Umumkan Kehamilan, Ini Pelajaran Cinta Denny Sumargo dan Olivia Allan

Ada kisah luar biasa di balik perjuangan punya momongan

Kisah pernikahan Denny Sumargo dan Olivia Allan sontak jadi perbincangan hangat. Di balik rumah tangga yang tampak harmonis, ada kisah perjuangan luar biasa dalam memiliki momongan.

Lewat YouTube Denny Sumargo, Olivia membagikan pengalamannya dan suami dalam mendapatkan keturunan. Setelah melewati masa-masa sulit, kini Olivia dikaruniai calon bayi berusia 22 minggu. Seperti apa perjalanan cinta yang bisa kita pelajari dari pasangan Denny Sumargo dan Olivia Allan?

1. Cari pasangan bukan sekadar melihat fisik, melainkan karakter dan kemauan untuk menerima masa lalu

Umumkan Kehamilan, Ini Pelajaran Cinta Denny Sumargo dan Olivia Allanpotret Olivia Allan dan Denny Sumargo (Instagram.com/oliviasumargo)

Denny Sumargo sempat beberapa kali menjalin hubungan dengan orang lain hingga akhirnya melabuhkan hati pada Olivia Allan. Awal pertemuan mereka berkat dikenalkan oleh seorang teman. Olivia yang bukan dari dunia entertainment, tidak begitu mengenal siapa Denny Sumargo.

Meski begitu, alasan kenapa Olivia memilih Denny bukan soal fisik maupun statusnya sebagai artis. Terlepas dari masa lalu Denny, Olivia tetap jatuh cinta pada karakter suaminya itu.

"Aku tuh ngelihat Denny pas pertama kenal itu dia pekerja keras banget, dia juga bertanggung jawab. Aku selalu mikir kalau sama cowok, aku gak ngelihat dia ada uang atau enggak. Kalau misal dia kerja keras, the money will come anyway. Dia perfeksionis banget, dia kerja keras," ujarnya saat berbincang dengan Nikita Willy di YouTube Nikita Willy Official.

2. Keduanya dari dunia yang berbeda, tetapi mau belajar untuk saling memahami

Umumkan Kehamilan, Ini Pelajaran Cinta Denny Sumargo dan Olivia AllanDenny Sumargo dan Olivia Allan (instagram.com/oliviasumargo)

Olivia Allan dan Denny Sumargo memiliki latar belakang yang sangat berbeda. Perempuan berusia 38 tahun tersebut merupakan lulusan Monash University dan China University of Political Science and Law. Ia sempat bekerja sebagai Direktur Utama untuk PT Jasa Medivest (2019-2022), perusahaan yang bergerak di bidang limbah medis.

Kariernya sangat berbeda dengan Denny yang dikenal publik sebagai artis. Denny merupakan publik figur sekaligus atlet basket berprestasi. Namun, hal itu yang justru menarik perhatiannya. Setiap perhatian atau sikap Denny membuat Olivia merasakan sisi lain seorang Denny Sumargo.

"Aku ketemu Denny tuh it's something new. Aku ketemu dia tuh belajar banyak banget hal baru. Oh that's what makes me interested in him. Waktu aku lihat duniaku beda sama Denny, I wanna learn apa yang dia lakuin," katanya.

Baca Juga: 10 Inspirasi OOTD Modis ala Olivia Allan, Istri Denny Sumargo

3. Cinta bukan sekadar berkorban untuk satu sama lain, tetapi cinta juga harus realistis

Umumkan Kehamilan, Ini Pelajaran Cinta Denny Sumargo dan Olivia AllanDenny Sumargo dan Olivia Allan (instagram.com/oliviasumargo)

Selama hampir empat tahun membangun biduk rumah tangga, Denny mengatakan bahwa menikah bukan sekadar dengan pasangan, tetapi juga keluarga. Ada banyak hal berbeda sehingga membutuhkan kompromi yang tinggi.

Hal ini mengajarkannya untuk menekan ego. Mau saling memahami satu sama lain dengan komunikasi yang baik adalah kunci pernikahan yang sehat.

Denny juga mengatakan dalam YouTube Nikita Willy, "Ketika segala sesuatu dilandaskan oleh emosional cinta, itu juga gak baik. Cintanya perlu, tapi harus realistis. Hubungan itu berjalan atas landasan kita saling 'menyiram'."

4. Dukungan satu sama lain

Umumkan Kehamilan, Ini Pelajaran Cinta Denny Sumargo dan Olivia AllanDenny Sumargo dan Olivia Allan (instagram.com/oliviasumargo)

Sebagai suami istri, pasangan Denny dan Olivia menggambarkan betapa pentingnya dukungan satu sama lain. Baik dalam keadaan suka maupun duka, Denny selalu mendampingi Oliva, begitu pun sebaliknya.

"Kita benar-benar growing together. Kita saling support. Walau aku kadang gak suka dikontenin, tapi karena dia butuh support aku, ya aku mau," ucap Olivia.

Menekan ego masing-masing juga aspek penting dalam sebuah hubungan. Bukan sekadar memenuhi keinginan dan kesenangan pribadi, tetapi mau memikirkan kebutuhan pasangan.

5. Pantang menyerah, sabar, dan tetap berserah pada Tuhan

Umumkan Kehamilan, Ini Pelajaran Cinta Denny Sumargo dan Olivia AllanDenny Sumargo dan Olivia Allan (instagram.com/sumargodenny)

Di balik perjuangan mereka mendapatkan momongan, kisah pernikahan mereka menggambarkan proses kehidupan yang naik dan turun. Dari cerita mereka, kita diingatkan bahwa keinginan manusia berbeda dengan kehendak Tuhan.

"Tuhan, saya tahu saya berdosa. Tapi, jangan saya kalah. Saya datang pada Tuhan karena Tuhan bisa buat yang tidak mungkin, jadi (mungkin). Saya datang kepada Tuhan bukan diri saya saja, tapi istri saya juga," ucap Denny dalam podcast Curhat Bang.

Demikian pelajaran cinta Denny Sumargo dan Olivia Allan. Semoga kisah perjuangan mereka bisa menjadi inspirasi dan motivasimu untuk tidak menyerah dan terus berharap pada Tuhan.

Baca Juga: Istri Denny Sumargo Umumkan Kehamilan usai 3 Kali Keguguran

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya