6 Alasan Kenapa Kamu Harus Sering Pelukan, Semua Demi Kesehatanmu!

Berpelukan adalah wujud dari rasa menyayangi. Selain itu, berpelukan juga bisa dijadikan cara menunjukkan dukungan sekaligus memberikan perlindungan. Bahkan, ternyata berpelukan juga bisa melepaskan hormon cinta lho.
Nah, untuk memperingati Hari Berpelukan yang jatuh pada hari ini 21 Januari, yuk ketahui manfaat berpelukan lewat artikel ini!
1. Ikatanmu dengannya bakal makin kuat

Ikatanmu dengan orang yang kamu peluk bakal makin kuat. Siapapun yang kamu peluk, entah itu pasangan, keluarga, atau teman bakal merasa nyaman. Selain itu, berpelukan juga menularkan energi positif yang menenangkan.
2. Hormon cinta juga bisa tumbuh dari pelukan

Hormon cinta atau oksitosin bisa dihasilkan dari berpelukan. Selain memberi rasa nyaman, hormon ini juga membuatmu merasa gembira dan senang. Jadi, sering-seringlah berpelukan jika kamu ingin lebih bahagia.
3. Stress berkurang

Pelukan ternyata juga bermanfaat untuk psikismu. Dari mulai stres hingga depresi bisa terbantu berkat pelukan. Jadi segeralah memeluk orang-orang yang ada di dekatmu ya.
4. Merasa dihargai

Selain menunjukkan rasa sayang, pelukan juga membuatmu merasa dihargai. Bahkan rasa dihargai ampuh menumbuhkan rasa percaya diri. Gak heran banyak orang memeluk orang lain sebagai cara memberikan dorongan semangat sekaligus menularkan energi positif.
5. Untuk memotivasi diri

Kamu bakal merasa termotivasi saat memeluk atau sedang dipeluk. Pasalnya, hormon dopamin yang dihasilkan bakal membuat seseorang merasa bahagia dan termotivasi. Bahkan, hasilnya bakal setara seperti sesaat setelah mendengarkan lagu-lagu yang bisa membakar semangat.
6. Membuatmu tambah bahagia

Seperti sudah disinggung di poin nomor dua, berpelukan bisa menimbulkan hormon cinta. Hal inilah yang menyebabkanmu jadi lebih bahagia setiap hari.
Sudah tahu kan manfaat dari berpelukan? Jadi, siapa yang akan kamu peluk hari ini?