TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Ciptakan Kedamaian dengan Mantan Pacar Agar Tidak Bermusuhan

Buatmu menjadi pribadi yang lebih dewasa

unsplash.com/Andrii Podilnyk

Selepas kata putus, hubungan yang terjalin dengan mantan pacar akan menimbulkan perasaan benci. Otomatis kamu dan dirinya juga akan saling bermusuhan. Padahal, sebelumnya hubunganmu dengannya sangat baik-baik saja layaknya pertemanan. 

Agar hal tersebut tidak terjadi, ada baiknya untuk menjalin silaturahmi kembali dan menciptakan rasa damai di antara kamu dan dirinya. Berikut ini lima tips yang bisa kamu lakukan. 

1. Jelaskan alasan masing-masing kenapa memilih berpisah

pexels.com/Immortal shots

Untuk kembali membina hubungan yang baik pasca putus, maka ada baiknya untuk kamu dan dia saling menceritakan alasan masing-masing mengapa bisa sampai putus. Dengarkan dan pahami manakala mantanmu menceritakan semuanya. Jangan sampai menyela pembicaraannya saat dia belum selesai berbicara. 

Baca Juga: 5 Alasan Logis Kenapa Kamu Susah Move On dari Mantan Pacar

2. Terima kenyataan dengan ikhlas

unsplash.com/Larm Rmah

Setelah semuanya telah selesai menjelaskan alasan masing-masing, kini saatnya untukmu bersikap ikhlas. Menerima semua yang telah terjadi dengan lapang dada. Menerimanya dengan ikhlas dapat membuatmu cepat move on dari semua yang telah terjadi, pun dengan kenangan-kenangan yang telah tercipta. 

3. Luangkan waktu untuk diri masing-masing

unsplash.com/Fransisco Moreno

Memiliki waktu sendiri untuk saling introspeksi kesalahan masing-masing perlu dilakukan sebab dengan introspeksi kamu bisa mengetahui hal apa yang dipermasalahkan dalam perkara putusmu. Selain itu, memiliki waktu masing-masing juga dapat membuatmu merasa lebih tenang dan bisa menurunkan rasa ego dan gengsi dalam hati. 

4. Singkirkan rasa gengsi

unsplash.com/Priscilla Di Preez

Memutuskan untuk kembali menjalin silaturahmi dalam hubungan pertemanan dengan mantanmu, maka kamu harus menghilangkan rasa gengsi. Rasa gengsi tidak akan membuatmu merasa tenang. Kamu hanya akan merasa tersakiti dan kecewa. Oleh sebab itu, hilangkan lah rasa itu dan mencoba untuk bersikap biasa saja. 

Baca Juga: Move On, Ini 5 Tips Dapatkan Pengganti Mantan yang Jauh Lebih Baik

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya