7 Tanda Kamu Seorang Toxic Perfectionism, Gak Toleran!

Kamu gak toleran dengan kesalahan orang lain, maksa melulu!

Perfeksionis merupakan sifat dasar manusia yang menginginkan segala hal terlihat sempurna. Biasanya, seorang perfeksionis mudah dijumpai dengan standar yang tinggi terhadap apapun. Tentu hal ini akan menjadi baik jika masih dalam batasan.

Namun, seandainya kamu merasakan hal yang berbeda, seperti sering menyalahkan diri sendiri saat targetmu tidak sesuai, hingga tidak memiliki empati karena menggilai kesempurnaan. Mungkin saja kamu mengalami toxic perfectionism.

Untuk meyakinkan bagaimana seorang toxic perfectionism, simak melalui tujuh hal ini dan periksa apa itu sesuai denganmu.

1. Memiliki target hidup yang berbeda dari kebanyakan orang 

7 Tanda Kamu Seorang Toxic Perfectionism, Gak Toleran!ilustrasi perempuan bekerja (pexels.com/@linkedin)

Mudah saja untuk mengaitkan seorang dengan toxic perfectionism terhadap target yang dimiliki. Biasanya, kamu memiliki target yang detail mengenai suatu hal. Bagimu, apa yang ditargetkan harus berbeda dari orang lain.

Begitulah cara kamu dalam berpikir, untuk selalu menjadi di atas rata-rata orang kebanyakan. Untukmu they aren't good enough, tidak ada pengecualian dalam hal apapun dalam membuat target yang tinggi.

2. Tidak pernah menunjukkan sisi lemah, walaupun itu hal yang normal, lho

7 Tanda Kamu Seorang Toxic Perfectionism, Gak Toleran!ilustrasi perempuan takut (pexels.com/@karolina-grabowska)

Poin berikutnya dibuktikan dengan caramu dalam menghabiskan waktu yang hanya untuk hal produktif. Kamu tidak pernah membiarkan orang lain mengetahui sisi lemah yang sebenarnya adalah normal, seperti saat kamu sedang menangis atau sekadar bersantai.

Selalu menjunjung semboyan you are what you achieve, membuatmu selalu ingin menunjukkan bagaimana cara kamu meraih setiap mimpi, termasuk melalui media sosial.

3. Memaksakan diri untuk selalu tampil sempurna 

7 Tanda Kamu Seorang Toxic Perfectionism, Gak Toleran!ilustrasi perempuan (unsplash.com)

Tidak hanya dari bagaimana caramu berpikir, toxic perfectionism yang ada pada dirimu juga terlihat dari bagaimana kamu ingin dinilai orang lain melalui caramu tampil. Bukan selalu soal outfit yang kamu kenakan, hal lain seperti teknologi juga tak ingin ketinggalan.

Gaya hidup yang terkadang terkesan memaksakan kamu pilih agar dinilai 'wah' oleh orang lain. Padahal, di sisi lain, setiap orang memang memiliki ketidaksempurnaan agar selalu bersyukur.

4. Terkesan sering menunda pekerjaan  

dm-player
7 Tanda Kamu Seorang Toxic Perfectionism, Gak Toleran!ilustrasi perempuan (unsplash.com)

Mengalami kesulitan untuk memulai sesuatu, sering terjadi pada orang dengan toxic perfectionism. Alasannya tidak lain adalah terlalu banyak pertimbangan dan ketakutan untuk memulai sesuatu, hingga setiap hal bisa menjadi terbengkalai.

Dalam mengambil sebuah keputusan, kamu cenderung menjadi over analyze dan mengkhawatirkan apa yang belum terjadi. Perlu kamu sadari, bahwa hal seperti itu berada di luar kendalimu.

Baca Juga: 5 Hal Ini Sering Membuatmu Stres? Tandanya Kamu Perfeksionis!

5. Tidak pernah melakukan sesuatu dengan tulus 

7 Tanda Kamu Seorang Toxic Perfectionism, Gak Toleran!ilustrasi perempuan (unsplash.com)

Poin berikutnya adalah kamu yang tidak pernah dengan tulus melakukan apapun. Segala yang kamu lakukan, semata hanya untuk mempertahankan image baikmu. Kamu tidak pernah mau memikirkan bagaimana situasi orang lain, karena kamu didominasi oleh self oriented yang terlalu besar.

6. Terlalu memikirkan bagaimana penilaian orang lain terhadapmu 

7 Tanda Kamu Seorang Toxic Perfectionism, Gak Toleran!ilustrasi perempuan (unsplash.com)

Berhubungan dengan poin sebelumnya, orang dengan toxic perfectionism selalu sibuk memikirkan bagaimana cara orang lain menilai dirinya.

Hal sederhanapun akan menjadi sebuah masalah besar untukmu, jika tidak sesuai dengan standarmu. Kamu tidak pernah benar-benar hidup untuk dirimu sendiri, sebaliknya apa yang dipikirkan orang lain mengenaimu akan menjadi urusanmu!

7. Tidak toleran dengan kesalahan orang lain terhadapmu

7 Tanda Kamu Seorang Toxic Perfectionism, Gak Toleran!ilustrasi tidak toleran (pexels.com/@liza-summer)

Terakhir dan yang tak kalah penting, kamu memiliki kesulitan dalam menoleransi kesalahan orang lain. Selalu menuntut agar orang lain bisa mengerti dirimu seperti yang kamu harapkan, hal ini membuatmu terbunuh akan ekspektasi.

Hal yang harus kamu ingat adalah bahwa mereka juga memiliki urusan sendiri, dan tidak melulu mengenai dirimu. Jangan pernah memaksakan apa yang kamu harap orang lain lakukan untukmu.

Pada akhirnya toxic perfectionism bukanlah hal yang baik jika diteruskan. Tidak hanya mengganggu diri sendiri, hal itu juga dapat membuat orang lain di sekitarmu jengah dengan sifatmu yang berlebihan. Pelan-pelan mulailah untuk memperbaiki menjadi lebih baik, ya!

Baca Juga: 5 Masalah Ini Sering Dihadapi Orang Perfeksionis, Tak Selamanya Baik

Daisy Photo Verified Writer Daisy

Sky doesn't explain itself high

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya