5 Tanda Kamu Sudah Menemukan Teman Curhat yang Tepat

Kamu beruntung jika menemukannya! 

Memiliki teman untuk meluapkan segala rasa gelisah atau keluhan tentang berbagai masalah tentu akan sangat membantu. Apalagi kalau kamu tipe orang yang mudah merasa frustrasi ketika terlalu lama memendam segala masalah yang menimpamu, maka pastilah kamu membutuhkan sosok teman untuk mendengarkan segala keluh kesahmu.

Sayangnya, gak semua orang bisa memahami keadaanmu. Gak semua juga bisa memberikan solusi tanpa menyalahkan. Berikut tanda-tanda bahwa kamu sudah menemukan sosok yang tepat sebagai teman curhat. Yuk, kenali tanda-tandanya!

1. Merasa nyaman tanpa tertekan saat curhat 

5 Tanda Kamu Sudah Menemukan Teman Curhat yang TepatPexels.com/Ekaterina Bolovtsova

Rasa tertekan saat mulai bercerita nggak akan kamu rasakan kalau kamu sudah betul-betul menemukan teman yang tepat. Kamu juga jadi merasa memang perlu menceritakan masalahmu biar lega. Gak ada masalah apa pun, bahkan kamu akan sangat lancar saat menceritakannya.

Segala keluhanmu juga mengalir apa adanya tanpa beban saat curhat kepadanya. Hal ini bisa terjadi karena kamu sudah merasa terbiasa, juga teman curhatmu membuatmu merasa sangat nyaman bercerita dengannya. Kamu juga merasa sangat dimengerti olehnya.

2. Kamu gak merasa disalahkan atas alasan apa pun

5 Tanda Kamu Sudah Menemukan Teman Curhat yang TepatPexels.com/Andrea Piacquadio

Teman curhat yang baik gak akan menghakimi atau menyalahkanmu atas alasan apapun. Dia juga gak akan meremehkan segala hal yang menimpamu, justru mengerti dan sanggup meyakinkanmu untuk terus bertahan menghadapi kesulitan.

Tipe teman curhat yang seperti ini biasanya memiliki pemikiran yang terbuka, dia juga akan sangat mempertimbangkan segala hal sebelum berkomentar dan nggak akan asal dalam menyikapi segala sesuatu. Dia boleh jadi sudah memahami segala masalah yang biasa menimpa banyak orang.

Baca Juga: Suka Curhat? Yuk Cek 5 Ciri Curhat yang Sehat Berikut!

3. Selalu bisa bertindak dalam menghiburmu 

dm-player
5 Tanda Kamu Sudah Menemukan Teman Curhat yang Tepatpexels.com/ws didin

Teman curhat terbaik gak sekadar memberikan saran, namun turut serta bertindak dalam membantumu. Misalnya saja kamu gak bisa melupakan mantan kekasihmu, sosoknya akan langsung bertindak dengan mengajakmu jalan-jalan dan menghiburmu dengan segala cara.

Teman curhat seperti ini juga biasanya nggak akan menyuruhmu mencari kesempatan untuk sesuatu yang sia-sia, melainkan menyemangatimu untuk melupakan masa lalu. Kamu juga akan mendapatkan banyak saran untuk menghibur diri darinya, pasti bakal membuatmu lebih lega dan gak terpuruk.

4. Solusi darinya selalu bermanfaat dan bikin segalanya membaik 

5 Tanda Kamu Sudah Menemukan Teman Curhat yang TepatPexels.com/freestock.org

Kamu telah memiliki seorang teman curhat yang tepat jika dia memberikan saran yang berguna. Gak sekadar menyuruhmu sabar saja, namun memahami bahwa kesabaranmu sudah habis dan kamu memerlukan solusi yang lebih baik. Solusi darinya bikin kamu semangat untuk menyelesaikan masalahmu, bukan justru makin terpuruk. Kamu bakal jadi lebih mudah menerima segala sarannya, juga berusaha mengikutinya.

5. Kamu merasakan ketulusannya dengan beberapa gestur sederhana yang ditunjukkannya 

5 Tanda Kamu Sudah Menemukan Teman Curhat yang Tepatdramabeans.com

Selain merasa nyaman, kamu juga senang akan segala ketulusan yang diberikan oleh teman curhatmu. Dia gak akan menatapmu dengan tatapan bosan atau meremehkan, melainkan dengan sabar menantikan keluhanmu.

Ia juga pandai menunjukkan kepedulian sederhana, seperti sebuah senyuman tulus atau sekadar menepuk pundakmu untuk lebih menguatkanmu. Orang seperti ini tahu cara bersikap dengan baik, kamu beruntung jika teman curhatmu memang memiliki sikap seperti ini.

Nah, itulah lima tanda kamu sudah memiliki teman curhat yang tepat. Gak sekadar mengharapkan teman curhat seperti ini, namun kamu pun perlu memiliki ciri-ciri seperti ini saat menghadapi teman yang curhat kepadamu. Jadilah orang yang peduli, maka orang-orang yang tepat akan berada di sekitarmu.

Baca Juga: 5 Tips Menemukan Teman yang Tepat buat Curhat, Jangan Salah Pilih!

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya