7 Tips Irit ala Anak Kos biar Gak Krisis di Tanggal Tua

Penghematan sejak awal bulan, jangan kalap!

Anak kos sering dikaitkan dengan bokek melulu. Kantong cuma tebal di awal bulan, selanjutnya mesti mengencangkan ikat pinggang sampai sedemikian rupa. Sampai-sampai banyak orang mengidentikkan mi instan sebagai menu anak kos, khususnya di akhir bulan.

Supaya kamu tidak mengalami kesulitan keuangan selama indekos, ada tips-tipsnya. Penting sekali buatmu belajar mengatur uang saku atau pendapatan untukmu yang telah bekerja. Daripada uang kos sampai menunggak, lebih baik konsisten melakukan tips irit ala anak kos dengan cara ini.

1. Pilih membungkus makanan daripada makan di tempat

7 Tips Irit ala Anak Kos biar Gak Krisis di Tanggal Tuailustrasi makan di luar (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Makan di tempat memang seru. Kamu bisa sambil refreshing, menikmati suasana, dan mengobrol dengan teman. Akan tetapi, pengeluaranmu bakal meningkat dibandingkan dengan membungkusnya saja. Makan di tempat membuatmu perlu memesan minuman.

Kalau makan di kos-kosan, kamu cukup minum air galon atau menyeduh minuman hangat sendiri. Lebih miring lagi jika dirimu cukup membeli sayur dan lauk, sedangkan nasi dimasak sendiri. Makan di luar membuatmu membayar dobel.

Boleh saja sesekali kamu makan di luar bersama teman. Akan tetapi, batasi frekuensinya dalam sebulan. Cukup dengan memangkas uang bakal beli minum dan nasi di luar, dirimu dapat makan enak sampai akhir bulan.

2. Kurangi jajan online

7 Tips Irit ala Anak Kos biar Gak Krisis di Tanggal Tuailustrasi pengantaran makanan (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Sama seperti makan di luar, jajan online juga tidak sepenuhnya dilarang. Namun, lakukan pada waktu-waktu tertentu saja supaya pengeluaranmu tak membengkak. Misalnya, ketika semua pedagang makanan di sekitar kos-kosanmu libur.

Atau, kamu sedang sakit sehingga kesulitan untuk keluar membeli makanan. Semurah-murahnya jajan online, ada biaya pengantaran dan aplikasi. Apalagi bila sedang tidak ada diskon, biaya yang harus dibayar dalam sekali pemesanan mungkin dapat untuk makan dua hari atau lebih.

Harga menu di aplikasi saja umumnya sudah lebih tinggi daripada pembelian dengan datang langsung. Bila gak kepepet sekali atau kamu sedang ada bonus, sebaiknya tidak usah jajan online. Terlebih di sekitar kos ada banyak pedagang yang mencari rezeki.

3. Cari kos terdekat dari kampus atau kantor dan fasilitas secukupnya saja

7 Tips Irit ala Anak Kos biar Gak Krisis di Tanggal Tuailustrasi di kamar kos (pexels.com/nappy)

Salah satu tips irit ala anak kos adalah mencari indekos di dekat kampus atau kantor untuk menghemat ongkos transportasi. Setiap hari dirimu cukup berangkat dan pulang dengan berjalan kaki. Tak punya kendaraan pribadi pun bukan masalah.

Fasilitas di dekat kawasan kampus atau perkantoran biasanya lengkap. Kamu mau mencari apa saja lebih mudah dibandingkan bila indekos di tempat lain. Uang yang sedianya digunakan buat transportasi dapat dialihkan untuk kebutuhan yang lain atau ditabung.

Selain jarak kos-kosan dengan kampus atau kantor, perihal fasilitas juga perlu dibatasi. Untuk apa mencari kos-kosan dengan tempat parkir yang luas jika kamu tak perlu membawa kendaraan pribadi? Begitu pula fasilitas lain seperti layanan kebersihan kamar kalau dirimu masih mampu beres-beres sendiri.

Baca Juga: 5 Skill yang Meningkat saat Jadi Anak Kos, Lebih Mandiri Pastinya!

4. Menjadwalkan kepulangan

7 Tips Irit ala Anak Kos biar Gak Krisis di Tanggal Tuailustrasi perjalanan (pexels.com/Ketut Subiyanto)
dm-player

Untuk kamu yang mesti menanggung sendiri biaya pulang, mau tidak mau harus mengatur jadwal. Dirimu gak bisa pulang terlalu sering. Setiap tiba jadwal pulang, maksimalkan untuk beberapa keperluan sekaligus.

Contohnya, di samping menuntaskan rindu bersama keluarga inti, juga sekalian kamu menghadiri pernikahan saudara atau mengurus sesuatu. Hindari bolak-balik pulang yang bikin pengeluaran berlipat-lipat. Berkomunikasilah dengan keluarga di rumah biar saling pengertian.

Selain bikin jadwal pulang, pilihan alat transportasinya pun mesti mempertimbangkan biaya. Naik pesawat memang cepat, tetapi naik bus atau kereta lebih murah. Pahami kebutuhan dan kemampuanmu agar pilihanmu tepat serta ekonomis.

5. Berbagi kamar asal tak mengganggu produktivitas

7 Tips Irit ala Anak Kos biar Gak Krisis di Tanggal Tuailustrasi berbagi kamar (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Cek harga kamar yang disewakan untuk satu orang atau lebih sebagai salah satu tips irit ala anak kos. Umumnya, kamar yang dihuni beberapa orang lebih miring ongkosnya. Akan tetapi, ini tak selalu baik untukmu karena dapat menurunkan produktivitasmu.

Khususnya buat kamu yang harus bekerja online. Kawan-kawanmu pulang untuk beristirahat dan bercanda, sedangkan dirimu mesti berkonsentrasi penuh pada pekerjaan. Daripada produktivitas menjadi korban, lebih baik kamu memilih kamar untuk 1 orang meski harganya lebih tinggi.

Hasil dari produktivitasmu akan memampukanmu membayar sewanya. Jika situasi kamar dengan banyak orang bikin kamu gak maksimal dalam bekerja, pendapatan menurun serta dirimu merasa stres. Berbagi kamar tak harus dilakukan.

6. Bijak dalam mencari hiburan

7 Tips Irit ala Anak Kos biar Gak Krisis di Tanggal Tuailustrasi bermain (pexels.com/Alexander Kovalev)

Dengan kepulangan yang diatur sedemikian rupa biar gak boros biaya transportasi, kamu mungkin sering bosan di akhir pekan. Satu-satunya cara buat mengusir kebosanan ialah dengan mencari hiburan. Namun, jangan sampai bocor halus di sini, ya.

Pandai-pandailah memilih hiburan yang sesuai untukmu. Bila masih ada hiburan yang dapat dinikmati secara gratis atau murah, kenapa kamu mesti membayar lebih mahal? Ingat bahwa tujuan dari mencari hiburan adalah mencegahmu merasa stres.

Apabila hiburan yang dipilih berbiaya mahal, nanti akhirnya kamu pusing kehabisan uang. Hiburan terbaikmu sesungguhnya ialah masih ada uang simpanan sampai akhir bulan. Sederhanakan keinginanmu tentang hiburan dan nikmati apa yang ada.

7. Gak kaku soal merek dan manfaatkan diskon

7 Tips Irit ala Anak Kos biar Gak Krisis di Tanggal Tuailustrasi berbelanja (pexels.com/Gustavo Fring)

Apa pun produk yang hendak dibeli, sekarang belum waktumu menjadi terlalu pemilih soal merek. Kalau ada merek lain yang harganya lebih terjangkau atau sedang ada diskon, ambil saja. Makin sering kamu menerapkan cara ini, makin banyak uang yang bisa dihemat. 

Pantau harga produk tersebut di toko offline dan online. Belilah penawaran yang paling menguntungkan untukmu. Ini mungkin terasa agak merepotkan karena kamu gak bisa seketika membeli sesuatu.

Akan tetapi, keuntungan dari bersikap cermat sebelum membeli efektif buat mengerem pengeluaran. Nanti bila kamu telah terbiasa melakukannya bakal terasa gampang, kok. Tetap hati-hati dengan diskon yang tampak menggoda, padahal harga sudah dinaikkan cukup tinggi.

Tips irit ala anak kos bukan artinya kamu pelit. Bagaimanapun juga, dirimu tentu tak selamanya indekos. Perlu persiapan agar kelak kamu dapat memiliki hunian pribadi atau minimal tidak terlalu membebani orangtua selama dirimu berkuliah.

Baca Juga: 7 Kebiasaan Buruk Anak Kos yang Harus Segera Ditinggalkan

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya