5 Tips Buat yang Masih Single Mau Membuka Diri

Jatuh cinta itu menyenangkan!

Tidak semua orang mudah atau terkadang sampai takut untuk membuka hati. Memang bukan hal yang mudah bagi orang yang memiliki kekhawatiran dan cemas untuk memulai sebuah hubungan. Banyak yang takut untuk membuka diri karena takut perasaannya dikhianati, dibohongi dan lain sebagainya.

Kalau tidak mencoba meyakinkan dirimu lantas bagaimana kamu bisa membuka hati. Banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk memulai membuka hatimu. Memang tidak mudah namun apa salahnya jika mencoba. 

Berikut 5 tips yang bisa kamu terapkan untuk kamu yang baru memulai membuka hati. 

1. Belajarlah terbuka dalam lingkunganmu

5 Tips Buat yang Masih Single Mau Membuka Diripexels.com/Helena Lopes

Biasanya sering sekali terjadi orang takut membuka hati karena terlalu tertutup. Tidak bisa dipungkiri memang bahwa tidak semua orang merasa berani atau bisa dikatakan kurang nyaman bergaul dengan pergaulan yang berlawan jenis berbeda.  Karena kamu tidak sering berteman dengan lawan jenis, hal ini yang menjadikanmu enggan untuk mengenal mereka.

Mulailah berteman dengan lawan jenismu agar kamu lebih bisa mengerti mereka. Setelah kamu nyaman berteman dan mulai mengenal mereka. Tanpa kau sadari kamu akan mudah untuk membuka diri hingga membuka hatimu.

2. Belajar memahami lawan jenismu

5 Tips Buat yang Masih Single Mau Membuka Diripexels.com/ rawpixel.com

Kesalahan terbesar adalah ketika kamu disakiti oleh beberapa teman lawan jenis yang kamu kenal membuatmu malas untuk berurusan dengan lainnya. Hal ini yang merupakan awal buatmu yang susah untuk membuka diri. 

Kamu bisa mencoba untuk mempelajari sedikit demi sedikit sifat orang lain. Karena tidak semua orang memiliki sifat yang sama. Kamu bisa mencari  informasi lebih banyak sifat lawan jenismu supaya hatimu bisa menerimanya dengan apa adanya dan lapang.

3. Memahami semua kekurangan dan kelebihannya

5 Tips Buat yang Masih Single Mau Membuka Diripexels.com/Văn Thắng
dm-player

Jika kamu sudah bisa belajar memahami lawan jenismu. Maka kamu juga akan semakin mengenal dan mengetahui kepribadiannya. Yang perlu kamu catat bahwa semakin kamu mengenal seseorang maka kamu akan semakin mengenal kekurangannya. 

Yakinkan dalam dirimu sendiri bahwa semua manusia diciptakan dengan kekurangan beserta kelebihannya. Jika hatimu sudah bisa menerima semua tentangnya maka akan lebih mudah membuka diri.

Baca Juga: Apa yang Terjadi pada Otak dan Tubuh saat Jatuh Cinta? Ini 8 Faktanya!

4. Menerima perhatian darinya

5 Tips Buat yang Masih Single Mau Membuka Diripexels.com/Trinity Kubassek

Hal yang wajar kamu takut untuk membuka diri karena takut diberi harapan palsu dan janji manisnya. Mulai dari sini kamu bisa lebih selektif dalam mengenal seseorang. Kenali ia lebih dalam sebelum mengenal dan menanggapi semua perhatiannya. 

Jika kamu yakin semua perhatiannya memang sepenuhnya ditujukan untukmu. Maka kamu harus berani dan jangan takut untuk terluka. Yakinkan bahwa ia bisa membahagiakanmu.

5. Yakinkan diri bahwa ia yang terbaik

5 Tips Buat yang Masih Single Mau Membuka Diripexels.com/vjapratama

Terakhir kalinya kamu akan berhasil membuka diri jika kamu sudah berhasil mendapatkan cintanya. Jika kamu memang sudah yakin bahwa ia pilihanmu, maka jangan ragu dan berpikir panjang. Hal tersebut yang akan membuatmu mudah dalam mengambil keputusan. 

Ketika sudah menjadikan dirinya sebagai bagian dari hidupmu. Jangan pernah berpaling dan jaga ia dengan cara terbaik menurut versimu. 

Pepatah mengatakan bahwa "memulai lebih baik daripada tidak sama sekali." Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Baca Juga: Stop Denial, 5 Tanda Ini Buktikan Kalau Kamu Jatuh Cinta Sama Dia

Ismi Marfuah Photo Verified Writer Ismi Marfuah

“Be honest, be nice, be a flower not a weed.” ~Aaron Neville

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya