5 Tips Healing Setelah Patah Hati, Langsung Cari Pacar Baru?

Terima perasaan sedih dan bangkit jadi lebih kuat

Sangat berat rasanya, ketika kamu harus mengakhiri hubungan dengan seseorang yang sangat dicintai. Terlebih lagi, jika hubungan tersebut telah berjalan untuk waktu yang lama. Kamu harus mulai lembaran baru tanpa kehadiran dia dan mengenang saat-saat bahagia bersamanya membuat kamu semakin sedih serta terpuruk.

Perasaan sepi, asing, dan sakit hati adalah hal yang normal kamu alami pasca putus dengan pacarmu. Namun, itu akan berdampak buruk jika kamu terus terpuruk. Di bawah ini ada beberapa tips yang bisa diikuti agar bisa healing dari sakit hati. Silakan, disimak!

1. Luangkan waktu untuk bersedih

5 Tips Healing Setelah Patah Hati, Langsung Cari Pacar Baru?ilustrasi menerima kesedihan (pexels.com/cottonbro studio)

Saat kamu merasa patah hati setelah putus, sebaiknya jangan terburu-buru untuk move on. Dikutip Psych Central, Dana Bottari, seorang psikoterapis menjelaskan, cobalah untuk memvalidasi emosimu, beri waktu, dan jangan langsung mencari orang baru.

"Hal terbaik yang bisa kamu lakukan adalah mencoba menghargai emosimu dan gak menghakimi emosi tersebut," ungkapnya.

Bottari juga merekomendasikan, daripada memaksakan diri untuk gak bersedih, lebih baik tanamkan pemikiran bahwa kamu boleh bersedih. Berikan dirimu waktu untuk menangis dan meluapkan rasa sakit hati tersebut hingga merasa lebih tenang.

2. Cobalah untuk memaafkan dia dan dirimu sendiri

5 Tips Healing Setelah Patah Hati, Langsung Cari Pacar Baru?ilustrasi mencoba memaafkan (pexels.com/Puwadon Sang-ngern)

Ini mungkin sulit dan membutuhkan waktu yang gak sebentar. Terlebih, jika kalian berpisah dengan yang cara yang kurang baik, seperti penghianatan. Memaafkan seseorang, gak sama dengan memaafkan tindakan atau perilakunya yang menyakitkan.

Selain itu, untuk bisa healing dari patah hati kamu juga perlu memaafkan dirimu sendiri. Rasanya mungkin akan lebih berat lagi, tapi ingatlah hubungan terlama dan terkuat yang kamu miliki adalah dengan diri sendiri.

Seorang administrator Depression Sanctuary, Nancy Schimelpfening, dikutip Verywell Mind, menjelaskan kamu gak bisa mengubah masa lalu, tapi bisa belajar darinya. Kamu berkesempatan untuk bisa mengubah perilaku atau mengubah pola pikir untuk mencegah kesalahan yang berulang, biarkan dirimu tumbuh, dan lakukan self-love.

3. Curhat kepada sahabat

5 Tips Healing Setelah Patah Hati, Langsung Cari Pacar Baru?ilustrasi curhat dengan sahabat (pexels.com/Alena Darmel)
dm-player

Saat berada di masa sulit seperti patah hati, kamu mungkin butuh tempat untuk bercerita dan mendapat dukungan dari orang terdekat. Untuk mengatasi hal tersebut, curhat kepada sahabat yang kamu percaya bisa dijadikan sebagai solusi.

Kristen Carpenter, seorang psikiatri, dikutip Healthline, berpendapat bila bercerita dengan teman bisa membuatmu lupa dari perasaan sedih yang dirasakan. Hal tersebut juga akan lebih memudahkan kamu untuk bisa sembuh dari sakit hati setelah putus.

Baca Juga: 5 Tips Berkomunikasi Asertif dalam Hubungan, Bikin Langgeng!

4. Temukan sumber kebahagiaan yang baru

5 Tips Healing Setelah Patah Hati, Langsung Cari Pacar Baru?ilustrasi makan bersama teman (pexels.com/Katerina Holmes)

Setiap orang berhak untuk bahagia, begitu pula dirimu. Setelah kamu berhasil menerima perasaan sedih tersebut, kini saatnya untukmu bisa kembali bahagia dengan cara yang baru.

Gak selalu dengan pasangan, kamu bisa bahagia dengan dirimu sendiri. Bottari menyarankan, sebaiknya coba dorong diri sendiri untuk melakukan sesuatu, bahkan saat kamu enggan melakukannya.

"Kamu bisa bertemu dengan temanmu untuk makan siang bersama, maka ketika pulang kamu akan merasa lebih baik daripada harus mengurung diri di rumah," terangnya.

Selain bertemu dengan teman, kamu juga bisa mulai fokus pada hal lain. Misalnya, fokus pada karier, mencoba hobi baru, atau melakukan kegiatan lain yang kamu senangi.

5. Berkonsultasi dengan tenaga profesional

5 Tips Healing Setelah Patah Hati, Langsung Cari Pacar Baru?ilustrasi konsultasi dengan tenaga profesional (pexels.com/cottonbro studio)

Jika kamu merasa kesedihanmu terlalu berat dan kompleks, maka sebaiknya datangi tenaga profesional untuk mengatasinya. Gak perlu merasa malu atau buruk, karena itu merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap diri sendiri.

Dikutip Healthline, Cindy Lamothe, seorang jurnalis, menyebutkan bila tenaga profesional bisa membantumu mengatasi emosi yang menyakitkan. Lewat konsultasi tersebut, kamu akan diberikan bimbingan agar bisa sembuh dari patah hati.

Patah hati dan bersedih merupakan perasaan normal yang bisa dialami oleh siapa saja. Nikmati alurnya dan cobalah untuk bangkit jadi sosok yang lebih baik lagi. Beberapa tips di atas bisa coba kamu lakukan agar bisa healing dari rasa sakit tersebut. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Emosi Gak Stabil? Lakukan 5 Kiat Emotional Healing Ini! 

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Mari berteman!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya