Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Padu-padan Keramik yang Dapat Diterapkan untuk Ruangan Minimalis

ilustrasi ruangan minimalis
ilustrasi ruangan minimalis (pexels.com/Medhat ayad)
Intinya sih...
  • Kombinasi keramik abu-abu dan putih untuk kesan bersih modern
  • Sentuhan motif batu alam dan warna netral untuk nuansa natural
  • Perpaduan keramik matte dan glossy untuk kontras yang halus
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Gaya interior minimalis selalu mengedepankan kesederhanaan dan keseimbangan. Kita dapat melihat jika faktor kenyamanan menjadi kunci utama. Meski terlihat sederhana, ruangan minimalis justru menuntut ketelitian dalam memilih setiap elemen, termasuk keramik.

Warna, tekstur, hingga pola yang digunakan memiliki peran besar dalam membentuk suasana ruangan. Salah satu cara terbaik untuk memperkaya tampilan ruang minimalis tanpa kehilangan kesan lapang adalah dengan memadu padankan jenis dan gaya keramik secara cermat. Berikut lima inspirasi yang bisa diterapkan.

1. Kombinasi keramik abu-abu dan putih untuk kesan bersih modern

ilustrasi ruang tamu
ilustrasi ruang tamu (pexels.com/Max Vakhtbovycn)

Warna putih selalu menjadi pilihan bagi ruangan yang mengusung desain minimalis. Namun, jika digunakan secara dominan tanpa variasi, ruangan bisa terasa terlalu kaku dan monoton. Untuk menyiasatinya, kita dapat memadukan keramik warna putih dengan abu-abu.

Keramik putih berfungsi sebagai elemen utama yang memantulkan cahaya dan membuat ruang tampak luas. Sedangkan abu-abu menghadirkan kedalaman visual yang menambah dimensi. Perpaduan warna keramik ini akan menciptakan transisi lembut antara dua nuansa netral. Agar ruangan terkesan hangat, kita juga dapat menambahkan furnitur kayu.

2. Sentuhan motif batu alam dan warna netral untuk nuansa natural

ilustrasi rumah konsep terbuka
ilustrasi rumah konsep terbuka (pexels.com/Max Vakhtbovycn)

Memilih keramik untuk ruangan yang mengusung desain minimalis memang susah-susah gampang. Salah satu yang dapat dijadikan opsi adalah keramik dengan motif batu alam dan warna netral. Perpaduan ini akan menghadirkan nuansa yang natural.

Keramik motif batu alam memberikan kesan alami dan menenangkan. Sedangkan keramik polos berwarna netral seperti krem, putih tulang, atau beige membuat ruangan terlihat lebih cerah. Paduan ini memberikan harmoni antara tekstur dan warna. Selain itu, pencahayaan alami akan memperkuat efek natural yang dihasilkan.

3. Perpaduan keramik matte dan glossy untuk kontras yang halus

ilustrasi ruang tamu
ilustrasi ruang tamu (pexels.com/Thoi Nam Cap)

Keterbatasan lahan menjadikan ruangan dengan ukuran minimalis menjadi pilihan. Tapi untuk menghadirkan ruangan yang nyaman dan elegan, kita perlu memadukan dengan keramik yang tepat. Diantaranya perpaduan keramik matte dan glossy untuk menciptakan kontras yang halus.

Bermain dengan tekstur dalam padu-padan ini bisa menjadi cara efektif untuk memberikan kedalaman pada ruangan minimalis tanpa menambahkan elemen berlebih. Perpaduan ini tidak hanya menciptakan kontras visual yang menarik. Tetapi juga memberi kesan ruang yang lebih dinamis. Dengan pencahayaan yang tepat, pantulan lembut dari permukaan glossy akan membuat ruangan tampak lebih hidup dan modern.

4. Kombinasi warna hangat dan dingin untuk keseimbangan visual

ilustrasi ruang tamu
ilustrasi ruang tamu (pexels.com/Max Vakhtbovycn)

Desain minimalis tidak harus selalu serba putih atau abu-abu. Bereksperimen dengan keseimbangan warna hangat dan dingin bisa memberi sentuhan baru yang tetap elegan. Misalnya, paduan keramik berwarna abu muda (dingin) dengan aksen cokelat muda (hangat) pada area lantai.

Tentu saja ini menciptakan harmoni yang menenangkan. Warna dingin memberi efek luas dan bersih, sedangkan warna hangat menghadirkan rasa nyaman. Agar ruangan terlihat lebih hangat sekaligus modern, Kita juga bisa menambahkan lantai dengan motif kayu.

5. Paduan pola geometris dengan warna netral untuk sentuhan artistik

ilustrasi kamar tidur
ilustrasi kamar tidur (pexels.com/Max Vakhtbovycn)

Apakah ruangan minimalis selalu terlihat padat dan sempit? Ternyata belum tentu. Kuncinya terletak pada pemilihan keramik yang tepat. Kita harus memilih padu-padan keramik yang tepat agar ruangan minimalis memiliki sisi visual lapang dan menarik. Bagaimana caranya?

Kita bisa memadukan pola geometris dengan warna netral untuk sentuhan artistik. Pola geometris pada keramik bisa menjadi aksen menarik tanpa merusak prinsip kesederhanaan. Sedangkan warna-warna netral akan memberikan nuansa tampilan yang tenang namun terkesan elegan.

Memilih kombinasi keramik dalam ruangan minimalis bukan hanya soal estetika. Tapi juga tentang bagaimana menciptakan keseimbangan antara kesederhanaan dan karakter. Melalui permainan warna, tekstur, dan pola yang tepat, ruangan minimalis bisa tampil lebih hidup dan terasa nyaman tanpa kehilangan esensi utamanya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Agsa Tian
EditorAgsa Tian
Follow Us

Latest in Life

See More

5 Inspirasi Ruang Tidur dengan Warna Krem, Terlihat Hangat dan Cozy!

14 Okt 2025, 23:32 WIBLife