TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kondisi yang Membuat Orang Memata-mataimu, Kenapa, Ya?

#IDNTimesLife Gak selalu ada niat jelek, kok

Ilustrasi memata-matai (unsplash.com/chrisghinda)

Dimata-matai orang tentu bikin kamu gak nyaman. Kamu merasa kebebasanmu terganggu dan sudah pasti khawatir kalau-kalau dia punya niat jahat padamu. Soalnya kalau gak ada niat tertentu, ngapain coba dia sampai seperti itu?

Sebelum kamu terlalu banyak berpikir buruk, kamu perlu tahu nih, berbagai kondisi yang mendorong orang sampai memata-mataimu. Gak semuanya berangkat dari niat yang kurang baik, lho. Langsung saja disimak.

1. Curiga kepercayaannya disalahgunakan

Ilustrasi seorang wanita (unsplash.com/mirnyy)

Misalnya, dimata-matai oleh pasanganmu sendiri. Tentu dia punya alasan yang kuat sampai melakukan hal ini. Yang paling mungkin ialah kepercayaannya padamu lagi menurun.

Atau bahkan, sudah di titik terendah. Dia merasa ada yang gak beres denganmu. Mungkin tingkahmu benar-benar gak seperti biasanya. Gak mau sampai kecolongan, dia bergegas memata-matai untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi.

2. Naksir kamu, cuma malu mau bilang

Ilustrasi seorang perempuan (unsplash.com/rainierridao)

Kalau kondisinya begini, masih kesal atau malah jadi merasa tersanjung nih? Ya, orang yang diam-diam menyukaimu bisa juga mendadak suka memata-mataimu. Pokoknya, dia akan berusaha untuk mengetahui segala tentangmu.

Satu sisi, dia ingin mengenalmu lebih dalam. Buat memastikan dia gak salah menaruh hati. Di sisi lain, semua yang terkait tentangmu memang menarik baginya. Apalagi bisa sering-sering melihatmu. Wah, auto berbunga-bunga hatinya!

Baca Juga: 5 Pelajaran Hidup Drama True Beauty, Hidup Gak Melulu Soal Penampilan

3. Sekadar kepo sama caramu menjalani hidup

Ilustrasi pria tertawa (unsplash.com/creativeaxe)

Kesannya kayak gak jelas banget, ya? Sempat-sempatnya kepo sama cara orang lain menjalani hidupnya. Padahal, kamu juga merasa bukan siapa-siapa. Bukan pejabat atau artis.

Namun jangan salah, hal-hal sepele darimu pun bisa bikin orang ingin mencari tahu lebih banyak tentangmu, lho. Misalnya, kamu sehari-hari di rumah terus. Kayak gak pernah kerja, tetapi kok gak pernah kekurangan uang?

Kamu malah bisa membeli ini itu. Bisa berpartisipasi dalam berbagai kegiatan di masyarakat bahkan menjadi donatur untuk kegiatan sosial. Wajar jika orang penasaran tentang apa yang kamu lakukan untuk mendapatkan uang.

4. Ada rasa iri atau benci padamu, hati-hati!

Ilustrasi memata-matai (unsplash.com/taylor_deas_melesh)

Nah, ini baru wajib kamu waspadai. Sebab dia sudah ada perasaan negatif padamu. Takutnya, dia memata-mataimu karena punya rencana buruk padamu.

Dia harus mencari tahu semua kebiasaanmu sehingga bisa menemukan celah untuk membuatmu celaka. Misal, memastikan rute perjalananmu setiap hari. Juga dengan siapa kamu biasanya pergi. Wajib ekstra berhati-hati, ya!

Baca Juga: 5 Makna Dibalik Ajaran Makan untuk Hidup, Bukan Hidup untuk Makan

Verified Writer

Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya