Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Zodiak Kurang Beruntung 9 Januari 2024, Scorpio Rentan Salah Paham!

ilustrasi berbicara dengan orang lain. (pexels.com/Anna Shvets)

Awal pekan yang berat, ada lima zodiak yang diramalkan apes hari ini. Kesulitan yang muncul bisa melunturkan semangat, sehingga gairah untuk produktif jadi berkurang padahal tahun 2024 baru saja dimulai.

Oleh karenanya, mari simak lima zodiak kurang beruntung pada Selasa, 9 Januari 2024. Zodiak apa yang paling apes hari ini?

1. Sagitarius

ilustrasi rapat kerja (pexels.com/Moe Magners)

Jangan merasa paling benar, Sagitarius. Kamu perlu mendengarkan saran dan komentar orang lain untuk memperluas sudut pandang. Jangan cepat puas dengan apa yang sudah kamu dapatkan sekarang.

Tampaknya kamu meremehkan pendapat dan pemikiran orang lain. Satu keberhasilan yang belum lama kamu raih, sepertinya membuatmu jadi agak besar kepala.

2. Aquarius

ilustrasi seorang wanita termenung (pexels.com/Karolina Grabowska)

Beberapa hal sebaiknya memang disimpan sendiri, Aquarius. Tidak perlu menceritakan sesuatu kepada siapa pun, ketika kamu ragu apakah ada orang yang benar-benar bisa dipercaya.

Memang tidak mudah menyimpan beban pikiran seorang diri. Bertahanlah! Menahan diri meski berat jauh lebih baik ketimbang mengungkapkan rahasia pada orang yang salah.

3. Capricorn

Ilustrasi salah paham. (Pexels.com/Alex Green)

Orang yang tepat pasti akan menghargaimu, Capricorn. Jangan terlalu banyak berkorban demi mendapatkan perhatian seseorang. Jika kamu harus menempuh banyak kesulitan untuk mendapat pengakuan darinya, berarti dia tidak layak diperjuangkan.

Tidak perlu membuktikan bahwa kamu cukup baik untuk dicintai. Menghadapi seseorang yang terus meragukan ketulusanmu akan sangat melelahkan. Mungkin, ini saatnya melangkah mundur.

4. Pisces

ilustrasi merasa lelah (pexels.com/Mikhail Nilov)

Memang tidak masalah bagimu jika harus bekerja lebih keras demi mewujudkan keinginan. Namun, kamu tidak bisa melakukannya sepanjang waktu, Pisces. Latih dirimu agar tidak selalu mendambakan pencapaian yang sulit diraih.

Meski sulit, cobalah untuk merasa cukup hari ini. Jangan selalu berpikir bahwa kamu harus meraih hasil yang lebih besar dari hari kemarin. Berhenti membebani diri sendiri, Pisces.

5. Scorpio

ilustrasi berbicara dengan orang lain. (unsplash.com/Kate Bezzubets)

Terlalu banyak bicara memang berpotensi menimbulkan kesalahpahaman, Scorpio. Berusahalah untuk membuat semua percakapan menjadi lebih singkat dan jangan berbicara secara bertele-tele.

Namun, jangan juga menghindari obrolan dengan sengaja karena malas berbasa-basi. Sepertinya, interaksi sosialmu dengan siapa pun bakal berjalan rumit hari ini.

Itu tadi lima zodiak yang diramalkan kurang beruntung pada Selasa, 9 Januari 2024. Sepertinya bakal jadi hari yang berat, nih.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Muhammad Tarmizi Murdianto
Dian Septi Arthasalina
Muhammad Tarmizi Murdianto
EditorMuhammad Tarmizi Murdianto
Follow Us