5 Tips Mempercantik Rak Buku, Biar Gak Terlihat Membosankan

Dijamin rak buku jadi lebih estetik

Bagi orang yang hobi membaca, rak buku adalah hal yang wajib ada di rumah untuk menyimpan koleksi buku. Selain berfungsi sebagai tempat buku, rak buku juga bisa menjadi pelengkap interior rumah.

Sayangnya mendekorasi rak buku agar terlihat estetik tidaklah mudah. Nah, di bawah ini ada 5 tips untuk mempercantik rak buku. Yuk, terapkan tips-tips berikut supaya rak buku tidak tampak membosankan!

1. Tanaman untuk memberi nuansa asri

5 Tips Mempercantik Rak Buku, Biar Gak Terlihat Membosankanrak buku yang dihias tanaman hijau (unsplash.com/Pawel Czerwinski)

Menghadirkan tanaman hijau pada rak buku bisa memberi nuansa alami dan asri. Hal tersebut dapat menyegarkan pandangan mata siapapun yang melihatnya.

Rak buku umumnya berada di dalam ruangan. Maka dari itu, tanaman yang cocok jadi pajangan rak buku adalah tumbuhan yang mengonsumsi sedikit air dan tidak butuh banyak sinar matahari. Misalnya, tanaman sukulen.

2. Meletakkan pajangan

5 Tips Mempercantik Rak Buku, Biar Gak Terlihat Membosankanilustrasi memajang hiasan pada rak buku (unsplash.com/Thomas Thompson)

Rak yang hanya dipenuhui tumpukan buku bakal terlihat sangat monoton. Maka dari itu, perlu adanya aksesoris atau pajangan untuk hiasan.

Beberapa ide aksesoris untuk pajangan rak buku antara lain action figure, lukisan, akuarium mini, vas bunga, bingkai foto, dan masih banyak lagi. Pajangan tersebut bisa diletakkan di sela-sela barisan buku sebagai variasi agar tidak terlihat membosankan.

Baca Juga: 10 Ide Dekorasi Teras Modern dan Minimalis untuk Rumah Bergaya Tropis

3. Bookend yang berfungsi sebagai hiasan

5 Tips Mempercantik Rak Buku, Biar Gak Terlihat Membosankanilustrasi bookend buku dari pot tanaman (pexels.com/George Milton)

Bookend atau penahan buku berfungsi untuk menyangga buku supaya tidak ambruk. Bookend yang modelnya biasa-biasa aja bakal menimbulkan kesan monoton dan membosankan.

Agar rak buku tampak lebih cantik, manfaatkan barang-barang seperti guci, terarium, atau pot tanaman sebagai bookend. Benda-benda tersebut pada akhirnya gak cuma berguna jadi penahan buku, tapi juga sebagai hiasan.

4. Perlu variasi dalam menata buku

5 Tips Mempercantik Rak Buku, Biar Gak Terlihat Membosankanilustrasi variasi menata buku di rak (unsplash.com/Javier Vinals)

Buku-buku di rak biasanya ditata dengan cara berdiri berjejer. Hal ini bisa membuat rak buku tampak monoton dan biasa aja.

Supaya rak terlihat lebih menarik, perlu adanya variasi dalam menata buku. Misalnya selain diatur berjejer, sebagian buku bisa ditata secara bertumpuk. Kemudian diberi aksesoris pajangan di atasnya sebagai hiasan.

5. Memasang lampu tumblr

5 Tips Mempercantik Rak Buku, Biar Gak Terlihat Membosankanilustrasi rak buku dengan hiasan lampu tumblr (pexels.com/Dzenina Lukac)

Lampu tumblr atau lampu string memang gak pernah gagal menjadi pelengkap dekorasi. Memasang lampu tumblr pada rak buku bisa menghadirkan kesan yang estetik. Dengan begitu, rak buku gak akan terlihat membosankan lagi.

Apalagi jika kalian bisa memadukan tone warna lampu dengan warna rak buku maupun dinding. Hal tersebut bisa membuat tampilan overall rak menjadi semakin cantik.

Nah, 5 tips tersebut dijamin efektif supaya rak buku tampak lebih cantik dan tidak membosankan. Yuk, terapkan tips-tips di atas!

Baca Juga: 9 Ide Dekorasi Lantai Ruangan, Tampil Lebih Menarik! 

Nurul Fatin Sazanah Photo Verified Writer Nurul Fatin Sazanah

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya