Lakukan 5 Hal Ini saat Kamu Masih Sering Rindu dan Belum Move On

Beri dirimu waktu!

Merindukan seseorang tentunya jadi momen yang cukup menyakitkan, terlebih lagi jika kerinduan itu dirasakan pada mantanmu. Berakhirnya hubungan membuat kalian gak bisa lagi bertemu untuk melepas rasa rindu seperti dulu. Sehingga, gak jarang ini akan membuatmu merasa sedih, hampa, putus asa, dan perasaan sakit lainnya.

Meskipun perasaan yang normal, tetapi jika dibiarkan terus pastinya akan sangat mengganggu. Biar gak berlarut-larut, di bawah ini ada beberapa tips jitu yang bisa diikuti saat kamu rindu dan belum bisa move on dari mantanmu. Yuk, ikuti!

1. Berikan dirimu waktu

Lakukan 5 Hal Ini saat Kamu Masih Sering Rindu dan Belum Move Onilustrasi perempuan memikirkan sesuatu (pexels.com/Ron Lach)

Pertama, alih-alih menyalahkan diri sendiri karena rasa rindu yang gak kunjung usai, sebaiknya beri dirimu waktu untuk bisa mencerna semuanya. Terima setiap perasaan tersebut dan jangan terlalu memaksakan diri untuk langsung move on setelah pisah, sebab setiap orang punya waktunya sendiri untuk bisa sembuh.

Dikutip Verywell Mind, Kendra Cherry, spesialis rehabilitasi psikososial, menyebutkan, kerinduan yang kamu rasakan kemungkinan besar akan semakin kuat setelah hubungan berakhir. Namun, hal tersebut gak akan bertahan selamanya, sebab lambat laun akan semakin berkurang seiring berjalannya waktu.

"Ingatlah untuk bersikap baik pada diri sendiri. Merindukan seseorang adalah reaksi yang wajar, jadi cobalah untuk tidak memberi tekanan tambahan pada diri sendiri untuk segera melupakannya," tambahnya.

2. Biarkan dirimu berduka

Lakukan 5 Hal Ini saat Kamu Masih Sering Rindu dan Belum Move Onilustrasi perempuan menangis (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Alih-alih menolak perasaan rindu tersebut, akan lebih baik jika kamu akui dan terima kalau dirimu sedang berduka. Allaya Cooks-Campbell, seorang psikolog, dilansir BetterUp, menjelaskan, hubungan tersebut turut membentuk bagian dari identitas kamu dan kehilangan hubungan (baik dengan cara yang baik atau buruk) bisa membuatmu berduka.

Duka akan terlihat berbeda-beda pada setiap orang. Jadi, cobalah terima bahwa hidup mungkin terasa seperti rollercoaster emosional saat mencoba mengatasinya. Sehingga, daripada menekan kesedihanmu, cobalah berusaha untuk mengatasinya dan cara terbaik, yaitu merangkul emosi tersebut lalu melepaskannya.

3. Praktikkan self-love

Lakukan 5 Hal Ini saat Kamu Masih Sering Rindu dan Belum Move Onilustrasi mencintai diri sendiri (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Self love atau mencintai diri sendiri menjadi langkah selanjutnya yang harus dilakukan. Meski tampak sederhana, nyatanya masih banyak yang belum mampu mempraktikkannya. Untuk mengatasi rasa sakit karena rindu, Cherry menyarankan untuk melakukan beberapa hal, seperti memperhatikan kesejahteraanmu.

Caranya, coba konsumsi makanan bergizi, cukup tidur, dan melakukan berbagai hal yang baik untuk diri sendiri, salah satunya me time atau jalan-jalan bersama teman. Kamu bisa juga melakukan atau mencari hobi baru yang disukai. Dengan begitu, kamu bisa mengalihkan perhatian dari rasa sakit dan menjadi lebih fokus pada kebutuhan dan minat diri sendiri.

Baca Juga: 5 Ciri Gebetan Sudah Move On dari Mantan, Kencan Selalu Menyenangkan

4. Lakukan meditasi mindfulness

Lakukan 5 Hal Ini saat Kamu Masih Sering Rindu dan Belum Move Onilustrasi meditasi (pexels.com/cottonbro studio)

Meditasi mindfulness merupakan praktik yang melibatkan penggabungan mindfulness dan meditasi untuk meningkatkan ketenangan, mengurangi negativitas, serta melepaskan pikiran negatif. Cara ini mampu mendorong penerimaan perasaan tanpa menghakimi yang sangat baik untuk kesehatan mentalmu.

"Mengamati perasaan tanpa menghakimi dapat mengalihkan perhatian kamu ke momen saat ini tanpa memikirkan masa lalu, sehingga membantu mengurangi kecemasan," tutur Cherry.

5. Cari dukungan sosial

Lakukan 5 Hal Ini saat Kamu Masih Sering Rindu dan Belum Move Onilustrasi sahabat sedang berbincang (pexels.com/MART PRODUCTION)

Dukungan dari orang-orang terdekat di sekitarmu akan sangat berdampak baik bagi kesehatan mental selama kamu sedang di fase ini. Campbell mengungkapkan, ingatlah bahwa kamu gak sendiri. Saat sedang patah hati, bersandarlah pada teman terdekat dan keluargamu. 

Kamu bisa curhat dan mengungkapkan semua rasa rindu dan kegundahan pada teman yang kamu percayai. Hal tersebut akan membuatmu merasa gak sendiri dan mendapat dukungan mental serta hiburan dari orang-orang tersayangmu. Dengan begitu, proses menuju move on pun jadi lebih mudah.

Itu dia beberapa tips jitu yang bisa diikuti saat kamu merasa rindu dan belum bisa move on dari mantanmu. Jika kamu merasa bahwa perasaan rindu terasa sangat menyakitkan dan sulit diatasi, mendatangi terapis mungkin bisa dijadikan pertimbangan.

Baca Juga: 6 Tips saat Bertemu Mantan, Gak Perlu Gugup atau Ambil Langkah Seribu

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya