TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Tanda yang Tunjukkan Bahwa Kamu Benar-benar Percaya pada Pasangan

Berpeluang besar untuk sampai ke pernikahan

unsplash.com/Sharon McCutcheon

"Kamu lagi dimana? Kok, gak ngabarin aku?"
"Pasti kamu lagi macem-macem ya di situ"
"Ada siapa aja yang nongkrong bareng kamu?"

Itu semua adalah beberapa pertanyaan yang menunjukkan bahwa kamu curiga. Dengan kata lain, kamu sangat tidak percaya dengan pasanganmu. Ketidakpercayaan pada pasangan akan menimbulkan rasa tidak nyaman dalam hubungan. 

Namun, jika kamu sudah sangat percaya pada pasangan, tentunya pertanyaan seperti di atas tidak akan kamu tanyakan padanya. Justru, kamu akan memberikan pasangan berupa kebebasan akan hidupnya. Bukan hanya itu, enam tanda di bawah ini juga menunjukkan bahwa kamu memang benar-benar percaya pada pasangan

1. Bersikap biasa saja saat pasangan sedang nongkrong teman-temannya, termasuk lawan jenis

pexels.com/Helena Lopez

Bersikap biasa saja saat pasangan sering nongkrong dengan teman-temannya yang kebanyakan adalah lawan jenis, bukan berarti kamu tidak mencintainya. Hal tersebut justru menunjukkan bahwa kamu benar-benar mencintai pasanganmu dan tak ada niatan untuk mengekangnya. Sebab, ketika kamu sudah curiga, maka prasangka negatif akan timbul dalam hubungan sehingga baik kamu dan dirinya akan merasa tidak nyaman. 

2. Tak masalah saat dirinya tak memberimu kabar

pexels.com/Andrea Piacquadio

Komunikasi memang penting, tapi tidak juga dilakukan setiap saat bahkan setia menit dan jam. Justru komunikasi yang dilakukan setiap menitnya membuktikan bahwa kamu tidak mempercayai apa pun hal yang dilakukan oleh pasangan.

Pasangan punya kesibukan sendiri dan ketika kamu sudah percaya padanya, kamu tidak akan mungkin kesal atau pun marah saat dirinya tak memberimu kabar. Bagimu kabar hanyalah perlu sesekali saja, mengabari setiap menitnya tidak perlu dilakukan lagi.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Pasangan Melarang Kamu Masuk di Ranah Privasinya

3. Selalu memberikan dukungan padanya

unsplash.com/Jon Asato

Meski dukungan adalah hal yang wajar dilakukan oleh sepasang kekasih, tapi nyatanya dukungan pada pasangan juga diartikan sebagai kamu sudah sangat mempercayainya. Memberikan dukungan berarti kamu percaya pada setiap hal yang akan dia ambil dan lakukan. 

Bukan hanya tentang dukungan, kamu yang sering memberikan apresiasi pada hal kecil yang dilakukan oleh pasangan pun dapat dikatakan bahwa kamu sangat mempercayainya. Mempercayai bahwa dirinya adalah sosok pasangan yang sangat istimewa sehingga kamu memperlakukannya dengan sangat spesial. 

4. Tak pernah merasa ingin untuk membuka handphone pasangan

pexels.com/Andrea Piacquadio

Mungkin sebagain banyak orang akan penasaran dengan isi handphone milik pasangannya dan tak segan-segan untuk membukanya. Namun, bagimu handphone adalah sesuatu hal yang privat yang tidak boleh dibuka oleh siapa pun. Kamu pun tidak ingin mengetahui apa isi dalam handphone milik pasangan, karena membukanya hanya membuktikan bahwa kamu masih tidak percaya pasangan. 

5. Mulai tidak menunjukkan sikap menuntut pada pasangan

pexels/Andrea Piacquadio

Di awal hubungan, saling menuntut untuk menjadi sosok pasangan yang diinginkan pasti kamu lakukan. Kamu pun akan marah jika pasangan tidak menuruti keinginanmu. Namun, semakin dewasa kamu semakin mengerti bahwa menuntut pasangan bukanlah tindakan yang dewasa, justru kekanak-kanakan.

Kamu pun mulai menerima segala kekurangan dalam diri pasangan sebab tidak ada orang yang sempurna. Tidak selalu menuntut pasangan juga bukti bahwa kamu sudah mempercayai karena kamu tahu pasanganmu pasti mengerti tentang apa yang baik dan tak baik dalam hubungan. 

Baca Juga: 6 Manfaat Mempunyai Hubungan yang Dewasa dengan Pasangan, Kamu Punya?

Verified Writer

P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya