Jangan Mengelak, Ini 7 Tanda Kamu Orang Sombong Saat Sudah Sukses

Tetap rendah hati guys

Siapapun pasti ingin agar segala impiannya tercapai, apalagi sukses di umur yang masih boleh dikatakan muda. Tentunya, berbagai usaha dan pengorbanan telah dilakukan untuk menebus cita-cita tersebut.

Sayangnya, sebagian orang malah bertingkah sombong dan angkuh ketika sudah berada di tangga kesuksesan. Seperti pepatah kacang lupa kulitnya, masa-masa sulit yang telah dilaluinya dibuang begitu saja dan menganggap diri lebih baik daripada orang lain.

Nah, kamu sendiri punya gak 7 tanda di bawah ini ? jika iya, berarti kamu termasuk orang yang sombong.

1. Mengalihkan pendangan saat melihat teman

Jangan Mengelak, Ini 7 Tanda Kamu Orang Sombong Saat Sudah SuksesPexels.com/irachard Kumtanom

Pura-pura tidak melihat teman saat berpapasan adalah kebiasaan orang sombong. Mereka lebih suka menunggu untuk ditegur oleh orang lain lalu membalas menyapa balik dengan tatapan yang berarti sedang tidak ingin diganggu berlama-lama. 

Parahnya, mereka terkadang berjalan agak cepat dari biasanya untuk menghindari jangkauan mata orang yang dikenalnya. Bahkan tak jarang bersembunyi dengan berbagai objek misalnya surat kabar yang menandakan lagi sibuk banget.

2. Lebih fokus ke gadget saat reuni

Jangan Mengelak, Ini 7 Tanda Kamu Orang Sombong Saat Sudah SuksesPexels.com/Stefan Lorentz

Memegang gadget  saat berkumpul dengan teman sekolah memang bukan hal yang salah, akan tetapi jika kamu terus-terusan memandanginya dan hanya bicara seperlunya, itu adalah pertanda jika kamu orangnya sombong.

Apalagi jika kamu lebih memilih menyibukkan diri membuka aplikasi media sosial yang berkaitan dengan pekerjaanmu daripada bernostalgia dengan teman sekolahmu dulu. Tentunya, kamu akan dianggap sudah tidak bersahabat lagi seperti dulu.

3. Sok sibuk dengan mondar-mandir gak jelas

Jangan Mengelak, Ini 7 Tanda Kamu Orang Sombong Saat Sudah SuksesPexels.com/Rawpixel

Setelah dari kamar kecil lalu duduk sebentar kemudian berdiri sambil pura-pura menelepon di berbagai tempat dengan beberapa kalimat dan tarikan napas bernada mengeluh merupakan kebiasaan orang sombong yang paling bisa dideteksi. 

Tak hanya membuat orang lain merasa aneh dengan tingkahnya, salah satu tanda orang sombong ini malah membuatnya terlihat kurang kerjaan atau pikirannya lagi kacau atau mungkin saja kejiwaannya terganggu.

Baca Juga: 5 Kenyataan Hidup Ini Sering Dianggap Remeh Banyak Orang Lho

4. Bergaya perlente di segala situasi

dm-player
Jangan Mengelak, Ini 7 Tanda Kamu Orang Sombong Saat Sudah SuksesPexels.com//Rawpixel

Tak hanya di tempat kerja, segala tempat tak peduli bagaimana situasi dan kondisinya, orang sombong akan selalu tampil bagaikan bangsawan yang butuh pujian dan pengakuan dari orang lain lain.

Selalu terlihat seperti bos adalah kebutuhan kepuasan batin. Oleh karena itu orang sombong suka memakai berbagai pakaian lengkap dengan berbagai aksesoris mahal sebagai penanda status sosial yang tinggi.

5. Selalu merasa penting di hadapan orang lain

Jangan Mengelak, Ini 7 Tanda Kamu Orang Sombong Saat Sudah SuksesPexels.com/Rawpixel

Berpikiran orang lain membutuhkan saya merupakan prinsip orang sombong. Mereka tak segan untuk mengabaikan siapa pun jika sedang sibuk lalu ada orang lain yang datang memberi tanda sedang butuh bantuan.

Orang sombong tidak akan mau memulai percakapan jika tau ada orang lain yang sedang membutuhkannya. Baginya, lebih baik mengerjakan sesuatu yang menurutnya lebih berguna daripada meladeni orang lain.

6. Suka mencari pujian dari orang lain

Jangan Mengelak, Ini 7 Tanda Kamu Orang Sombong Saat Sudah SuksesPexels.com/Anastasiya Gepp

Orang sombong selalu menginginkan kata-kata pujian dari orang lain atas segala usaha yang telah dilakukannya sekecil apapun itu. Gak peduli apakah caranya bagus atau buruk, tanggapan bernada sanjungan merupakan motivasi bagi dirinya untuk bekerja lebih keras.

Bahkan, ia menyukai untuk mengungkit segala perbuatan baik yang telah dilakukannya agar orang lain memberinya apresiasi. Tak jarang pula ia men-setting sebuah drama dimana dirinya bisa menjadi pahlawan untuk kemudian dielu-elukkan.

7. Menonjolkan diri sebagai tokoh utama dalam segala hal

Jangan Mengelak, Ini 7 Tanda Kamu Orang Sombong Saat Sudah SuksesPexels.com/Bruce Mars

Selalu menggunakan kata "aku" dalam setiap pembicaraan tentang usahanya yang berhasil sukses merupakan ciri orang sombong yang tak bisa ia tahan. Tak jarang pula, ia mengulang-ulang cerita tersebut untuk mengokohkan dirinya sebagai pemeran utama.

Meskipun ia memiliki rekan kerja yang kontribusinya juga besar, orang sombong selalu merasa bahwa dirinya memiliki peran lebih sehingga usaha tersebut berhasil. Bahkan kalau perlu rekan kerjanya dijatuhkan wibawanya agar namanya bisa bersinar.

Nah, kamu sendiri memiliki salah satu dari 7 tanda orang sombong saat sukses di atas gak ? Jika iya, poin yang mana nih? Hayo jujur aja!

Baca Juga: Patut Dihindari, 7 Tanda Ini Menunjukan Kamu Seorang Pencari Perhatian

Irvin Pabane Photo Verified Writer Irvin Pabane

Part of @pk189 LPDP RI || Soli Deo Gloria || Belajar Sepanjang Hayat || Baca tulisan lainnya di linktr.ee/irvinpabane

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya