5 Cara Atasi Overthinking selama LDR, Kontrol Pikiran Biar Tenang!

Berpikiran negatif hanya bikin hubungan kandas

Overthinking saat sedang LDR adalah hal yang umum terjadi. Namun, jika tidak segera diatasi, akan menimbulkan masalah nantinya. Mudah marah, cemburu, dan perasaan tertekan adalah sebagian dampak dari overthinking.

Mengatasi overthinking sebenarnya cukup sederhana. Lakukan cara-cara di bawah ini untuk kontrol pikiran dan emosi yang menyebabkanmu overthinking terhadap pasangan.

1. Jalin komunikasi yang baik dan terbuka 

5 Cara Atasi Overthinking selama LDR, Kontrol Pikiran Biar Tenang!ilustrasi komunikasi (pexels.com/RODNAE Productions)

Penyebab overthinking yang paling utama adalah ketidakpercayaanmu akan kesetiaan pasangan. Kamu selalu berpikir bahwa dia selingkuh atau bersenang-senang dengan lawan jenis lain yang jauh di atas dirimu dari segi penampilan.

Guna membentuk kembali kepercayaan dalam dirimu, mulailah menjalin komunikasi dengan baik dan terbuka pada pasangan. Rutinlah bertanya kabar setiap hari dan ceritakan semua yang dilalui satu sama lain. Ketika komunikasi bisa berjalan dengan baik, maka kamu tidak akan berpikir macam-macam tentangnya karena kamu tahu apa yang dilakukan pasanganmu di sana.

2. Kendalikan pikiranmu 

5 Cara Atasi Overthinking selama LDR, Kontrol Pikiran Biar Tenang!ilustrasi meditasi (pexels.com/Spencer Selover)

Cara selanjutnya adalah mengendalikan pikiranmu. Mengapa ini perlu? Pertama ketahuilah bahwa sebagian besar pikiran negatif itu bermula dari kamu yang sering menduga dan menganggap ada yang tidak beres dengan pasanganmu saat ini.

Pikiran negatif akan membawamu ke banyak masalah, yang nantinya akan menyengsarakan dirimu juga. Oleh karena itu, kendalikan pikiranmu agar tidak berlarut-larut semakin dalam dan membuatmu bertengkar dengannya. Tanamkan juga dalam dirimu bahwa apa yang kamu pikirkan tentang pasangan adalah hal yang berlebihan dan itu tidak benar adanya.

Baca Juga: 5 Urgensi Transparansi Keuangan saat Jalani LDR

3. Cari aktivitas yang meminimalisir pikiran negatif 

dm-player
5 Cara Atasi Overthinking selama LDR, Kontrol Pikiran Biar Tenang!ilustrasi berbincang bersama (pexels.com/cottonbro)

Mencari aktivitas baru yang bisa membuatmu bahagia dan sibuk dengan hal itu adalah cara lain yang ampuh untuk menghilangkan overthinking. Kamu dengan bebas dapat memilih aktivitas yang kamu suka, seperti memperdalam hobimu, nongkrong dengan teman-teman, atau pun melakukan perjalanan ke suatu tempat seorang diri.

Rasa bahagia yang kamu rasakan akan membuatmu terus berpikir tentang hal baik. kamu tidak akan merusak harimu yang bahagia ini dengan pikiran negatif, yang nantinya hanya akan membuatmu kesal dan marah.

4. Ubah perspektif 

5 Cara Atasi Overthinking selama LDR, Kontrol Pikiran Biar Tenang!illustrasi wanita tersenyum (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Cobalah untuk melihat berbagai hal yang kamu pikirkan dengan perspektif yang berbeda. ketika kamu punya suatu hal yang ditakutkan dari hubungan dan pasanganmu, cobalah untuk berpikir kembali seberapa besar kemungkinan tersebut dapat terjadi pada dirimu.

Jika kamu tidak dapat memasukkan kemungkinannya terjadi, artinya kamu tidak perlu merasa khawatir dengan hal itu. Dan, ketika kamu memikirkan hal yang sudah terjadi di masa lalu dan takut hal itu akan terjadi lagi, cobalah untuk mencari hal positif dari kejadian tersebut.

5. Fokus melakukan hal baik dalam hubungan 

5 Cara Atasi Overthinking selama LDR, Kontrol Pikiran Biar Tenang!illustrasi pria melihat HP (unsplash.com/Nasik Lababan)

Daripada kamu memikirkan hal yang sebenarnya hanya dugaanmu saja, dan memang belum terbukti, lebih baik fokus melakukan hal baik di hubungan kalian. Coba berikan banyak cinta pada pasangan agar kalian bisa tetap merasa dekat satu sama lain.

Cinta yang kamu berikan padanya akan membuat dia tahu bahwa kamu amat sangat mencintainya dan memperkecil kemungkinan dia dekat dengan orang baru yang bisa menggantikanmu. Jadi, ini semacam usaha agar hubunganmu dengannya bisa tetap awet.

Overthinking hanya akan menyiksamu secara emosional. Daripada kamu tertekan sendiri dengan pikiranmu sendiri, lakukan cara-cara di atas untuk mencegahnya. Membuat hubungan jauh lebih bahagia adalah hal yang seharusnya kamu lakukan, bukan malah menduga pasangan dengan segala dugaan yang tidak benar.

Baca Juga: 5 Cara Memperbaiki Hubungan Terlanjur Toxic, Masih Ada Jalan 

P U T R I Photo Verified Writer P U T R I

Yuk menulis lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya