TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Berkawan dengan si Inferiority Complex, Jangan Serang Mental!

Beri mereka kepercayaan diri

Pixabay.com/Anemone123

Di setiap lingkungan pertemanan, kamu pasti pernah menemukan satu sosok yang biasanya memiliki sifat pemalu dan bermasalah dengan tingkat kepercayaan dirinya. Mereka akan terlihat canggung saat berada dalam keramaian dan sama sekali tak mampu mengucap sat kalimat pun saat berada di depan publik.

Orang-orang tersebut menderita inferiority complex. Diperlukan beberapa trik sederhana agar bisa menyelami hati, pikiran, dan perasaannya. Berikut tips menghadapi orang-orang tersebut di lingkungan sosialmu.

1. Biasakan diri mengajaknya ke tempat-tempat ramai

Pixabay.com/Free-Photos

Karena kebanyakan penderita inferiority complex akan kehilangan rasa percaya dirinya saat tampil di depan umum, biasakan mengajaknya ke tempat-tempat ramai. Dimulai dari tempat ramai terdekat, mereka akan terbiasa hidup dalam lingkungan sosial yang memiliki beragam karakter.

Perlahan namun pasti, mereka akan berdamai dengan segala suasana dan situasi saat berada di lingkungan baru.

Baca Juga: 5 Cara Elegan Menghadapi Pacar yang Mendadak Cuek

2. Selalu melibatkannya dalam berbagai kegiatan

Pixabay.com/sasint

Selain mengajaknya ke tempat ramai, usahakan juga selalu melibatkannya dalam banyak kegiatan. Bisa melatih kemampuan komunikasi, mereka juga akan terbiasa melakukan interaksi efektif yang mampu membuatnya merasa dihargai. Kamu juga bisa memberikannya tanggung jawab, meski dengan hal-hal sederhana sekalipun.

3. Bicara dari hati ke hati

Pixabay.com/Free-Photos

Kamu juga bisa menyelami hati dan pikirannya dengan melakukan obrolan pribadi secara empat mata dari hati ke hati. Kamu bisa menceritakan pengalaman pribadi, kisah-kisah inspiratif, atau obrolan-obrolan ringan seputar kehidupan sehari-hari.

Setelahnya, kamu bisa membicarakan hal-hal pribadi mengenai karakternya dan penyebab utama mengapa ia bisa menderita inferiority complex yang membuatnya merasa rendah diri.

4. Dongkrak rasa percaya dirinya dengan memberikannya banyak pujian

Pixabay.com/rawpixel

Setelah bicara dari hati ke hati, selanjutnya kamu bisa mendongkrak rasa percaya dirinya dengan memberikan banyak pujian kepadanya. Cari tahu prestasi paling sederhana yang dimilikinya dan berikan penghargaan sebesar-besarnya atas pencapaian yang diraihnya.

Meski dalam bentuk sederhana, memberikan pujian kepada seseorang akan membuatnya merasa diperhatikan dan dihargai.

Baca Juga: Begini 7 Tips Menghadapi Perubahan Mendadak, Biar Cepat Nyaman

Verified Writer

Iip Afifullah

Someone

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya