TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Saat Kamu Masih Ragu dengan Kemampuanmu Sendiri, Ingat 6 Hal Ini Ya!

Terlalu lama ragu juga gak baik

Unsplash/Jean-Pierre Brungs

Rasa ragu akan kemampuan diri sendiri biasanya dipengaruhi oleh kurangnya kepercayaan terhadap diri sendiri. Sikap ini tentunya tak bisa kamu biarkan terus mengganggumu dan ini hanya akan menghambat kemajuanmu lho. Untuk itu, ketika keraguan ini timbul dan membatasi langkahmu mencapai sebuah tujuan; ingatlah enam hal ini, agar kamu mampu melawan rasa ragu tersebut.

1. Setiap orang punya kelebihannya masing-masing

Unsplash/lucas Favre

Begitu pun dengan kamu. Kamu punya kemampuan dan kelebihan yang sangat unik dan belum tentu orang lain memilikinya. Kelebihan tersebut merupakan suatu anugerah dari Tuhan yang mestinya kamu syukuri.

Namun yang menjadi pertanyaannya adalah apakah kamu mau menggali potensi yang kamu punya atau tidak?

2. Setiap orang punya kesempatan yang sama, tergantung berani atau tidaknya dia mengambil tindakan

Unsplash/Markus Spiske

Dengan hanya berdiam diri saja dan rasa ragu yang terus menguasaimu, tentu tidak akan menghasilkan perubahan. Kamu harus berbuat dan mengambil tindakan, seperti orang lain. Karena semua orang memiliki kesempatan dan waktu yang sama.

Jadi, jika orang lain sukses, kamu pun punya kesempatan untuk sukses. Bergantung kepada kamu, keberanianmu mengambil tindakan saat ini akan membuat perbedaan yang besar dan sangat berarti bagi kehidupan kamu di masa yang akan datang.

Baca Juga: Jangan Urungkan Niat, 7 Kiat Ini Bantu Kamu Wujudkan Impian Hidup

3. Keraguan hanya akan membuatmu jauh dari keberhasilan

Unsplash/Miguelangel Miquelena

Semakin kamu ragu, maka semakin menjauhkanmu dari keberhasilan. Betapa tidak, rasa ragu dan semua hal negatif yang menghambatmu akan menjadikanmu kurang percaya diri, sulit berkembang, mudah putus asa, dan seperti sebuah ungkapan "kalah sebelum berperang".

Maka, cobalah untuk melawan keraguan yang ada pada diri kamu agar kamu bisa mengerti bahwa keberhasilan hanya bisa dicapai ketika kamu memulainya. Mulailah dari hal-hal yang terkecil.

4. Berhasil atau tidaknya kamu dalam melakukannya, itu hanyalah hasil akhir

Unsplash/Chen Hu

Yang penting kamu lakukan adalah melalui prosesnya. Setiap tahap demi tahap kamu lalui. Ketika ada kesalahan, perbaiki dan lanjutkan. Berhasil atau tidaknya kamu, itu hanyalah hasil akhir. Karena akan selalu ada kejutan atau pun tantangan yang baru di setiap sisi kehidupan yang harus kamu lewati dan taklukkan. 

5. Rasa ragu menjadikanmu plin plan ketika mengambil sebuah keputusan

Unsplash/Caleb Jones

Rasa ragu membuatmu jadi serba salah dan tidak komitmen dengan apa yang sudah kamu putuskan alias plin plan. Sehingga hal ini justru berdampak pada hilangnya kepercayaan orang lain kepada kamu. 

Ketika keputusan telah kamu tetapkan, yakinlah kalau kamu bisa komitmen dengan keputusan tersebut. Seandainya terjadi kesalahan, maka kamu bisa belajar lebih baik dari kesalahan tersebut untuk menentukan keputusan yang tepat nantinya. Jadi, kamu harus yakin ya dengan keputusan yang sudah kamu ambil!

Baca Juga: 5 Alasan Tak Perlu Ragu Sekolah Tinggi Hanya Jadi Ibu Rumah Tangga

Verified Writer

Nurkamal

Salam Semangat, Instagram : @nurkamaljuly27

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya