TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kode dari Pasangan yang Menunjukkan Dia Ingin Putus Darimu

Cobalah untuk peka dan sadar

pexels.com/Keira Burton

Keinginan kamu dalam hubungan kadang kala gak sejalan dengan apa yang diinginkan oleh pasanganmu. Kamu ingin agar hubungan ini bisa langgeng dan hidup bersama dengan dia yang kamu cintai.

Namun, bagi pasanganmu, dia malah menginginkan sebaliknya. Dia ingin hubungan ini berakhir karena rasa cintanya padamu telah hilang dan dia sangat terpaksa sekali menjalin hubungan ini. Makanya, jangan heran bila akhirnya dia menunjukkan beberapa kode di bawah ini karena itu menunjukkan kalau dia sebenarnya ingin cepat putus darimu.

Berikut daftar kode yang dia tunjukkan padamu. 

1. Mengabaikan pesan mau pun telepon darimu

unsplash.com/Siddharth Bhogra

Komunikasi dalam sebuah hubungan adalah hal gang penting dan wajib dilakukan untuk keterbukaan dan kelanggengan di hubungan. Jika sudah gak ada lagi komunikasi, maka jangan harap hubungan bisa bahagia terus. 

Ketika pasanganmu sudah mulai mengabaikan pesan mau pun telepon darimu, maka jangan berspekulasi dia sibuk sepanjang hari. Jika memang dia masih mencintaimu, maka dia akan selalu menyempatkan memberikan kabar. Jika tidak, maka kamu harus sadar kalau sikapnya ini sudah mulai jenuh denganmu. 

Baca Juga: Jawab 5 Pertanyaan Ini Sebelum Kamu Memilih untuk Putus Darinya

2. Ada jarak yang memisahkanmu dengannya

pexels.com/cottonbro

Perhatikanlah sikapnya jika kamu sudah mulai merasakan bahwa hubunganmu ini jadi terasa hambar dan hanya kamu saja yang berjuang. Jika kamu perhatikan lebih detail sikapnya, maka kamu akan menemukan kalau dia semakin menjaga jarak denganmu.

Dia gak ingin ada keintiman lagi, seperti berpegangan tangan, bersandar atau pun memelukmu. Ketika kamu mendekatinya pun, dia akan menghindar dan hanya bersikap layaknya teman saja padamu, gak lebih dari itu. 

3. Dia mulai gak melibatkanmu dalam hidupnya

unsplash.com/M.

Dia kini telah mandiri dalam artian dia gak lagi pernah merepotkan dan melibatkanmu dalam segala urusannya. Dia lebih nyaman melakukan semaunya sendiri dan jika pun kamu menawarkan bantuan, atau ingin ikut dengannya, maka dia akan menolaknya dengan berbagai alasan yang dia miliki.

Ketahuilah kalau sikapnya ini menunjukkan dia yang gak lagi menganggapmu penting dan ingin sekali kamu paham bahwa saat ini dia ingin mengakhiri hubungan denganmu. 

4. Dia terlihat gak antusias untuk bertemu denganmu

pexels.com/Анна Хазова

Pertemuan seharusnya menjadi hal yang paling ditunggu bila kamu dan dia saling mencintai. Namun, beda jika dia sudah berubah dan gak lagi mencintaimu layaknya dulu. Sikapnya akan menunjukkan kalau dia sangat malas sekali untuk bertemu.

Ada banyak hal yang akan dia jadikan alasan, mulai dari sibuk sampai gak enak badan. Jika pun akhirnya bertemu dan kencan, maka dia hanya akan jadi pihak yang pasif. Hanya kamu saja yang berusaha mencairkan suasana. 

Baca Juga: Tahu Gak? Ini 5 Sebab Dia Langsung Bilang Iya Saat Kamu Minta Putus

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya