5 Alasan yang Bikin Kamu Sulit Mencintai Diri Sendiri, Lupa Bersyukur

Kamu terlalu fokus pada kekurangan diri

Bukan cuma mencintai sesama, mencintai diri sendiri juga gak kalah penting untuk dilakukan. Saat kita mampu mencintai diri sendiri, tandanya sudah muncul rasa bangga dan percaya diri atas kemampuan yang dimiliki. Inilah yang dinamakan wujud dari self-love. Sayangnya, menerapkan self-love gak semudah membalikkan telapak tangan.

Orang kerap merasa kesulitan untuk mencintai diri sendiri karena beberapa alasan yang terkadang justru berasal dari mindset sendiri. Berikut lima alasan yang bakal membuatmu makin sulit mencintai diri sendiri andai gak segera diubah.

1. Belum sepenuhnya bisa menerima diri sendiri

5 Alasan yang Bikin Kamu Sulit Mencintai Diri Sendiri, Lupa Bersyukurilustrasi merasa depresi (Unsplash.com/DANNY G)

Konsep mencintai diri sendiri akan terasa sulit saat kamu belum mampu menerima diri sendiri sepenuhnya. Menerima kelebihan dengan penuh kebanggaan tentu mudah, tapi kekurangan yang dimiliki lebih sulit diterima hingga terkadang malah bikin kamu merasa insecure.

Kalau insecure mulai muncul, rasa percaya diri pun perlahan akan turun. Padahal, gak selamanya kelemahan yang ada bisa menjatuhkan. Justru terkadang apa yang dianggap kekurangan bisa dibalik menjadi kelebihan asal mau melihat dengan sudut pandang yang berbeda.

2. Cenderung sering menyalahkan diri atas kekurangan yang dimiliki

5 Alasan yang Bikin Kamu Sulit Mencintai Diri Sendiri, Lupa Bersyukurilustrasi merasa bersalah (Unsplash.com/Fernando @cferdo)

Kalau mata sudah tertutup oleh kekurangan diri dan kesalahan yang pernah dilakukan di masa lalu, sering kali kamu jadi ikut kesulitan buat move on. Kamu hanya akan terus merasa terbebani dan menyalahkan diri sendiri atas kebodohan yang pernah dilakukan.

Padahal, semua orang pasti juga pernah berbuat salah dan salah satu cara terbaik menebusnya adalah memaafkan diri sendiri. Meski sudah minta maaf pada orang lain dan dimaafkan, kalau diri sendiri belum memaafkan, tentu akan menghambat proses belajar.

Bukan hanya itu, gak mau memaafkan diri sendiri juga dapat membuatmu makin membenci diri sendiri, lho. Gak heran kalau kamu pun jadi merasa makin kesulitan untuk menghargai, apalagi mencintai dirimu sendiri.

Baca Juga: 5 Tips Gak Menyalahkan Diri Sendiri saat Keinginan Gak Terpenuhi

3. Berujung pada melabeli diri secara negatif

dm-player
5 Alasan yang Bikin Kamu Sulit Mencintai Diri Sendiri, Lupa Bersyukurilustrasi perempuan menunduk (Unsplash.com/Chad Madden)

Saat belum ada penerimaan diri hingga terus menyalahkan diri atas kesalahan yang pernah dilakukan, ujungnya kamu malah jadi melabeli diri sendiri secara negatif. Dalam pikiranmu selalu tertanam bahwa kamu itu bodoh atau tidak berharga. Mindset semacam ini justru semakin mengecilkan dirimu, lho.

Kalau penhargaan diri sudah sulit diraih, bagaimana mungkin rasa cinta pada dirimu sendiri akan tumbuh. Justru yang ada malah label negatif tadi makin meluas ke seluruh aspek hidupmu dan sulit ditangani hingga kamu sendiri mulai percaya dengan konsep negatif yang sebenarnya muncul karena pikiranmu sendiri.

4. Masih suka membandingkan diri dengan orang lain

5 Alasan yang Bikin Kamu Sulit Mencintai Diri Sendiri, Lupa Bersyukurilustrasi sikap membandingkan (Pexels.com/Weixiao Xie)

Akibat cara pandang dan penghargaanmu terhadap diri sendiri yang terbilang rendah, kamu jadi menganggap kalau orang lain jauh lebih baik. Kamu pun mulai membanding-bandingkan diri dengan kondisi orang, seperti pencapaian yang berhasil mereka dapatkan.

Bukannya memotivasi, sikap semacam ini justru makin menjatuhkan self-worth hingga dampaknya self-love pun jadi makin sulit tumbuh. Padahal, dibanding terus melihat orang lain, akan jauh lebih baik kalau kamu fokus pada kelebihan diri untuk diasah agar makin menonjol.

5. Lupa bersyukur atas apa yang sudah dimiliki dan diraih

5 Alasan yang Bikin Kamu Sulit Mencintai Diri Sendiri, Lupa Bersyukurilustrasi bersyukur (Pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Gak bisa ditampik kalau sebenarnya penghargaan terhadap diri sendiri yang menumbuhkan self-love justru datang dari rasa syukur. Saat kamu mau mensyukuri segala kemampuan diri, termasuk menerima kekurangan yang ada, mencintai diri sendiri akan jadi perkara yang mudah. 

Namun, saat kamu lupa bersyukur dan hanya melihat kelemahan diri, jika muncul masalah, akan sulit untuk fokus pada pencarian solusi. Kamu hanya akan merasa jadi korban yang kerap mendapat ketidakadilan dalam hidup tanpa mampu bangkit dan berupaya mengatasi permasalahan yang datang.

 

Meski terkadang gak mudah, konsep untuk mencintai diri sendiri memang harus dibentuk, bagaimana pun caranya. Buang jauh alasan-alasan yang membuatmu merasa gak layak dicintai. Saat kamu sudah mampu mencintai diri sendiri, halangan dan tantangan dalam hidup pasti akan bisa dihadapi dengan rasa percaya diri yang tinggi.

Baca Juga: 5 Kualitas Hidup Ini Hanya Dimiliki Orang Bersyukur, Lebih Bahagia!

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya