TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Kepahitan Hidup Bisa Jadi Batu Loncatan Menuju Kesuksesan

Terbiasa dengan kepahitan membuat seseorang lebih siap

ilustrasi menyendiri (pexels.com/Liza Summer)

Kepahitan hidup adalah pengalaman yang tak jarang kita hadapi. Namun, siapa bilang kehidupan yang pahit tak bisa berbuah manis?

Faktanya, banyak orang yang berhasil meraih kesuksesan setelah mengalami masa-masa sulit dalam hidup mereka. Berikut lima alasan mengapa kepahitan hidup bisa jadi awal langkah sukses.

1. Memotivasi untuk berubah

ilustrasi bekerja (pexels.com/Christina Morillo)

Kepahitan hidup bisa menjadi pemicu untuk mengubah pola pikir dan tindakan yang salah. Ketika seseorang mengalami kegagalan atau kesulitan, ia akan lebih mudah terbuka dan memahami kesalahan-kesalahan yang pernah dilakukan.

Hal itu dapat memotivasi seseorang untuk mencari berbagai cara baru yang lebih baik dalam menghadapi hidup. Saat menemukan cara terbaik, ia pun menjadikan itu jalan menuju kesuksesannya.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Obsesi Tinggi adalah Kunci Menuju Kesuksesan

2. Membangun ketahanan mental

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Christina Morillo)

Masa-masa sulit dalam hidup sering kali memaksa seseorang untuk bertahan dan mencari solusi dari masalah yang dihadapi. Proses inilah yang membentuk ketahanan mental seseorang.

Tak dapat dimungkiri, jika dalam menghadapi segala kepahitan hidup, kesiapan dan ketahanan mental amatlah diperlukan. Itulah mengapa mencari solusi dari setiap masalah yang tengah dihadapi, akan membuatnya belajar untuk tak mudah menyerah dan berjuang demi meraih kesuksesan.

3. Membuka peluang baru

ilustrasi pertemanan (pexels.com/Yan Krukau)

Ketika seseorang mengalami kegagalan atau kesulitan dalam hidup, ia mungkin terpaksa untuk mencari jalur baru. Bahkan, tak dapat dimungkiri jika ia harus mencoba sesuatu yang belum pernah dilakukan sebelumnya.

Namun, hal itu dapat membuka peluang baru yang sebelumnya tidak pernah ia sadari. Seseorang yang membiasakan diri berjuang mendapatkan sesuatu akan selalu berusaha keras melewati segala rintangan di hadapannya.

4. Membuat seseorang lebih tangguh

ilustrasi suasana diskusi (pexels.com/fauxels)

Kepahitan hidup dapat membuat seseorang menjadi lebih tangguh. Dia akan lebih kuat dalam menghadapi berbagai masalah kehidupan.

Sebab, dalam situasi yang sulit, seseorang perlu mengandalkan kekuatan batinnya dan mencari solusi terbaik. Dalam proses itulah dirinya semakin berkembang dan secara tidak langsung ditempa untuk menjadi orang yang lebih tangguh.

Baca Juga: 5 Strategi untuk Mengendalikan Kekecewaan, Biar Tak Jadi Kepahitan

Verified Writer

Januar Lestari

Terbang bebas mengangkasa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya