TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Paling Umum yang Jadi Sebab Mengapa Calon Mertua Gak Menyukaimu

Lebih baik mundur deh!

freepik.com/gpointstudio

Bertemu dan berkenalan dengan calon mertua setelah menjalin hubungan dengan pasangan adalah hal yang paling diinginkan karena itu membuktikan bahwa kalian berdua punya tujuan yang jelas saat menjalin hubungan ini. Bahkan, kamu akan merasa deg-degan saat akan bertemu dengan calon mertuamu itu karena takut bahwa mereka gak akan menerimamu. 

Kadang ketakutan yang kamu rasakan pun akan terjadi padamu karena mereka gak menyukaimu karena beberapa alasan tersebut, seperti beberapa alasan yang paling umum berikut ini. 

1. Dari segi fisik kamu gak menarik

freepik.com/v.ivash

Hal pertama yang sering dilihat oleh banyak orang, termasuk calon mertuamu adalah fisik. Jika fisikmu sesuai dengan standar sempurnanya calon mertua, maka dia akan menerimamu dengan senyuman dan pelukan yang hangat.

Namun jika tidak, jangan harap kamu bisa menyaksikan senyuman dari raut wajah mereka. Yang ada, mereka hanya akan bersikap cuek padamu karena mereka pikir kamu gak menarik dari segi fisik untuk bersanding dengan anak mereka. 

Baca Juga: 7 Persiapan Bertemu Calon Mertua Agar Lancar dan Dapat Restu

2. Gaya penampilanmu gak sesuai dengan gaya berpakaian keluarga mereka

unsplash.com/Warren Wong

Penampilan dari segi pakaian, makeup dan aksesoris juga jadi hal yang gak kalah penting karena banyak juga dari calon mertua yang masih mempermasalahkan soal penampilan. Jika penampilanmu gak sesuai dengan penampilan dalam keluarga mereka, maka mereka pun gak akan menyukaimu.

Kecuali jika kamu dengan lapang dada mau mengubah penampilanmu agar sama seperti mereka. Barulah setelah itu, kamu bisa diterima sebagai calon menantu u tuk anak mereka. 

3. Kamu gak bisa memperlakukan mereka dengan baik saat pertama bertemu

pexels.com/Andrea Piacquadio

Kesan pertama itu penting, makanya gak heran banyak calon mertua yang gak menyukai calon menantunya saat pertama kali bertemu gak bisa memperlakukan mereka dengan baik. Jadi, kamu harus tahu cara memperlakukan mereka dengan baik. Minimal memperlakukan mereka layaknya orangtuamu. 

Namun, jika kamu gak bisa memperlakukan mereka di awal pertemuan dengan baik, maka kamu akan dianggap sebelah mata, dalam artian gak disukai oleh mereka. 

4. Gak sepadan dalam hal pendidikan

freepik.com/freepik

Jika anak mereka punya pendidikan yang tinggi, tentu saja orangtua pun ingin calon menantu yang berpendidikan tinggi juga, minimal sepadan. Namun, jika posisimu gak sepadan dengan pasanganmu saat ini, maka calon mertuamu pun langsung gak menyukaimu. 

Mereka mencari sosok yang sepadan dalam hal pendidikan. Jika tetap kukuh mempertahankan hubungan, maka kamu harus siap dengan drama setelah menikah dengan mertuamu. 

Baca Juga: 5 Tips Anti Gugup Saat Berkunjung ke Rumah Calon Mertua

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya