6 Jenis Penutup Jendela yang Bisa Meningkatkan Estetika Ruang

Dari gorden sampai sheer panels

Gak cuma sebagai penghantar cahaya dan sirkulasi udara, jendela juga bisa dimanfaatkan sebagai elemen dalam dekorasi interior, lho. Apalagi jika jendela ditambahkan tirai dan shades yang sesuai dengan tema ruang. Tak hanya bisa mengurangi intensitas cahaya berlebih, mereka juga bisa menambah nilai estetika rumah, nih. 

Yup, selama menyesuaikan ukuran, intensitas cahaya masuk, dan tema ruang, penutup jendela bisa jadi instrumen penting di rumah, kok. Buat yang bingung memilih penutup jendela untuk meningkatkan estetika ruang, gak ada salahnya membaca artikel ini, nih!

1. Gorden dan tirai

6 Jenis Penutup Jendela yang Bisa Meningkatkan Estetika Ruangilustrasi gorden untuk menutup jendela dan pintu (pexels.com/Oliver Lechner)

Dimulai dari penutup jendela yang paling klasik dan universal, yakni gorden dan tirai. Sebagai informasi, gorden adalah penutup jendela yang terbuat dari bahan tebal seperti linen atau wol yang dipasang dari bagian atas jendela dan menjuntai ke bawah dengan cara dikaitkan atau menggunakan sistem roda. Sedangkan tirai terbuat dari bahan yang lebih ringan seperti polyester atau katun yang diaplikasikan menggantung dari atas jendela ke bawah.  

Kalau ingin menciptakan aksen dramatis yang memikat mata, gorden bisa jadi pilihan yang tepat. Namun, memilih tirai yang tipis dapat membuatmu bisa menikmati cahaya masuk dengan lembut sehingga nuansa hangat di kamar tidur tetap terasa.

2. Shutters

6 Jenis Penutup Jendela yang Bisa Meningkatkan Estetika Ruangilustrasi shutters cocok untuk ruangan yang lebih privasi (pexels.com/Element5 Digital)

Shutters bisa membawa nuansa sederhana yang elegan. Terbuat dari bahan sintetis, shutters dapat memberikan privasi lebih sambil memungkinkan cahaya masuk dengan lembut, lho. Mereka cocok untuk ruang tamu, ruang keluarga, atau kamar tidur yang ingin terlihat simpel tapi tetap elegan.

3. Romas shades

6 Jenis Penutup Jendela yang Bisa Meningkatkan Estetika Ruangilustrasi Roman shades memberikan kesan ceria pada ruang (pexels.com/Dominika Roseclay)

Jenis penutup jendela ini adalah jawaban untuk kamu yang ingin mengkombinasikan antara klasik dengan sentuhan modern. Mereka terbuat dari kain yang diangkat serta dilipat secara horizontal. Hal ini tetap bisa menjaga privasi sekaligus membiarkan cahaya memenuhi ruangan. 

Roman shades mempunyai berbagai pola dan warna. Pilih yang ceria atau tenang, bergantung dengan style ruang yang diinginkan. Ditaruh di ruang makan, ruang kerja, atau dapur tetap cocok menimbulkan sentuhan elegan yang gak terlalu formal. Setuju?

Baca Juga: 8 Trik Mengoptimalkan Tampilan Jendela agar Terlihat Luas

4. Roller shades

6 Jenis Penutup Jendela yang Bisa Meningkatkan Estetika Ruangilustrasi roller shades untuk membuat ruang terlihat simpel dan bersih (pexels.com/Max Rahubovskiy)

Rolles shades sangat cocok untuk ruang yang lebih fungsional dan simpel. Terbuat dari kain yang dapat digulung dengan mudah, tentu membuat kamu bisa mengatur cahaya masuk dan privasi dengan lebih gampang. Oh ya, karena desainnya terbilang simpel dan bersih, roller shades pas untuk ruang tamu atau ruang kerja demi menciptakan suasana modern. Kamu bisa memilih warna yang netral untuk menimbulkan kesan bersih, atau pola yang mencolok untuk menambahkan sedikit keceriaan.

5. Vertical blinds

6 Jenis Penutup Jendela yang Bisa Meningkatkan Estetika Ruangilustrasi vertical blinds menimbulkan kesan luas pada ruang (pexels.com/Pixabay)

Kalau jendela ruang terlihat tinggi, vertical blinds jadi pilihan penutup jendela yang tepat. Mereka terdiri dari tirai vertikal yang dapat diputar sehingga menciptakan tampilan elegan dan membuat ruang terlihat lebih luas. Vertical blinds sangat cocok dipadukan dengan pintu geser untuk menimbulkan kesan lega tanpa mengganggu privasi dan cahaya masuk. Agar makin estetis, pilih warna yang sesuai dengan dinding untuk memberikan sentuhan artistik dalam ruang.

6. Sheer panels

6 Jenis Penutup Jendela yang Bisa Meningkatkan Estetika Ruangilustrasi sheer panels yang memberikan kesan lebih terang (pexels.com/Max Rahubovskiy)

Terakhir, kamu bisa menciptakan suasana ruang yang lebih lembut dengan sheer panels. Tirai tipis ini dapat memberi sentuhan ringan dan transparan pada jendela. Penutup yang satu ini akan cantik jika ditaruh di ruang keluarga atau ruang tamu untuk memberikan kesan terang. Pilih warna lembut untuk menciptakan suasana romantis, atau pilih warna berani untuk memberikan sentuhan ceria pada ruangan. 

Menentukan penutup jendela untuk meningkatkan estetika, kamu perlu mempertimbangkan keinginan dan kebutuhan setiap ruang. Perhatikan tingkat privasi, intensitas cahaya yang masuk, dan tema ruangan sebagai elemen-elemen penting yang wajib kamu pertimbangkan. Jadi, jangan sampai salah pilih, ya!

Baca Juga: 7 Inspirasi Desain Jendela Melengkung untuk Rumah yang Estetik

Lathiva Photo Verified Writer Lathiva

Senang membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya