu miliki. Ada beberapa orang yang memiliki kepercayaan diri rendah karena berbagai macam alasan, biasanya sumbernya dari pengalaman di masa lalu yang kurang menyenangkan sehingga membuat orang tersebut trauma. Misalnya, perpisahan kedua orangtua, mendapatkan kekerasaan fisik dan mental, serta semua hal-hal negatif yang pernah dialaminya.

Inilah sebabnya mengapa ada orang yang gampang banget merasa minder dan susah bergaul dengan temannya. Hal-hal tersebut karena kepercayaan pada dirinya rendah. Rasa yakin pada kemampuan yang dimilikinya pun rendah. Lalu, bagaimana caranya untuk membuat seseorang bisa yakin kembali pada kemampuan dirinya sendiri?

Gak mudah tapi juga gak susah, kok. Sebenarnya kamu bisa membangun kepercayaan diri melalui cara-cara yang sederhana, namun sangat luar biasa manfaat yang akan kamu rasakan nantinya. Apa saja itu? Yuk, simak penjelasan berikut.

1. Buat list apa saja yang menjadi kelebihan dan kelemahanmu

ilustrasi menulis (pexels.com/Dziana Hasanbekava)

Gak perlu pengakuan dari orang-orang sekitar. Jika kamu terus bersemangat mengasah dan menunjukkan pada dunia bahwa kamu mempunyai bakat tertentu. Secara otomatis kamu akan semakin yakin pada dirimu sendiri. Kemudian, kalau kamu sudah mengetahui apa yang menjadi kelemahanmu. Jangan berdiam diri dan terus meratapi.

Namun, bangkitlah berdiri dan asah terus hal-hal tersebut agar gak menjadi hambatan di masa depan. Misalnya, kamu sekarang sudah tahu bahwa yang menjadi kelemahanmu adalah gak bisa memutuskan sesuatu. Maka, belajarlah untuk mencoba mengambil keputusan apapun sendiri mulai dari hal-hal yang kecil dulu, seperti memilih baju warna apa yang akan dipakai besok sampai hal besar seperti memutuskan menikah muda atau mau berkarier terlebih dulu.

Baca Juga: 6 Arti Kesuksesan bak Menaiki Tangga, Kamu Kudu Semangat!

2. Selalu berpikir positif 

ilustrasi berpikir (pexels.com/Michael Burrows)

Penting untuk kamu selalu memiliki pikiran yang positif setiap harinya. Salah satu jalan yang akan membawa kamu pada tingkat yakin kepada diri sendiri yang maksimal adalah melalui berpikir positif. Hindari pikiran-pikiran yang negatif, gak perlu memikirkan dan mengkhawatirkan tentang komentar pedas yang orang lain berikan padamu.

Mudah saja melakukannya asalkan kamu ada pada lingkungan yang baik, pertemanan yang baik dan segala hal di sekitarmu pastikan semuanya baik. Ini benar-benar akan mempengaruhi kamu dalam berpikir. Jika kamu berada dalam lingkaran yang positif, maka kamu pun akan selalu menjadi orang yang berpikir positif, karena kamu dan orang di sekitar akan saling mendukung.

3. Berpenampilanlah sebagai dirimu sendiri 

ilustrasi penampilan (pexels.com/Ibraim Leonardo)

Penyebab orang sering merasa minder dan kurang yakin dengan dirinya adalah karena dia gak bisa menjadi dirinya sendiri. Gak bisa berekspresi dan berpenampilan sebagai dirinya yang asli, dijamin kamu gak akan pernah percaya diri.

Misalnya, kamu selama ini nyaman dengan penampilan model rambut dan gaya dalam berpakaian tertentu. Namun, karena kamu terlalu memikirkan komentar orang lain. Lalu, kamu mengubah gayamu itu karena takut dihujani komentar negatif. Sebaiknya, ikutilah apa kata hatimu. Selagi itu sopan, maka berpenampilanlah sesuai dengan apa yang kamu inginkan. Dengan begitu, rasa percaya diri akan semakin tumbuh dalam diri.

4. Lakukan dengan fokus pada hal-hal yang kamu sukai 

ilustrasi memasak (pexels.com/Rene Asmussen)

Ingin semakin bisa yakin pada diri sendiri dan membuat bahagia serta menghindarkanmu dari rasa stres? Bisa, caranya pun sangat menyenangkan, yaitu lakukanlah apa saja hal-hal yang benar-benar kamu sukai. Pastikan hal itu yang positif, ya. Ini akan ampuh banget untuk menaikkan rasa percaya dalam diri.

Tinggalkan kegiatan atau pekerjaan yang membuat kamu gak merasa bahagia dan membuatmu tertekan saat melakukannya. Cobalah untuk fokus pada hal-hal yang memang kamu sukai. Gapai apa yang menjadi cita-citamu dan kejarlah karier yang kamu impikan selama ini.

Baca Juga: Stop Lakukan 5 Hal Ini di Pagi Hari, Biar Lebih Semangat Beraktivitas

Verified Writer

Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya