5 Cara Mengatasi Kesedihan Agar Bisa Cepat Move On!

Kamu pasti bisa melewati semuanya

Bahagia dan sedih seperti roda yang akan terus berputar. Keduanya silih berganti menghampiri hidup kita tanpa diminta. Merespon kebahagiaan pasti akan jauh lebih mudah dan menyenangkan.

Lain halnya dengan kesedihan, seringkali kita bisa menjadi sangat terpuruk dan merasa tidak mampu bangkit. Bahkan, tak jarang akan muncul perasaan seolah kita adalah orang paling menderita di dunia.

Mengatasi kesedihan ini, sebenarnya hanya butuh ketetapan hati untuk segera move on. Seperti lewat beberapa cara berikut ini, kita dapat segera mengatasi kesedihan yang sedang dirasakan dengan lebih positif.

1. Jangan ditahan! Kalau mau nangis, ya nangis aja

5 Cara Mengatasi Kesedihan Agar Bisa Cepat Move On!unsplash.com/@cristian_newman

Merespon kesedihan dengan menangis bukanlah hal yang pantang untuk dilakukan. Tidak apa-apa jika kamu ingin menangis. Luapkan saja kesedihanmu sampai tuntas meski dengan menangis sejadi-jadinya. Kamu tidak perlu menahan emosi yang sedang dialami dan bersikap seolah semua baik-baik saja. Justru dengan melampiaskannya lewat tangis, kamu akan merasa lebih lega dan hatimu tidak lagi dibebani luka dalam. Namun, jangan sampai kesedihanmu jadi berlarut-larut, ya.

2. Hindari berhubungan dengan pemicu sedihmu

5 Cara Mengatasi Kesedihan Agar Bisa Cepat Move On!unsplash.com/Marina Khrapova

Menghindar seringkali menimbulkan kesan kalau kita lari dari masalah. Namun, dalam kondisi yang sedih luar biasa, ada baiknya menghindari pemicu rasa sedih tadi untuk sementara waktu. Hal ini akan memberimu waktu untuk menata hati hingga dapat kembali berpikir jernih.

Sebab jika terus bersinggungan dengan hal-hal yang memicu kesedihan, bisa saja kamu justru akan semakin terpuruk dalam rasa sakit yang berlarut-larut dan putus asa hingga menutup diri pada harapan baru.

3. Cari kesibukan lewat hobi atau mencoba lakukan aktivitas baru

5 Cara Mengatasi Kesedihan Agar Bisa Cepat Move On!unsplash.com/Aaron Thomas
dm-player

Melupakan kesedihan yang dirasakan sebenarnya bisa lewat pengalihan pada hal-hal positif seperti membuat dirimu tetap sibuk. Carilah kegiatan yang bisa mengalihkan fokusmu hingga tidak lagi memikirkan kesedihanmu.

Kamu bisa melanjutkan hobi yang sempat tertunda. Atau, kamu bisa mencoba aktivitas baru yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Bukan hanya pikiran jadi teralih, tapi kamu juga akan memiliki pengalaman-pengalaman baru yang bermanfaat.

Baca Juga: 6 Kata Bahasa Inggris untuk Mengungkapkan Kesedihan Selain Kata Sad

4. Stop mendengarkan lagu-lagu sedih

5 Cara Mengatasi Kesedihan Agar Bisa Cepat Move On!unsplash.com/Kuo-Chiao Lin

Lagu dan suasana hati seringkali memang akan berkaitan satu sama lain. Saat sedang bahagia, kita mungkin akan lebih sering mendengarkan lagu yang penuh semangat. Sebaliknya, saat sedang sedih, tanpa disadari kita jadi memilih lagu-lagu melow.

Hal semacam ini justru tidak boleh terlalu dituruti sebab hanya akan semakin menurunkan semangat hidup. Ubah semua daftar lagumu. Bahkan kalau perlu, hapus lagu-lagu yang memicu munculnya rasa sedih kembali.

5. Kamu gak perlu buru-buru mencari kebahagiaan baru

5 Cara Mengatasi Kesedihan Agar Bisa Cepat Move On!unsplash.com/Joanna Nix

Kalau ada yang memberi saran untuk segera mencari sumber kebahagiaan baru, sebaiknya kamu pertimbangan dulu. Pasalnya, bahagia tidak terletak pada hal di luar kita tapi justru bersumber dari dalam diri. Jika kita berpikir untuk mencari kebahagiaan dari orang atau hal lain, suatu saat akan muncul kekecewaan yang dapat memicu kesedihan baru.

Gak perlu buru-buru, nikmati saja hari bersama orang-orang terdekatmu dengan baik agar kesedihanmu perlahan terobati. Tanpa kamu sadari, justru kebahagiaan itu sendiri yang akan mendekat padamu.

Nah, itu tadi beberapa cara yang bisa kamu coba untuk mengatasi kesedihan yang dirasakan. Sedih boleh, tapi jangan sampai berlarut-larut, ya.

Baca Juga: Sudahi Galau! 6 Tips Ini Bisa Bantu Kamu Meredam Kesedihan

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya