Arti Telinga Berdenging Menurut Islam Beserta Doanya, Kamu Harus Tahu

Ternyata, bukan sekadar bunyi "ngiiiiing" di telinga

Pernah gak telingamu tiba-tiba berdenging? Dalam ilmu kesehatan, telinga berdenging bisa disebabkan banyak faktor, seperti gendang telinga bermasalah, mendengarkan suara dengan volume sangat kencang, hingga karena stres.

Nah, ternyata telinga berdenging juga mempunyai arti tersendiri dalam Islam, lho. Lantas, apa arti telinga berdenging menurut Islam? Simak penjelasannya dalam ulasan berikut ini!

Arti telinga berdenging menurut Islam

Arti Telinga Berdenging Menurut Islam Beserta Doanya, Kamu Harus Tahuilustrasi telinga berdenging (freepik.com/Stockking)

Telinga berdenging tentu bikin gak nyaman. Apalagi, jika telinga berdenging dalam waktu lama. Sebaiknya, segera periksakan diri ke dokter, ya.

Selain itu, telinga berdenging mempunyai arti dalam Islam. Telinga berdenging dianggap sebagai tanda panggilan Rasulullah SAW agar orang tersebut mengingat Rasulullah SAW.

Berdasarkan kitab Azizi`ala Jami`ush Shaghir, orang yang telinganya berdenging dianjurkan mengucapkan sholawat.

Arti telinga berdenging menurut Islam ini berlandaskan sebuah hadis yang berbunyi:

ِذَا طَنَّتْ أُذُنُ أَحَدِكُمْ فَلْيَذْكُرْنِي وَلْيُصَلِّ عَلَيَّ ، وَلْيَقُلْ : ذَكَرَ اللَّهُ مَنْ ذَكَرَنِي بِخَيْرٍ

Artinya: "Apabila telinga kalian berdenging, hendaklah dia mengingatku, dan membaca sholawat untukku, dan hendaknya dia mengucapkan, ’Semoga Allah mengingat orang yang mengingatkan dengan mendoakan kebaikan."

Hanya saja, hadis tersebut masih perlu ditelaah lagi, ya. Kamu juga harus ingat, bahwa bersholawat bisa dilakukan kapan saja. Jadi, gak perlu saat telinga berdenging, kamu baru mengucapkan sholawat, ya.

Baca Juga: Doa agar Dia Rindu dan Menghubungi Kita, Amalkan Setiap Hari

Doa ketika telinga berdenging

Arti Telinga Berdenging Menurut Islam Beserta Doanya, Kamu Harus Tahuilustrasi telinga berdenging (pexels.com/Monstera)

Arti telinga berdenging menurut Islam ada beberapa pendapat. Daripada sibuk mencari artinya, sebaiknya kamu membaca doa bila telinga berdenging. Imbangi juga dengan pengobatan medis bila telinga terus berdenging dan terasa sangat sakit.

Dilansir NU Online, berikut doa ketika telinga berdenging:

اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ ذَكَرَهُ اللهُ مَنْ ذَكَرَنِيْ بِخَيْرٍ

Allâhumma shalli ‘alâ sayyidinâ muhammadin wa ‘alâ âli sayyidinâ muhammadin, dzakarahullâhu man dzakaranî bikhairin

Artinya: "Hai Tuhanku, berilah salawat dan sejahtera atas sayyidina Muhammad dan atas keluarga sayyidina Muhammad. Semoga Allah menyebut dengan rahmat orang yang menyebutku dengan kebaikan." (Sayid Utsman bin Yahya, Maslakul Akhyar)

Demikian arti telinga berdenging menurut Islam. Artinya masih menjadi perdebatan. Meski demikian, jangan lupa baca doa ketika telinga berdenging dan jaga kesehatan telinga.

Baca Juga: 40 Quotes Ali Bin Abi Thalib Tentang Kehidupan, Bisa Jadi Pengingat

Topik:

  • Ana Widiawati
  • Addina Zulfa Fa'izah

Berita Terkini Lainnya