5 Tips Bantu Cewek Pemalu Membuka Diri saat Kencan Pertama, Gak Kikuk!

Gak perlu terlalu dipikirkan dan nikmati saja momennya

Kencan pertama merupakan hal yang indah dan membahagiakan. Namun itu ternyata gak berlaku untuk semua orang. Terlebih untuk cewek pemalu yang gak mudah menghadapi orang baru.

Momen istimewa itu pun bisa berbalik menjadi hal yang ingin mereka hindari. Alasannya tak lain karena butuh waktu adaptasi yang cukup lama. Tak perlu grogi lagi, lima tips berikut ajarkan kamu lebih menikmati momen kencan pertama.

1. Cobalah untuk fokus dengan lawan bicara

5 Tips Bantu Cewek Pemalu Membuka Diri saat Kencan Pertama, Gak Kikuk!Ilustrasi pasangan (unsplash.com/Giorgio Trovato)

Grogi adalah hal yang bisa menghancurkan segalanya. Termasuk momen yang seharusnya menjadi saat membahagiakan untuk kamu dan pasangan. Atasi hal tersebut dengan memberikan fokus kepadanya. Tunjukkan jika kamu menghargai keberadaannya.

Coba tatap dahi atau tepatnya pada bagian tengah di antara kedua mata untuk memberi kesan jika kamu sedang memerhatikannya. Karena jika kamu belum terbiasa menatap matanya, melakukan hal tersebut bisa jadi sebagai solusi terbaik. Walaupun bukan menatap langsung pada mata lawan bicara, namun dia akan merasa jika kamu sedang memerhatikannya.

2. Tunjukkan jika kamu memiliki kepercayaan diri yang tinggi

5 Tips Bantu Cewek Pemalu Membuka Diri saat Kencan Pertama, Gak Kikuk!Ilustrasi pasangan bahagia (unsplash.com/Chermiti Mohamed)

Jangan biarkan rasa malu terus bersarang dalam dirimu. Walaupun memang kamu sedang merasakan hal tersebut, sebisa mungkin jangan kamu tampilkan di depannya. Kepercayaan diri yang kamu miliki akan membuat segalanya mengalir lebih mudah.

Sadari bahwa semakin kamu krisis kepercayaan diri semakin membuatmu sulit untuk terbuka. Jika kamu menginginkan orang lain memberikan kepercayaannya untukmu, maka saat ini kamu juga harus memulihkan diri sendiri.

Baca Juga: 5 Aturan Cancel Janji Kencan, Gak Bisa Sembarangan

3. Tunjukkan respons positif melalui pujian untuknya

dm-player
5 Tips Bantu Cewek Pemalu Membuka Diri saat Kencan Pertama, Gak Kikuk!Ilustrasi pasangan bahagia (unsplash.com/Chermiti Mohamed)

Untuk membuat suasana lebih hangat dan tidak awkward, jangan ragu untuk memberikan pujian kepadanya. Berikan pujian tersebut dengan setulus mungkin.

Penampilan dirinya atau mungkin pekerjaannya bisa kamu jadikan sebagai bahan obrolan. Dengan begitu dia juga akan merasakan perhatian yang kamu berikan.

4. Obrolan dengan topik yang ringan akan membantumu mencairkan suasana

5 Tips Bantu Cewek Pemalu Membuka Diri saat Kencan Pertama, Gak Kikuk!Ilustrasi pasangan bahagia (unsplash.com/Becca Tapert)

Berikutnya cobalah untuk mencari informasi lebih dalam darinya. Obrolan ringan akan sangat membantu rasanya. Topik seputar hobi hingga pekerjaan bisa kamu jadikan sebagai referensi.

Gak perlu tergesa untuk membicarakan hal serius, cari tahu kesamaan frekuensi dari poin tersebut akan membantumu. Tetaplah ingat bahwa kencan pertama dapat membantu kamu menentukan keputusan apa yang hendak diambil.

5. Sesekali coba lontarkan candaan untuk meningkatkan koneksi

5 Tips Bantu Cewek Pemalu Membuka Diri saat Kencan Pertama, Gak Kikuk!Ilustrasi pasangan (unsplash.com/PodPros)

Agar kalian berdua bisa lebih nyaman, jangan ragu untuk melontarkan candaan. Selain mencairkan suasana, hal ini akan membantumu dalam meningkatkan koneksi yang terjalin. Meskipun terdengar awkward, kamu bisa memberikan penilaian selanjutnya dengan pasanganmu.

Apa dia orang yang bisa mengapresiasimu atau tidak, salah satunya lewat candaan yang kamu lontarkan. Respons yang diberikan akan menunjukkan bagaimana karakter dirinya.

Pembawaan diri dalam kencan pertama memberikan pengaruh yang cukup besar. Termasuk untuk menilai bagaimana kenyamanan yang bisa terbangun. Jadilah diri sendiri dan sebisa mungkin atasi dengan bijaksana sifat pemalu yang kamu miliki.

Baca Juga: 5 Tips Kencan Bareng Pasangan agar Tidak Monoton, Terapkan Bro!

Daisy Photo Verified Writer Daisy

Sky doesn't explain itself high

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya