Sadar Gak, 7 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Pasanganmu Berselingkuh Lho!

Kamu harus mengubahnya demi keselamatan hubungan

Tidak ada orang yang ingin diselingkuhi oleh kekasihnya sebab tindakan itu bisa menandakan awal dari sebuah kehancuran hubungan.

Berselingkuh bisa disebabkan berbagai hal, bukan atas dasar keinginan si pelakunya saja.  Faktor ketidakcocokan atau ketidaknyamanan bersama pacar pun bisa jadi pemicu yang membuat hal seperti itu terjadi.

Sayangnya kita sering gak sadar bahwa beberapa kebiasaan kecil yang sering kita perbuat bisa menjadi pemutus dari jalinan kisah cinta sendiri. 

Agar hubunganmu bisa bertahan dan diselamatkan, yuk kenali dan sadari kebiasaan yang bisa membuat pasangan berselingkuh di bawah ini!

1. Kamu gak bersedia mendengar keluh kesahnya

Sadar Gak, 7 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Pasanganmu Berselingkuh Lho!dramabeans.com

Pasangan yang bisa bertahan langgeng bahkan hingga ke pelaminan adalah mereka yang merasakan kenyamanan satu sama lain. Saat mereka merasa terpuruk atau melewati hari yang tidak menyenangkan, peran pasangan adalah untuk bersedia mendengarkan keluh kesah dan memperbaiki suasana hatinya kembali. 

Tapi kalau kamu saja enggan mendengarkan cerita mereka dan hanya mau bersenang-senang, jangan kaget jika pasanganmu menemukan sosok lain yang bisa melakukan hal yang gak kamu kerjakan. 

2. Kamu pelit memberi pujian pada pasangan

Sadar Gak, 7 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Pasanganmu Berselingkuh Lho!dramabeans.com

Bukan berarti kamu mesti memberi pujian setiap saat kepada pasangan, namun ada baiknya kita sesekali saling memberi pujian untuk menambah rasa kepercayaan dirinya.

Pasangan adalah sosok spesial yang setiap tutur katanya terasa istimewa. Maka dari itu pujian yang terlontar dari mulut kalian sangat ditunggu oleh mereka. Ini merupakan cara membahagiakan pasangan dengan cara yang amat sangat sederhana. 

3. Kamu gak menghargai usahanya

Sadar Gak, 7 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Pasanganmu Berselingkuh Lho!dramabeans.com

Kalau setiap diberi kejutan, hadiah, atau sesuatu kamu sering bersikap acuh tak acuh karena tidak menyukainya, berarti secara gak langsung kamu sudah mengarahkan pasanganmu untuk berselingkuh. Bersikap saling menghargai itu sangat penting apalagi ketika mereka melakukan sesuatu khusus untuk kalian. 

dm-player

Baca Juga: Anti Selingkuh, 5 Zodiak Ini Dikenal Paling Setia pada Pasangannya

4. Kamu sering melimpahkan kesalahan ke pasangan

Sadar Gak, 7 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Pasanganmu Berselingkuh Lho!dramabeans.com

Hubungan yang terdiri dari salah satu pasangan yang suka melimpahkan kesalahan ke salah satu pihak berarti termasuk dalam kategori toxic relationship. Hubungan kalian gak sehat karena gak seimbang, berasal dari kebiasanmu seperti ini lah pasangan jadi mudah berpaling untuk berselingkuh. 

5. Kamu suka membandingkan orang lain dengannya

Sadar Gak, 7 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Pasanganmu Berselingkuh Lho!dramabeans.com

Dibandingkan dengan orang lain itu tidak menyenangkan, kamu bisa melukai harga diri hingga membuat pasangan sakit hati. Pasalnya setiap orang dilahirkan dengan kekurangan dan kelebihannya masing-masing, sehingga jika pacarmu tidak memiliki sifat baik seperti orang lain pasti ada sifat baik dari pasanganmu yang tidak dimiliki oleh orang lain pula. Semua terlihat tergantung pada bagaimana caramu menilainya.

6. Kamu jarang meminta pendapat pasangan

Sadar Gak, 7 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Pasanganmu Berselingkuh Lho!dramabeans.com

Setiap keputusan yang kamu ambil hanya berdasarkan keinginanmu semata. Padahal ketika kamu melibatkan pendapatnya, hubungan kalian akan semakin erat lho. Kamu dan dia juga bakal melewati diskusi penting yang bagus buat bahan latihan bagi kamu yang ingin berniat serius berhubungan dengan mereka. Hitung-hitung simulasi ketika nanti sudah berumah tangga. 

7. Kamu gak menjalin komunikasi yang baik dengannya

Sadar Gak, 7 Kebiasaan Ini Bisa Membuat Pasanganmu Berselingkuh Lho!dramabeans.com

Poin terakhir adalah hal sederhana namun gak semua orang bisa melakukannya. Menjalin komunikasi yang baik merupakan inti serta dasar untuk hubungan yang harmonis.

Jika kamu dan pasangan sering terlibat miskomunikasi, artinya ada ketidakcocokan yang menganga besar diantara kalian. Berawal dari sini berbagai masalah bisa bermunculan, hingga akhirnya berujung pada perselingkuhan dan perpisahan. 

Hal-hal kecil yang sering tidak terduga justru biasanya bisa memicu masalah besar seperti pada kasus perselingkuhan ini lho. Jadi, agar terhindar dari kejadian tak menyenangkan ada baiknya kamu segera sadar dan memperbaikinya ya!

Baca Juga: Berdasarkan Sains, Hubungan yang Bahagia Bisa Membuatmu Lebih Sehat!

alys Photo Verified Writer alys

find your passion&love to life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya