TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Meski Masih Pacaran, 5 Alasan Pentingnya Membahas Finansial Sama Doi

Bahas sejak awal biar gak menyesal!

unsplash/Sharon McCutcheon

Masalah keuangan adalah sesuatu yang dirasa masih sangat pribadi bahkan untuk dibahas dengan pasangan sendiri. Anggapan bahwa masalah keuangan bukan sesuatu yang penting untuk dijadikan topik pembicaraan sebenarnya cukup keliru. Apalagi, jika pasangan kita saat ini adalah orang yang telah kita masukkan dalam rencana masa depan kita.

Ada beberapa alasan mendesak nih yang membuat kamu mempertimbangkan kembali untuk mulai membahas soal keuangan meski masih pacaran. Yuk kepoin poinnya berikut, gengs.

1. Agar kalian bisa sepakat soal cara pengelolaan uang

unsplash/Joshua Ness

Membicarakan masalah keuangan sejak pacaran akan membuat kalian bisa melihat cara pengelolaan uang satu sama lain. Dari sini, kalian akan bisa memutuskan pengelolaan uang seperti apa yang lebih baik dan bagaimana harusnya yang diterapkan. Penyamaan pola pikir soal pengelolaan uang ini juga akan menambah kekompakan dalam hubungan kalian. 

Baca Juga: Padahal Sehat, 6 Kebiasaan dalam Pacaran Ini Sering Dikira Toxic

2. Karena keuangan akan menjadi isu penting dalam pernikahan nantinya

unsplash/Brandless

Membahas masalah uang terasa masih sangat tabu dalam masyarakat kita. Padahal, semua orang jelas tahu bahwa hal ini akan menjadi isu yang sangat penting dalam pernikahan. Sehingga, mengomunikasikannya sejak awal bahkan ketika masih berstatus pacaran justru penting untuk dilakukan.

3. Keuangan juga akan menjadi salah satu fondasi dalam rumah tangga

unsplash/Candice Picard

Selain cinta, perekonomian yang stabil juga menjadi penentu dalam langgengnya sebuah rumah tangga. Dengan pengelolaan yang baik, tentu kedua belah pihak akan merasa nyaman. Karena alasan inilah sebenarnya pembahasan soal keuangan menjadi sesuatu yang harusnya lebih nyaman untuk dibahas secara terbuka.

4. Dengan membicarakan sejak awal, kalian bisa memutuskan apakah bisa cocok atau gak

unsplash/Brooke Cagle

Dengan membahas hal ini sejak awal, kalian akan bisa memutuskan apakah kalian cocok untuk satu sama lain. Banyak banget lho perselisihan yang bisa muncul dalam pernikahan jika kesepakatan mengenai keuangan ini gak diambil dari awal.

Misal, ada pasangan yang cowoknya meminta sang cewek untuk gak bekerja, padahal pihak cewek ini justru memiliki penghasilan yang lebih besar. Kalau gak didiskusikan dari pacaran, bisa rumit banget kan endingnya?

Baca Juga: 6 Masalah Finansial Ini Wajib Didiskusikan Pasangan Sebelum Menikah

Verified Writer

Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya