6 Kegiatan yang Cocok Dilakukan saat Hari Cerah, Hirup Udara Segar

Bukan waktunya bermalas-malasan, bergegaslah

Ketika hari mendung apalagi hujan, sedikit bermalas-malasan bisa dimaklumi. Suasananya memang gak mendukung untuk banyak beraktivitas, terutama di luar rumah. Namun, saat hari cerah, kamu gak boleh menyia-nyiakannya dengan rebahan saja.

Segera manfaatkan sinar matahari sejak pagi untuk melakukan berbagai kegiatan. Jangan tunggu sampai siang karena cuaca bisa saja berubah. Banyak hal dapat dilakukan mumpung hari cerah, mulai dari bersih-bersih sampai menyenangkan diri.

Baik sendirian maupun dilakukan bersama keluarga atau teman, enam aktivitas berikut cocok sekali mengisi hari tanpa mendung di langit. Dengan memanfaatkannya sebaik mungkin, dirimu bakal merasakan tubuh serta hunian yang lebih nyaman. Ayo, segera bangkit dari tempat tidurmu!

1. Berolahraga di luar ruangan

6 Kegiatan yang Cocok Dilakukan saat Hari Cerah, Hirup Udara Segarilustrasi berolahraga (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kalau biasanya kamu cuma berolahraga di dalam ruangan karena cuaca sedang gak mendukung, hari yang cerah benar-benar istimewa. Berolahraga di dalam ruangan memang masih lebih baik daripada sama sekali tidak melakukannya. Akan tetapi, berolahraga sambil terkena cahaya matahari serta menghirup udara segar tentu lebih baik.

Segera ambil sepatu olahragamu dan lari pagi, berjalan kaki, atau mencari tempat untuk bermeditasi. Siang sedikit mungkin cuaca akan berubah sangat panas. Maka kamu harus memanfaatkan pagi hari sehingga masih nyaman untuk berolahraga.

Kamu juga bisa bersepeda lebih jauh tanpa khawatir tiba-tiba turun gerimis. Jalan yang kering memudahkanmu mengendarai sepeda ketimbang jalan yang basah oleh bekas hujan. Berolahraga di luar ruangan bisa sekalian cuci mata sehingga tidak terasa lama dan membosankan.

2. Mencuci tumpukan pakaian kotor, termasuk yang tebal-tebal

6 Kegiatan yang Cocok Dilakukan saat Hari Cerah, Hirup Udara Segarilustrasi menjemur (pexels.com/Dziana Hasanbekava)

Manfaat hari yang cerah akan lebih terasa setelah berhari-hari langit mendung. Ini kesempatan terbaik buat mencuci dengan harapan semuanya bisa kering sebelum hujan turun lagi. Asal kamu segera mencuci pada pagi hari, sebelum siang mungkin jemuran sudah dapat diangkat. 

Bila cuaca cerah diperkirakan berlangsung sepanjang hari, pakaian dan selimut tebal juga dapat dicuci. Bahan yang tebal membuatnya lebih rawan berbau tidak sedap kalau gak langsung kering. Begitu pula seprai dan semua sarung bantal bisa dicuci sekarang agar nanti tidurmu lebih lelap. 

Jika hari yang cerah dimanfaatkan dengan baik, stok pakaian bersih di lemari akan penuh. Ruangan juga terlihat rapi tanpa tumpukan pakaian kotor. Ini mengurangi nyamuk di rumah yang suka menempel pada pakaian yang telah terkena keringat.

Baca Juga: 5 Kegiatan yang Bisa Bantu Mengasah Diri Agar Lebih Teliti

3. Menjemur kasur, guling, dan bantal

6 Kegiatan yang Cocok Dilakukan saat Hari Cerah, Hirup Udara Segarilustrasi menata bantal (pexels.com/cottonbro studio)

Mumpung sekalian mengganti seprai, kasur bisa dikeluarkan untuk dijemur. Begitu pula dengan bantal dan gulingnya. Menjemur kasur secara berkala penting untuk membuat bagian dalamnya lebih mengembang, sehingga nyaman untuk ditiduri. Penjemuran juga mencegah kasur menjadi sarang kutu busuk.

Bantal dan guling memang perlu dicuci secara teratur agar bersih dari bekas keringat yang menembus sarungnya. Namun,  kalau ini belum memungkinkan untuk dilakukan, menjemurnya saja dulu juga telah memadai. Jangan lupa untuk membalik-balikkan bantal, guling, dan kasur selama proses penjemuran, supaya terkena panas matahari secara merata. 

4. Mencuci boneka

6 Kegiatan yang Cocok Dilakukan saat Hari Cerah, Hirup Udara Segarilustrasi anak dan boneka (pexels.com/Singkham)

Tanpa disadari, boneka bisa menjadi benda yang paling kotor di rumah. Pasalnya, boneka selalu dibawa anak ke mana pun bahkan didudukkan di berbagai tempat. Boneka juga sering dipeluk dan diciumi termasuk saat anak sedang flu.

Jangan tunggu boneka terlihat kotor baru mencucinya. Cucilah secara berkala dengan memanfaatkan hari yang cerah. Menjemur boneka sampai bagian dalamnya kering sempurna memang tidak cukup hanya sehari.

Walau tampak dari luar sudah kering, boneka yang dicuci tetap harus dijemur setidaknya 3 hari buat memastikan isinya benar-benar kering. Kalau mencuci sendiri boneka-boneka yang besar merepotkan, cukup boneka-boneka kecil saja. Sisanya dibawa ke layanan cuci boneka. 

5. Belanja berbagai kebutuhan dan makan di luar

6 Kegiatan yang Cocok Dilakukan saat Hari Cerah, Hirup Udara Segarilustrasi belanja di supermarket (pexels.com/Gustavo Fring)

Semua kegiatan di luar rumah sangat cocok dilakukan ketika hari cerah, termasuk berbelanja berbagai kebutuhan. Repot bila kamu hendak berbelanja cukup banyak, tapi jalanan licin. Masih pula dirimu mesti membawa payung sehingga jumlah barang belanjaan yang dapat dibawa terbatas.

Kamu juga gak leluasa memilih-milih toko atau lapak pasar ketika hari hujan. Paling-paling dirimu hanya menuju satu tempat agar lebih praktis. Berjalan di pasar yang becek mungkin paling kamu hindari padahal di sana dirimu bisa memperoleh harga yang lebih murah dan sayuran yang segar.

Maka adanya pagi yang cerah utamanya di musim hujan harus dimanfaatkan dengan baik. Segera buat daftar belanja dan berangkat. Kamu bisa mampir ke beberapa tempat sekaligus untuk membeli kebutuhan yang berbeda. Nanti atau besok kembali turun hujan, semua kebutuhan di rumah telah aman.

Selain berbelanja berbagai kebutuhan, makan di luar juga bisa menjadi pilihan yang tepat. Ada lebih banyak pilihan tempat makan yang dapat dicoba mumpung gak hujan. Kamu tak harus mencari restoran dan bisa menikmati kuliner di pinggir-pinggir jalan.

6. Piknik keluarga

6 Kegiatan yang Cocok Dilakukan saat Hari Cerah, Hirup Udara Segarilustrasi piknik (pexels.com/Kampus Production)

Kegiatan terakhir yang gak boleh terlewatkan mumpung hari cerah adalah piknik keluarga. Rencana yang satu ini sudah sering tertunda gara-gara cuaca kurang baik. Piknik dengan membawa anak-anak tentu tidak aman bila dilakukan ketika hujan turun.

Tempat yang bisa dikunjungi pun terbatas. Paling-paling kamu cuma mengajak anak ke pusat permainan indoor. Namun, saat hari gak ada tanda-tanda akan hujan, piknik di tempat terbuka akan sangat menyenangkan. Anak bisa leluasa berlarian sekalian buat olahraga.

Berwisata di tempat terbuka sangat baik untuk menyegarkan diri setelah berbagai rutinitas yang bikin penat. Bahkan, jika biasanya siang nanti turun hujan, pagi yang cerah ketika akhir pekan dapat langsung dimanfaatkan untuk tamasya sebentar. Ajak keluarga ke taman atau alun-alun. 

Hari yang cerah bukan waktunya untuk bermalas-malasan. Baik cuaca cerah hanya setengah hari di musim hujan atau cerah berbulan-bulan ketika kemarau mesti digunakan sebaik mungkin. Nanti jika tiba waktunya hujan turun, kamu sudah siap lebih banyak tinggal di rumah saja.

Baca Juga: 5 Kegiatan Anti Mainstream untuk Mengisi Long Weekend

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Penulis fiksi maupun nonfiksi. Lebih suka menjadi pengamat dan pendengar. Semoga apa-apa yang ditulis bisa memberi manfaat untuk pembaca. Mohon maaf jika ada yang kurang berkenan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya