Emosi Gak Stabil? Lakukan 5 Kiat Emotional Healing Ini! 

Kalau dibiarkan begitu saja bisa merusak kejiwaan

Setiap orang pasti pernah memiliki emosi di dalam dirinya, seperti sedih, cemas, marah, dan lain sebagainya. Emosi pun bisa muncul kapan saja dan terkadang sulit untuk dikontrol.

Sayangnya, emosi yang tidak stabil akan berdampak buruk bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar. Untuk itu, diperlukan cara menyembuhkan emosi yang tidak stabil. Nah, berikut ini lima kiat emotional healing yang bisa dicoba!

1. Mencintai dan dicintai

Emosi Gak Stabil? Lakukan 5 Kiat Emotional Healing Ini! ilustrasi mencintai dan dicintai (pexels.com/cottonbro studio)

Mencintai dan dicintai memiliki manfaat yang baik bagi emosional. Dengan saling mencintai dapat membuat hidup menjadi lebih bahagia, hidup lebih lama, dan membuat emosi menjadi lebih stabil.

Dilansir WebMD, seseorang yang mengalami stres dapat teratasi baik ketika mendapatkan dukungan dari orang yang dicintai. Misalnya, ketika kehilangan pekerjaan maka pasangan dapat membantu dukungan secara emosional ataupun finansial.

"Jika kamu sedang menghadapi stres dan mendapat dukungan dari seseorang yang mencintaimu, kamu dapat mengatasinya dengan lebih baik," ungkap Arthur Aron, PhD, salah satu peneliti di State University of New York, dilansir WebMD.

2. Menjadi diri sendiri

Emosi Gak Stabil? Lakukan 5 Kiat Emotional Healing Ini! ilustrasi menjadi diri sendiri (pexels.com/Oleksandr Pidvalnyi)

Melakukan berbagai hal jika sesuai dengan diri sendiri tentu akan terasa lebih enjoy, khususnya dalam hal pekerjaan. Tekanan dari pekerjaan yang tidak disukai dapat berakibat emosional menjadi tidak stabil.

Lakukanlah hal yang membuat diri sendiri senang dan kamu pun bisa menikmati saat melakukannya. Coba tetapkan batasan-batasan untuk diri sendiri, miliki keyakinan, dan pendapat sendiri soal hal-hal yang ingin dikatakan, dan hal-hal lainnya.

3. Kuasai pikiran

Emosi Gak Stabil? Lakukan 5 Kiat Emotional Healing Ini! ilsutrasi kuasai pikiran (pexels.com/Andrea Piacquadio)
dm-player

Pikiran dapat memengaruhi perasaan seseorang, khususnya tekanan emosi. Memikirkan hal-hal yang tidak bisa dikendalikan hanya akan berpengaruh buruk ke pikiran dan meningkatkan tekanan emosi.

Dilansir KevinMD, emosi dihasilkan dari cara berpikir tentang berbagai hal. Untuk mengubah emosi seseorang, perlu dilakukan restrukturisasi pikiran-pikiran.

"Kamu harus memahami apa yang terjadi. Setiap kali kamu merasa sedih atau memiliki emosi negatif yang kuat tentang sesuatu, cobalah untuk mengidentifikasi pikiran negatif terkait yang mungkin dimiliki sebelumnya," ungkap seorang Dokter, Miguel Villagra, MD., dilansir KevinMD.

Baca Juga: Penuh Emosi dan Ekspresi, 5 Zodiak yang Jago Akting

4. Tingkatkan kepribadian diri

Emosi Gak Stabil? Lakukan 5 Kiat Emotional Healing Ini! ilustrasi tingkatkan kepribadian diri (pexels.com/Moose Photos)

Pribadi yang baik mampu melihat sisi kehidupan yang lebih positif. Menjalani hidup yang positif dapat membantu pikiran seseorang menjadi lebih jernih.

Oleh karenannya, meningkatkan kepribadian juga berfungsi untuk mempelajari cara mengekspresikan pikiran dan perasaan yang lebih baik. Dengan begitu, emosional akan mudah terkontrol.

5. Lupakan masa lalu

Emosi Gak Stabil? Lakukan 5 Kiat Emotional Healing Ini! ilustrasi lupakan masa lalu (pexels.com/Fernando Martinez)

Saat menjalani kehidupan, tentunya kamu akan melewati masa-masa kesedihan, kebahagiaan, dan memalukan. Dalam hal ini, mengingat masa lalu sering membuat seseorang mengalami kecemasan, perasaan sedih tiba-tiba, kemarahan, hingga traumatis.

Cobalah perlahan-lahan untuk bangkit dari kubangan masa lalu tersebut. Dengan begitu, kamu dapat menjalani hidup lebih bahagia tanpa adanya emosi masa lalu yang muncul

Itulah lima kiat emotional healing yang dapat membuat hidup menjadi lebih tenang. Jangan lupa dipraktikkan, ya!

Baca Juga: 5 Alasan Sesekali Perlu Mengabaikan Hal-hal yang Menguras Emosi

Nurlaeli Aida Photo Verified Writer Nurlaeli Aida

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya