25 Ucapan Natal untuk Calon Mertua, Penuh Kasih!

Sebarkan kasih dan sukacita ke orang tersayang

Di bulan yang penuh dengan sukacita, tentu kamu juga perlu menyebarkannya ke orang sekitar. Ya, sebentar lagi kita akan menyambut Natal. Di momen ini pasti banyak hal yang bisa dibagikan kepada orang tersayang, tak terkecuali calon mertua. Kamu pun bisa memberikan ucapan yang hangat kepada mereka.

Tapi, terkadang kita suka bingung seperti apa ucapan yang cocok. Untuk itu, berikut ini ucapan Natal untuk calon mertua yang bisa menjadi referensi. Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. Ucapan Natal untuk calon mertua bermakna

25 Ucapan Natal untuk Calon Mertua, Penuh Kasih!ilustrasi merayakan natal (pexels.com/Karolina Grabowska)

1. "Semoga sukacita dan kedamaian Natal menyertai kita semua. Semoga om dan tante mendapatkan hari yang penuh berkah dari surga."

2. "Mari kita menjadi pembawa cinta kasih, damai dan terang bagi dunia. Selamat Natal, semoga kehidupan om tante dan keluarga selalu dipenuhi dengan cinta dan damai."

3. "Selamat Natal, om dan tante. Aku harap setiap bagian dari musim liburan om sekeluarg sama istimewanya dengan hari ini."

4. "Natal membawa damai, sukacita, pengharapan, dan berkat yang berkelimpahan, selalu menyertai keluarga dan pekerjaan kita sekalian. Selamat Natal."

5. "Mari kita menjadi pembawa cinta kasih, damai dan terang bagi dunia. Selamat Natal om dan tante."

2. Ucapan Natal untuk calon mertua penuh kasih

25 Ucapan Natal untuk Calon Mertua, Penuh Kasih!ilustrasi merayakan natal bersama sahabat (pexels.com/Pavel Danilyuk)

6. "Semoga Tuhan selalu memberkati dan menjagamu sepanjang tahun. Selamat Hari Natal buat om dan tante selamat menyambut Tahun Baru."

7. "Selamat Natal om dan tante, semoga kesempurnaan Tuhan, kasih dan berkat-Nya menyertai kita semua di hari Natal dan selamanya."

8. "Semoga terang Natal akan tinggal di hati kita dan menjadi terang bagi keluarga, serta sesama. Selamat Natal dan Tahun Baru 2024 om tante."

9. "Semoga dunia om tante dipenuhi dengan kehangatan dan keceriaan yang baik di musim suci ini, semoga Natal tahun ini penuh sukacita, damai di hati, dan damai di bumi."

10. "Selamat Natal & Tahun Baru untuk om, tante, dan keluarga. Semoga semangat membawa sukacita dan kebahagiaan, serta harapan terbaik untuk tahun yang akan datang!"

3. Ucapan Natal untuk calon mertua dengan doa

25 Ucapan Natal untuk Calon Mertua, Penuh Kasih!ilustrasi merayakan natal (pexels.com/RODNAE Productions)

11. "Pada malam Natal yang suci ini semoga hati kita diterangi dengan cinta, kegembiraan dan kedamaian. Semoga om, tante dan keluarga menikmati musim yang indah. Selamat Natal untuk om, tante dan keluarga."

12. "Lupakan masa lalu, mulailah hidup baru dan nikmati musim perayaan. Selamat Natal om dan tante."

13. "Selamat Natal bapak dan ibu. Semoga Natal membawa berkah yang tiada habisnya, semoga Tuhan selalu membuat kalian bahagia dan sehat."

14. "Natal itu selamanya, tidak hanya untuk satu hari. Karena mencintai, berbagi, dan memberi adalah setiap hari. Selamat Natal om dan tante, Tuhan Yesus menyertai kita semua."

15. "Selamat Natal 2023 dan selamat Tahun Baru 2024. Aku harap om tante akan mendapat berkat dari Tuhan di tahun ini dan tahun-tahun yang akan datang."

Baca Juga: 25 Ucapan Natal untuk Teman Kristen, Sebarkan Kasih dan Sukacita!

4. Ucapan Natal untuk calon mertua penuh sukacita

25 Ucapan Natal untuk Calon Mertua, Penuh Kasih!ilustrasi merayakan Natal bersama teman (pexels.com/olia danilevich)

16. "Merry Christmas! Om dan tante, semoga kebahagiaan kita semakin besar di musim penuh sukacita ini. Semoga kita bisa berkumpul kembali di Natal tahun depan ya!"

17. "Semoga semangat Natal ini membawa kita lebih dekat dengan semua yang kita hargai di hati. Selamat Natal dan Tahun Baru 2024!"

18. "Semoga Natal membawa berkah yang tiada habisnya bagi kalian berdua, karena kalian adalah yang terbaik. Selamat Natal untuk om tante."

19. "Semoga damai, sukacita dan semua hal baik turun menjadi berkat bagi kita semua dalam liburan kali ini. Semoga waktu bersama keluarga dan tradisi saling memberi kado membawa sukacita sampai akhir tahun. Selamat Natal dan Tahun Baru om dan tante."

20. "Selamat Natal, semoga kehidupan om, tante dan keluarga selalu dipenuhi dengan cinta dan damai."

5. Ucapan Natal untuk calon mertua yang menghangatkan

25 Ucapan Natal untuk Calon Mertua, Penuh Kasih!Ilustrasi merayakan Natal (pexels.com/Nicole Michalou)

21. "Semoga Natal tahun ini diakhiri dengan catatan yang ceria dan memberi jalan bagi Tahun Baru yang segar dan cerah. Selamat Natal dan Tahun Baru 2023 om tante."

22. "Marilah kita sambut Tahun Baru yang akan datang. Marilah kita bergembira dalam setiap momen hidup kita. Marilah kita merayakan tahun yang penuh berkah ini. Selamat Natal om dan tante."

23. "Selamat Natal dan Tahun Baru om tante. Bersyukur dapat menikmati Natal dan Tahun Baru bersama kalian. Mari kita songsong 2024 dengan penuh optimisme."

24. "Natal ini, aku mengirimi om, tante dan keluarga sekantong penuh cinta serta kebahagiaan. Temukan waktu untuk menikmati kebersamaan. Selamat Natal dan Tahun Baru 2024."

25. "Selamat merayakan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. Semoga kita bisa menjadi pembawa damai dan terang."

Itulah tadi ucapan Natal untuk calon mertua yang bisa kamu coba. Semoga bisa memberikan kehangatan di tengah sukacita Natal ya. Merry Christmas untuk kamu yang merayakan!

Baca Juga: 50 Ucapan Natal Singkat, Penuh Makna dan Berkah!

Topik:

  • Pinka Wima
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya