Usaha Bakal Sia-sia, 5 Hal yang Tak Akan Bisa Kamu Kendalikan

Sebaiknya hentikan mulai sekarang

Selama masih diberi kesempatan untuk hidup di dunia ini, bakalan ketemu sama dua hal yang terkadang salah menempatkan fokus diri. Akhirnya berujung stres. Dua hal tersebut terdiri dari yang bisa dikendalikan dan tidak oleh sendiri.

Sayangnya, beberapa orang malah memfokuskan pada hal yang tidak bisa dikendalikan. Tetap ngotot supaya bisa memenuhi apa yang diharapkan. Nah, kira-kira apa saja ya hal yang tidak bisa dikendalikan oleh sendiri? Biar gak gampang stres menjalani hidup yang tak abadi ini, langsung simak beberapa poin di bawah ini, yuk!

1. Cuaca

Usaha Bakal Sia-sia, 5 Hal yang Tak Akan Bisa Kamu KendalikanUnsplash/Osman Rana

Akhir-akhir ini cuaca memang tidak menentu, bukan? Pagi cerah sore bisa saja hujan lebat. Begitu juga sebaliknya. Bahkan terkadang itu sangat menggangu bagi beberapa orang. Cuaca panas minta sama Tuhan untuk turunkan hujan. Begitu turun malah umpatan yang keluar apalagi kalau situasinya sudah siap mau berpergian.

Hujan terus-menerus minta sama Tuhan supaya cuaca panas datang. Begitu datang dengan panas yang menyengat, keluhan sampai ribuan kata yang keluar dari mulut. Padahal Tuhan hanya ingin memberikan yang terbaik untuk umat-Nya.

2. Kegagalan

Usaha Bakal Sia-sia, 5 Hal yang Tak Akan Bisa Kamu KendalikanUnsplash/Christian Erfurt

Sebelum menuju hasil akhir, tentunya melewati sebuah proses, bukan? Sayangnya, beberapa orang mengkhawatirkan hasil akhir buruk atau tidak. Senang jika hasilnya baik, suka cita pun turut hadir. Bagaimana dengan tidak sesuai kenyataan? Sedih pasti datang, bukan?

Tak jarang banyak yang menghalalkan segala cara untuk hasil yang memuaskan. Padahal hasil akhir sebenarnya bukan diri yang menentukan. Tugas diri hanya berusaha semaksimal mungkin. Hasil hanya Tuhan yang punya kuasa. Cara menyikapinya adalah menerima kegagalan.

Baca Juga: Jangan Buang Waktu, Ini 5 Hal yang Gak Bisa Kamu Kendalikan 

3. Masa lalu

dm-player
Usaha Bakal Sia-sia, 5 Hal yang Tak Akan Bisa Kamu KendalikanUnsplash/Landis Brown

Tak dapat dimungkiri memang ada rasa penyesalan, sedih, marah, bahkan benci sama diri sendiri jika mempunyai masa lalu yang teramat buruk. Namun, rasanya percuma juga, bukan? Menyesali kejadian yang telah lalu.

Kata "seandainya" tidak akan memperbaiki keadaan justru memperburuk. Jatuhnya, tidak menerima kenyataan. Masa lalu adalah bagian dari perjalanan kehidupan. Tidak akan pernah hilang jika ingin menghapusnya. Penerimaan adalah jalan terbaik meski butuh waktu lama.

4. Orang sekitar

Usaha Bakal Sia-sia, 5 Hal yang Tak Akan Bisa Kamu KendalikanUnsplash/Matheus Ferrero

Namanya hidup pasti dikelilingi oleh beragam karakter orang. Selain itu, tak akan bisa lepas dari lidah manusia meski sudah berbuat baik. Selalu saja ada kurangnya di mata setiap orang. Mulai dari perilaku sampai pendapat orang mengenai diri bakalan ada terus bahkan mungkin sampai di liang kubur.

Rasanya pun tak ada hak untuk mengubah perilaku orang sekitar yang sekiranya sangat tidak mengenakkan. Bisa menyita waktu dan tenaga ekstra. Salah satu caranya adalah mulai dari diri sendiri dulu berubah ke arah yang lebih baik.

5. Kematian

Usaha Bakal Sia-sia, 5 Hal yang Tak Akan Bisa Kamu Kendalikantelegraphindia.com

Ini sudah pasti tidak bisa dikendalikan oleh diri sendiri karena ini sudah menjadi wilayah Tuhan. Setiap yang bernyawa pasti akan kembali kepada Tuhan. Yang perlu dilakukan adalah berusaha untuk melakukan yang terbaik sesuai dengan apa yang sudah disampaikan dalam kitab-Nya.

Sejauh apa pun berlari bahkan sembunyi di tempat terpencil, malaikat pencabut nyawa akan selalu mendampingi kamu. Tinggal menunggu perintah dari Tuhan kapan waktu pencabutan nyawa. Wajar saja kalau dihantui rasa takut tetapi tidak dijadikan penghalang untuk melakukan hal-hal yang bermanfaat.

Daripada berfokus dengan hal-hal yang gak bisa kamu kendalikan, fokuslah dengan hal-hal yang memiliki nilai tambah terhadap hidupmu. Semoga bisa menjalani hidup dengan penuh suka cita. Dibutuhkan waktu yang tidak sebentar karena tujuan manusia hidup adalah bertumbuh.

Baca Juga: 5 Hal yang Selalu Berubah dan Tidak Bisa Kita Kendalikan

Dyan Yudhistira Photo Verified Writer Dyan Yudhistira

IG: @dyanyudhis // Terima kasih sudah mau membaca. Semoga bahagia selalu. Aamiin..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya