Skin Soul Peduli Berbagi Cinta dan Kebahagiaan untuk Para Lansia!

Bukti kepedulian Skin Soul terhadap sesama

Dalam rangka menebarkan kepedulian, Skin Soul mengadakan Skin Soul Peduli. Dari kegiatan ini, Skin Soul mengajak kita gak hanya peduli ke diri sendiri, melainkan juga ke orang-orang yang sekiranya membutuhkan.

Acara ini diadakan di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia 4, Jakarta Barat pada Sabtu (6/8/2022). Dimeriahkan oleh lansia penghuni panti yang akrab disapa oma dan opa, mereka tampak bersenang-senang menikmati rangkaian kegiatan yang telah disusun.

Apa sih sebenarnya Skin Soul Peduli itu? Yuk, kita sama-sama baca keseruannya di bawah ini!

1. Skin Soul Peduli mengajak kita untuk selalu peduli kepada sesama

Skin Soul Peduli Berbagi Cinta dan Kebahagiaan untuk Para Lansia!Kegiatan Skin Soul Peduli di Panti Sosial Tresna Werdha Jakarta (dok. Skin Soul)

Sebagai brand kecantikan, Skin Soul gak hanya peduli pada penampilan serta perawatan tubuh saja. Lebih dari itu semua, Skin Soul menunjukkan kepeduliannya kepada sesama.

“Melalui Skin Soul Peduli di Panti Sosial Lansia ini, kita mau mengajak teman-teman untuk mengingat bahwa masih ada orangtua kita, seperti di panti sosial ini. Kita tahu bahwa mereka punya keluarga, tapi ternyata keluarganya mungkin lupa dengan mereka,” jelas Angelica Manopo, CMO (Chief Marketing Officer) Skin Soul.

2. Berbagi cinta kepada para lansia di panti sosial

Skin Soul Peduli Berbagi Cinta dan Kebahagiaan untuk Para Lansia!Kegiatan Skin Soul Peduli di Panti Sosial Tresna Werdha Jakarta (dok. Skin Soul)

Satu hal yang terdengar sederhana, namun ternyata gak semua orang dapat memilikinya, adalah cinta. Dikelilingi oleh banyak cinta dari orang-orang di sekitar, pastinya akan membuat kita lebih bahagia.

Mengingat jika gak semua orang dapat merasakannya, Angelica mengaku merasa tergerak untuk terus berbagi cinta yang ia punya. Keinginan tersebut kemudian terbayarkan dengan senyum yang terlihat di wajah opa dan oma hari itu.

“Aku di sini ibaratnya memberikan cinta dari yang udah aku dapetin di luar sana, kayak fans-fansnya Manda, dari keluarga aku, bisa bagi-bagi di sini. Rasanya senang dan puas karena bisa menyalurkannya,” kata Angelica.

Baca Juga: Amanda Manopo Ajak Semua Bangkit lewat Kampanye Skin Soul Peduli

dm-player

3. Rasa haru yang menyelimuti hati

Skin Soul Peduli Berbagi Cinta dan Kebahagiaan untuk Para Lansia!Kegiatan Skin Soul Peduli di Panti Sosial Tresna Werdha Jakarta (dok. Skin Soul)

Bertemu dengan banyak lansia yang sangat semangat mengikuti rangkaian acara, jelas membuat siapa saja yang melihatnya tersentuh. Opa dan oma dengan semangat luar biasa ini, mengajarkan banyak hal yang membuat hati hangat serta rasa syukur yang tak terkira.

“Sebenernya, oma dan opa di sini hanya butuh cinta. Aku harus lebih aware lagi, mungkin lebih sering dateng ke sini untuk memberikan semangat optimis mereka, untuk terus semangat hidup supaya gak pantang menyerah,” ungkap Amanda Manopo sebagai CEO Skin Soul.

4. Rencana Skin Soul Peduli gak berhenti sampai di sini

Skin Soul Peduli Berbagi Cinta dan Kebahagiaan untuk Para Lansia!Kegiatan Skin Soul Peduli di Panti Sosial Tresna Werdha Jakarta (dok. Skin Soul)

Sesuai dengan komitmennya yang kuat, Skin Soul akan selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk pelanggan serta orang-orang di sekitarnya. Sukses menggelar kegiatan sosial ini, ternyata Skin Soul masih memiliki banyak rencana yang ke depannya akan segera direalisasikan.

“Mungkin ke depannya, akan ada panti asuhan atau kita peduli lagi dengan komunitas pemusik di luar sana yang mungkin selama pandemik ini, susah cari kerja,” jelas Angelica.

5. Kegiatan yang sangat menyenangkan

Skin Soul Peduli Berbagi Cinta dan Kebahagiaan untuk Para Lansia!Kegiatan Skin Soul Peduli di Panti Sosial Tresna Werdha Jakarta (dok. Skin Soul)

Memiliki tujuan untuk berbagi kebahagiaan dan cinta pada sesama, Skin Soul merangkai kegiatan sosial ini dengan sebaik mungkin. Para opah dan oma yang hadir, diajak untuk bersenang-senang.

Ada dansa bersama diiringi alunan lagu yang meriah, karaoke bersama dengan para opa dan oma yang turut bernyanyi, sampai kegiatan make over wajah dengan makeup dan potong rambut. Di akhir acara pun, Skin Soul juga turut berbagi hadiah. Seru banget, kan?

Itulah sekilas informasi mengenai Skin Soul Peduli yang dapat kamu ketahui. Dari Skin Soul, kita belajar bahwa kamu gak hanya harus melulu peduli pada kulit dan wajah. Tapi, lihatlah sekitarmu dan mulai tanamkan rasa peduli sesama!

Baca Juga: 5 Hal yang Bisa Dilakukan untuk Peduli terhadap Korban Penyiksaan

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya