TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wajib Terbuka, 5 Hal Ini Mesti Kamu Komunikasikan dengan Pasangan

Komunikasi adalah kunci hubungan berkualitas

ilustrasi pasangan berbincang (pexels.com/SHVETS Production)

Berkali-kali sering dibicarakan bahwa komunikasi itu adalah kunci hubungan langgeng dan berkualitas. Bukan hanya sembarangan komunikasi saja karena pada dasarnya komunikasi antara kamu dan dia harus jujur, terbuka, dan saling memahami satu sama lain. Jika tidak seperti itu, maka tetap saja hubungan tidak akan berkualitas seperti yang kamu inginkan. 

Berbicara tentang keterbukaan, nyatanya di hubungan mengharuskan untuk terbuka akan beberapa hal penting. Berikut jenis keterbukaan yang harus diutarakan dalam komunikasi antar pasangan.

1. Tujuan hubungan ini

ilustrasi komunikasi (pexels.com/Alex Green)

Penting sekali untuk membicarakan tentang bagaimana hubungan ini ke depannya. Apakah hanya untuk menjalani sekadarnya saja atau tujuannya memang pernikahan

Kamu dan dia harus bisa mendiskusikan ini. Selanjutnya jika sudah ditetapkan tujuan hubungan, maka langkah apa yang akan dilakukan untuk mewujudkan semua keinginan kalian. Hal ini akan membuat semuanya jelas. 

Baca Juga: 7 Gestur yang Wajib Diperhatikan agar Komunikasi Jadi Lebih Efektif

2. Batasan privasi di hubungan

ilustrasi pasangan (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Ingatlah batasan privasi di hubungan ini karena hidup yang kamu dan dia miliki bukan hanya tentang kisah asmara saja. Ada kehidupan lainnya yang gak kalah penting, seperti pendidikan, karier, pertemanan, dan keluargamu. 

Menetapkan sampai sejauh mana batasan ini sangatlah penting. Bahkan, batasan kedekatan kalian dengan teman pun bisa didiskusikan sekarang agar gak ada masalah nantinya. 

3. Masalah yang muncul terkait hubungan ini

ilustrasi komunikasi (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Masalah pasti ada karena hubungan yang kalian jalani gak melulu tentang bahagia saja. Ketika masalah ada, maka jangan mendiamkan satu sama lain dengan dalih ingin dimengerti. Itu sangat salah sekali. 

Pertama yang harus kalian lakukan adalah bertemu dan membicarakan masalah ini sampai selesai. Lupakan gengsi dan keegoisan jika kalian menang serius menjalani hubungan ini. 

4. Kesalahan pasangan yang membuatmu sakit hati

ilustrasi komunikasi (pexels.com/Any Lane)

Ketika kamu merasa sakit hati, kecewa, atau terluka dengan sikap pasangan; maka jujurlah. Begitu pun sebaliknya. Jangan ada yang menyimpannya karena terus menyimpan akan membuat masalah di kemudian hari. 

Ketika bertengkar kamu akan meluapkan semua yang kamu simpan dan tahan ini, yang kemudian melukai pasanganmu juga karena dianggap dendam. Akhirnya, hubungan kalian bisa berakhir. Jangan sampai itu terjadi.

Baca Juga: Romantis Gak Pakai Ribet, 5 Tips Membangun Chemistry dalam Hubungan

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya