TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tanda Kamu Terjebak dalam Fake Relationship, Cuma Jadi Status!

Hubungan pun terasa begitu hambar

ilustrasi pasangan (unsplash.com/eichaelmasterling)

Pernah gak, sih, kamu menjalani sebuah hubungan tapi merasa seperti gak punya pasangan? Jika iya, mungkin kamu sedang mengalami yang namanya fake relationship. Fake relationship adalah keadaan dimana kamu merasa menjalani hubungan, tapi juga gak ada bedanya dengan saat masih single dulu.

Kamu seperti terjebak bersama seseorang dengan status sebagai pasanganmu. Untuk itu kamu harus bisa mengenali lima tanda saat kamu berada dalam fake relationship. Yuk, cari tahu tandanya sebagai berikut!

1. Saling merasa nyaman tapi bukan cinta 

ilustrasi pasangan (pexels.com/cottonbro)

Merasa nyaman itu memang penting dalam sebuah hubungan. Tetapi nyaman yang seperti apa dulu? Kamu harus bisa nyaman tak hanya ketika menjadi diri sendiri, tapi juga karena rasa cinta pada pasangan.

Jika kamu tak bisa mengagumi seseorang dalam hidupmu seperti halnya pasangan, maka dia tak ada bedanya dengan orang lain. Mungkin kamu hanya bersamanya untuk mengurangi rasa kesepian dalam kehidupanmu sehari-hari.

Baca Juga: 7 Tips Merawat Hubungan Rumah Tangga agar Tetap Langgeng dan Harmonis

2. Kamu dan pasangan sering merasa bosan 

ilustrasi pasangan (pexels.com/RODNAE Productions)

Rasa bosan pasti tak dapat disembunyikan dari raut wajah atau perilaku seseorang. Sebaik apa pun kamu mencoba untuk tak menunjukkannya, itu akan tetap terlihat dari tatapan mata. Jika pasanganmu begitu antusias terhadapmu, maka kamu akan mudah merasakannya.

Rasa suka cita, aura bahagia itu bisa menular padamu juga. Bahkan, kamu dan pasangan selalu tak sabar untuk beberapa perjumpaan lain ke depannya. Namun sebaliknya, kamu bakal merasa bosan satu sama lain jika terjebak dalam fake relationship.

3. Tidak ada usaha dalam hubungan 

ilustrasi pria sendiri (.pexels.com/Sameel Hassen)

Hubungan itu perlu diusahakan sekalipun terlihat kamu dan pasangan baik-baik saja. Tanpa adanya usaha, itu menjadi tanda kalau kamu mulai kehilangan ketertarikan pada pasangan. Semua akan terasa datar dan benar-benar tidak bergejolak dalam diri masing-masing.

Jika sudah tidak ada lagi hal yang harus diusahakan, sudah tentu hubungan akan lebih rentan untuk berakhir. Tidak ada hal yang bisa membuatmu merasa bahwa bersama pasangan hidup jadi lebih bernilai. Jadi, semua akan terlihat sia-sia saja.

4. Kamu merasa kurang intim dalam sisi emosional  

ilustrasi pasangan (pexels.com/RODNAE Productions)

Sisi emosional dalam sebuah hubungan pastinya menjadi pembeda antara pasangan dan juga sebatas teman. Tanpa keintiman secara emosional, hubungan dengan pasangan tak akan bisa berjalan ke depan.

Bisa jadi kamu dan pasangan hanyalah dua orang yang sebenarnya menjadi friends with benefit. Tetapi kamu dan pasangan saling terikat dalam sebuah hubungan. Kalian saling membutuhkan, tetapi tak bisa saling menyatu secara emosional.

Baca Juga: 5 Kunci Hubungan LDR Bebas Rasa Khawatir, Bikin Hubungan Makin Awet

Verified Writer

It's Me, Sire

A dusk chaser who loves to shout in the silence..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya