5 Momen yang Membuatmu Perlu Menenangkan Diri, Jangan Tergesa-gesa

Daripada salah mengambil keputusan, kan?

Beberapa orang mungkin menganggap menenangkan diri sama saja dengan membuang-buang waktu. Mereka yang berpandangan seperti ini biasanya hanya ingin secepat-cepatnya mengatasi setiap masalah yang ada.

Akan tetapi menenangkan diri memang penting, lho. Waktu yang dibutuhkan tentu berbeda-beda pada setiap orang. Tergantung berat masalahnya juga. Namun ini wajar kamu perlukan saat menghadapi situasi-situasi seperti berikut ini.

1. Baru ditinggal orang terdekat

5 Momen yang Membuatmu Perlu Menenangkan Diri, Jangan Tergesa-gesaUnsplash.com/sabrituzcu

Entah oleh kematian atau kandasnya hubungan asmara, ditinggal orang terdekat memang masa-masa yang berat. Kamu merasa sangat terpukul. Makin kamu menyayanginya, makin kamu akan bersedih.

Kamu butuh waktu untuk bisa menerima kepergiannya. Kamu juga butuh waktu untuk membiasakan diri dengan ketiadaannya di sisimu. Menenangkan diri akan membuat ekspresi kesedihanmu lebih terkontrol.

2. Ada masalah dengan orang terdekat

5 Momen yang Membuatmu Perlu Menenangkan Diri, Jangan Tergesa-gesaUnsplash.com/soroushkarimi

Masalah dengan pasangan, keluarga, sahabat, atau teman kantor memang bisa membuat pikiranmu terasa sangat penuh. Satu sisi, kamu merasa sangat kesal dan nyaris hilang kesabaran.

Namun di sisi lain, kamu juga tahu bahwa bila sedikit saja kamu gak bijaksana dalam bersikap, situasinya malah bisa menjadi jauh lebih buruk. Kamu harus menahan diri dan memikirkan baik-baik tindakan yang perlu diambil.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Menenangkan Diri saat Situasi Sulit, Biar Gak Stres!

3. Hendak mengambil keputusan besar terkait hidupmu

5 Momen yang Membuatmu Perlu Menenangkan Diri, Jangan Tergesa-gesaUnsplash.com/actionvance
dm-player

Tidak ada kedewasaan tanpa keharusan untuk mengambil berbagai keputusan besar dalam hidupmu. Kamu bisa saja meminta pendapat orang lain. Namun pada akhirnya kamu harus tetap memutuskan sendiri.

Orang-orang menghargai kedewasaanmu dengan memberimu keleluasaan untuk memilih segala hal terkait hidupmu. Mereka juga enggan bila memutuskan untukmu sama dengan harus mau ikut menanggung konsekuensinya.

4. Mematangkan ide

5 Momen yang Membuatmu Perlu Menenangkan Diri, Jangan Tergesa-gesaUnsplash.com/srosinger3997

Mencari ide bisa di mana saja, termasuk di tempat-tempat yang ramai. Bahkan, keramaian bisa membanjirimu dengan ide. Namun ide yang berguna hanyalah ide yang dimatangkan.

Jika idemu gak matang, kamu akan kesulitan mengolahnya lebih lanjut sampai menjadi sebuah karya. Entah itu tulisan, film, desain, atau yang lain. Kamu harus mempertajam ide itu, menemukan sisi-sisi terbaik yang akan diangkat dalam karyamu.

Sayangnya, keriuhan baik di dalam maupun di luar dirimu bisa sangat menghambat. Kamu butuh suasana yang tenang supaya dirimu juga tenang. Kalau kamu sudah tenang, kamu bisa lebih fokus dan cermat saat melihat kembali idemu.

5. Waktunya introspeksi

5 Momen yang Membuatmu Perlu Menenangkan Diri, Jangan Tergesa-gesaUnsplash.com/christianfer

Apa yang membuat introspeksi sering gak mudah dilakukan? Ya, itu lantaran kamu harus berhadapan dengan egomu sendiri. Kamu harus mengalahkannya agar bisa 'mengupas' sampai tuntas kekeliruan-kekeliruan yang kamu lakukan.

Kalau belum bisa menaklukkan ego, yang muncul hanyalah pembenaran-pembenaran. Lalu akhirnya kamu merasa gak punya salah. Kamu perlu mendengarkan hati kecilmu dan meyakinkan diri bahwa mengakui kesalahan bukanlah sesuatu yang memalukan.

 

Dengan menenangkan diri, pikiranmu akan lebih jernih. Kamu juga gak akan lagi terlalu memperturutkan perasaan yang justru membuatmu bersikap gak tepat. Jadi, jangan ragu untuk sejenak menenangkan diri kapan pun kamu merasa perlu, ya!

Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Menenangkan Diri saat Ada Masalah

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya