5 Hal Penting yang Perlu Kamu Masukkan dalam Resolusi Awal Tahun

Jangan terlalu tinggi, ingat kemampuan dirimu ya!

Akhir tahun sebentar lagi, awal tahun pun akan segera menyambut. Pergantian tahun gak cuma identik dengan pesta dan berbagai aktivitas bersama keluarga, resolusi juga perlu untuk kamu buat agar di tahun berikutnya kamu tahu apa yang ingin diraih. Resolusi juga menjadi pertanda bahwa kamu punya rencana yang jelas untuk ke depannya.

Buat kamu yang masih bingung tentang resolusi apa yang harus dibuat di tahun depan, 5 daftar berikut perlu banget kamu cantumkan dalam resolusimu, lho. Penasaran apa aja? Ini nih poin-poinnya.

1. Tentang dirimu sendiri

5 Hal Penting yang Perlu Kamu Masukkan dalam Resolusi Awal Tahununsplash/Jonas Kakaroto

Paling penting dan gak boleh dilupakan adalah tentunya resolusi tentang dirimu sendiri. Apa yang ingin kamu lakukan, hal-hal yang ingin kamu selesaikan, cita-cita yang ingin kamu wujudkan, dan semua seputar dirimu. Bukan egois, justru ini adalah langkah awal untuk mencari tahu apa tujuanmu di tahun berikutnya nanti.

2. Kebahagiaan orang sekitarmu juga penting, lho

5 Hal Penting yang Perlu Kamu Masukkan dalam Resolusi Awal Tahununsplash/Brandless

Selanjutnya, kamu juga gak boleh lupa mencantumkan hal-hal yang bisa kamu lakukan untuk membahagiakan orang terdekatmu. Misalnya, dengan merencanakan perjalanan liburan ke luar kota bersama. Atau, membangun rumah untuk ditempati ayah dan ibu. Atau juga rencana-rencana lainnya yang kamu yakin bisa diwujudkan di tahun depan.

Baca Juga: 5 Cara Bikin Resolusi yang Tepat biar Tercapai Menurut Sains

3. Apa yang bisa kamu lakukan untuk orang yang membutuhkan

dm-player
5 Hal Penting yang Perlu Kamu Masukkan dalam Resolusi Awal Tahununsplash/Sharon McCutcheon

Resolusi gak cuma berisi tentang dirimu dan orang terdekat. Sebuah kegiatan amal yang bisa kamu mulai tahun depan, juga bisa menjadi salah satu hal yang perlu dicantumkan. Sering berbagi, akan mendatangkan rezeki yang berlimpah dan ketenangan batin yang tiada duanya. Mau kan?

4. Dari segi agama dan religius

5 Hal Penting yang Perlu Kamu Masukkan dalam Resolusi Awal Tahununsplash/Utsman Media

Tanpa Sang Pencipta, kita bukanlah siapa-siapa. Jangan sampai melupakan bahwa kita hanyalah makhluk yang dititipi waktu untuk hidup di dunia. Satu tahun lagi yang akan kita punya nantinya, haruslah menjadi momen untuk semakin bertambah dekat dengan-Nya. Jadi, wajib banget nih untuk punya resolusi soal pendekatan diri pada Sang Pencipta.

Entah itu mulai dari mengikuti pengajian, atau bahkan bisa juga lebih rutin mengerjakan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.

5. Dalam segi pendidikan dan pengetahuan

5 Hal Penting yang Perlu Kamu Masukkan dalam Resolusi Awal Tahununsplash/NeONBRAND

Memasukan resolusi untuk lebih aktif membaca buku untuk menambah wawasan, juga cukup perlu, lho. Pasalnya, dunia yang semakin modern, menuntut kita untuk terus ikut andil dalam kemajuan peradaban ini. Sehingga, pendidikan dan pengetahuan yang kita miliki tetap perlu terus diasah meskipun sudah tidak duduk di bangku pendidikan formal lagi.

Membuat resolusi memang sesuatu yang terasa agak susah. Terlebih bagi kamu yang belum punya gambaran apa-apa. Semoga lima poin di atas bisa membantu, ya. 

Baca Juga: Jawab 6 Pertanyaan Ini Dulu Ketika Kamu Bikin Resolusi Tahun Baru

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya