Dear Ekstrovert, 7 Hal Ini Harus Kamu Pahami dari Teman Introvertmu

Jangan sampai kamu salah paham dengan mereka ya!

Setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda-beda. Tapi umumnya, manusia terbagi menjadi 2 tipe yaitu mereka yang punya kepribadian ekstrovert atau terbuka, dan satu lagi mereka yang introvert alias tertutup.

Beda dengan orang ekstrovert yang ramah, dan suka berada diantara banyak orang, para introvert justru kebalikannya. Mereka tidak banyak bicara, dan lebih banyak menghabiskan waktu untuk sendirian. Karena sikapnya yang tertutup itulah, banyak orang seringkali salah paham dengan si pendiam. Nah kalau kamu salah satunya, berikut ini 7 hal yang harus kamu pahami dari teman introvertmu!

1. Hanya karena mereka diam, bukan berarti mereka marah

Dear Ekstrovert, 7 Hal Ini Harus Kamu Pahami dari Teman Introvertmuunsplash.com/Daria Litvinova

Banyak orang beranggapan, seseorang diam karena mereka sedang marah. Pada kenyataannya, ada banyak alasan mengapa seseorang lebih memilih untuk menutup mulutnya. Jika kebanyakan orang lebih suka bicara, para introvert ini justru lebih suka mendengarkan. Meski begitu, bukan berarti mereka tidak peduli atau marah padamu ya!

2. Kadang lebih mudah menuliskan apa yang mereka fikirkan daripada mengatakannya

Dear Ekstrovert, 7 Hal Ini Harus Kamu Pahami dari Teman Introvertmuunsplash.com/Hannah Olinger

Kebanyakan introvert lebih suka ‘mengatakan’ apa yang dia fikirkan lewat tulisan. Alasannya adalah, karena mereka sering kesulitan menyampaikan apa yang dia fikirkan dengan tepat. Ketika sebuah tulisan dianggap salah, mereka bisa dengan mudah menghapusnya. Namun ketika kamu mengatakan sesuatu yang ‘salah’ kamu tidak akan bisa menarik kembali ucapanmu dan berharap orang tidak mendengarnya.

3. Mereka memikirkan banyak hal

Dear Ekstrovert, 7 Hal Ini Harus Kamu Pahami dari Teman Introvertmuunsplash.com/Anthony Tran

Tahukah kamu, ketika seorang introvert diam bukan berarti fikirannya juga diam. Sebaliknya, mereka mungkin sedang memikirkan banyak hal. Ada banyak hal yang berlarian dikepala seorang introvert namun bedanya mereka tidak akan mengutarakan apa yang dia fikirkan keras-keras. Kebanyakan introvert sangat menjaga perkataannya, salah satu alasannya adalah karena dia tidak ingin menimbulkan masalah atau menyakiti hati orang lain dengan perkataannya.

Baca Juga: 10 Fakta Mengejutkan Soal Introvert dan Ekstrovert, Sudah Tahu?

4. Bekerja sendirian itu lebih menyenangkan

dm-player
Dear Ekstrovert, 7 Hal Ini Harus Kamu Pahami dari Teman Introvertmusheownsit.com

Hampir semua orang termasuk kamu pasti akan merasa senang jika bekerja dalam sebuah kelompok. Karena itu artinya, akan ada banyak orang yang akan membantu. Namun hal yang berbeda justru dirasakan oleh seorang introvert. Jika harus memilih antara bekerja kelompok atau sendiri, introvert akan lebih memilih mengerjakan apa pun sendirian.

Bukan karena tidak butuh bantuan tapi karena membutuhkan suasana yang tenang untuk bisa bekerja dengan baik. Masalahnya adalah, semakin besar suatu kelompok itu berarti akan ada semakin banyak mulut yang bicara. Dan itu hanya akan membuat si pendiam ini kehilangan konsentrasi dan tidak bisa melakukan apa pun.

5. Bukan jutek, mereka hanya tidak suka basa-basi

Dear Ekstrovert, 7 Hal Ini Harus Kamu Pahami dari Teman Introvertmuunsplash.com/Alex Holyoake

Bicara dengan seseorang adalah hal yang mudah. Well, apa susahnya sih memulai sebuah obrolan? Tapi kamu enggak akan bilang begitu jika sudah pernah mengobrol dengan seorang introvert. Harus diakui, tidak mudah untuk mengobrol dengan introvert karena mereka tidak suka bicara apalagi basa-basi. Satu-satunya cara untuk membuat mereka mau bicara panjang lebar adalah dengan membahas topik yang menarik baginya. Untuk itu, bagi kamu yang ingin mengobrol dengan seorang introvert, pastikan kamu tahu apa topik seperti apa yang dia suka ya!

6. Punya sedikit teman? So what?

Dear Ekstrovert, 7 Hal Ini Harus Kamu Pahami dari Teman Introvertmuunsplash.com/rawpixel

Bagi introvert, kualitas pertemanan tidak ditentukan dari berapa jumlah teman yang dimiliki. Jika kamu perhatikan, hampir semua introvert hanya memiliki sedikit teman dan mereka tidak pernah nganggap ini sebagai masalah. Lagipula, tidak penting seberapa banyak teman yang dimiliki, yang terpenting adalah seberapa erat hubunganmu dengan teman-temanmu.

7. Mereka membutuhkan waktu untuk dirinya sendiri

Dear Ekstrovert, 7 Hal Ini Harus Kamu Pahami dari Teman Introvertmuunsplash.com/Cristina Gottardi

Jangan salah, orang introvert juga senang kok berada diantara banyak orang atau pergi hangout dengan semua teman-temannya. Hanya saja kadang mereka membutuhkan waktu untuk sendirian lebih banyak dari orang kebanyakan. Kedengarannya memang aneh, tapi menghabiskan banyak waktu untuk sendiri dan melakukan apa pun yang diinginkan justru membuat introvert bahagia.

Baca Juga: 5 Cara Kenalkan Pacarmu yang Introvert Biar Akrab Sama Teman-Temanmu

Siti Marliah Photo Verified Writer Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya