Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?

Dijamin sukses!

Ciyeee…yang lagi naksir! Gimana rasanya tiap kamu bangun pagi sama tiap kali kamu tidur di malam hari? Apa kamu jadi lebih gampang dan semangat bangun pagi meski susah tidur di malam hari karena kepikiran wajahnya? Ya, ya, ya, IDNtimes paham banget gimana perasaan kamu, naik turun kayak di rollercoaster, harap-harap cemas menginginkan si dia pun menyadari keberadaan diri kamu atau menganggap kamu lebih dari sekedar teman biasa.

Ehm, stop dulu deh! 

Kamu nggak akan pernah bisa mengalami yang namanya gayung bersambut kalau cuman sebatas harap-harap aja! Sekarang zamannya kamu #MOGER, alias mau bergerak! Kalau kamu cewek, ya kirimkanlah sinyal yang kenceng untuk mengundang doi mendekat! Kalau kamu cowok, kamu nunggu apa sih? Nggak akan bisa kamu memenangkan hati si dia kalau kamu cuman bergerak di tempat aja!

Hmm…maaf, IDNtimes agak baper!

Biar kamu tobat dan buru-buru #MOGER, coba deh kamu crosscheck dikit, bener nggak gerak-gerik ini udah ada dalam manuver pedekate kamu!

Curi-curi pandang udah mainstream, sekarang zamannya tangkap-tangkap pandang.

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: darksmurfsub.com

Maksudnya, kalau kamu ke-gap ngeliatin, kamu dengan pede nggak mengalihkan pandangan mata, dan melemparkan senyum.

Stay cool masih berlaku, tapi jangan diam melulu sampai doi juga bingung kamu maunya apa.

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: idwanita.com

 

Cool boleh sih, tapi jangan terlalu jaim, ya! Kalau emang suka nggak usah jual mahal, sapalah terlebih dahulu, ajaklah terlebih dahulu, lakukanlah gerakan terlebih dahulu!

Saat mata kamu menangkap kedatangan doi di dalam ruangan atau area yang sama dengan kamu, jangan gerak buat kabur!

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: iskandetia.tumblr.com

Iya, tahu, kadang rasa berdebar di dada itu bikin kamu nervous, tapi kalau kamu terus ngambil langkah seribu, bisa-bisa doi salah paham dan ngirain kamu nggak suka sama doi. Kan berabe!

Setelah menenangkan jantung kamu, bergeraklah ke arah dia secara santai, jangan kelihatan nervous!

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: yunjaealways.wordpress.com

Sapa dia seperti biasa kalau kamu sudah kenal sama dia. Kalau belum, cobalah berada dalam radius jarak pandang dia. 

Kalau kamu nggak bisa menahan diri untuk ngeliatin taksiran kamu, setidaknya jangan terlalu terang-terangan.

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: wowkeren.com

dm-player

Nanti kamu dikira creepy. Inget, ya, tangkap-tangkap pandang boleh, tapi jangan ngeliatin secara obsesif. 

Kembali ke teritori asing. Kamu yang belum kenal sama taksiran kamu, perlu pasang kuda-kuda buat cari orang di sekitar dia yang ternyata kamu kenal.

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: indo5.net

Selama doi bukan orang yang benar-benar asing, pasti ada deh orang di sekitar dia yang kamu kenal dan bisa bantu kenalin kamu ke doi!

Setelah kamu merasa kamu dan taksiran kamu sudah saling mengenal dengan baik, saatnya menaikkan status dari kenalan ke sahabat.

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: showbiz.liputan6.com

Caranya? Ya, sama aja kayak kalau kamu berteman sama teman-teman kamu yang sejenis. Coba ingat-ingat, apa aja yang sudah kamu lakukan sampai sahabat terdekat kamu saat ini bisa menjadi sahabat kamu. Kamu pasti menyediakan diri buat dapat selalu diandalkan dan sering jalan bareng sama sahabat kamu, ‘kan? Ya udah.

Kalau kalian udah sering ketemuan dalam atmosfer persahabatan (yang pastinya melibatkan banyak orang-orang lainnya), jangan ragu buat ngajakin dia pergi berdua aja.

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: merdeka.com

‘Kan, temen? Kalau kamu nervous terus keringetan, kamu aman kalau kamu udah pake Rexona Motionsense, yang semakin kamu aktif bergerak dan berkeringat, semakin kandungannya bikin kamu wangi.

Jangan ajak dia ke tempat yang kesannya romantis dulu!

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: sidomi.com

Belum saatnya buat kamu ngajakin dia nonton berdua atau dinner! Ajak dulu dia ke toko buku, ke toko hewan atau ke taman, pokoknya jangan sampai kalian nyasar ke tempat di mana doi bisa berpikir bahwa kamu ngajak doi nge-date!

Mulailah secara perlahan namun pasti meningkatkan intensitas komunikasi dan perhatian kamu ke dia.

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: masambon.blogspot.com

Ingatkan dia untuk hal-hal yang bakal bikin dia surprise kalau kamu ternyata ingat. Hal-hal kecil kayak gini justru lebih membuktikan perhatian tulus kamu daripada sekedar nanya: “Udah makan belum?”. Inget, catet!

Kemudian, masuk ke fase menunggu aktif. Maksudnya, kamu mulai mengurangi intensitas kebersamaan kalian, untuk melihat apakah perasaan kamu bersambut.

Kamu yang Lagi Pedekate, Sudahkah Gerak-Gerik Ini Kamu Praktekkan?Sumber Gambar: nyunyu.com

Nah, kalau ternyata perasaan kamu bersambut, jangan ragu untuk lanjut! Kalau kamu cowok, langsung tawarkan doi kesempatan untuk jadi pacar kamu. Kalau kamu cewek, lanjutkan intensitas komunikasi dan kebersamaan sampai cowok yang kamu incar itu mantep dan menjadikan kamu pacar dia. Tapi, kalau digantungin, stop di sini, jangan lanjut lagi! Masih banyak gerakan lain yang bisa kamu praktekkan sama calon kekasih masa depan kamu, jangan disia-siain buat sosok yang nggak serius.

Gimana? Saatnya kamu raih momen #MOGER kamu yang sukses, dengan pedekate gaya aktif ini! Awali dengan sedikit nyali dan kemauan untuk bertindak dan maju, dan momen #MOGER kamu sedang bergerak menuju arah pasti! Gerakin diri kamu, jangan takut usaha dikit dan capek-capek berkeringat dikit, karena #MOGER ala Rexona Motionsense bakal membantu usaha kamu berbuah wangi. Coba bayangin, langkah pedekate di atas ditambah dengan wangi setiap saat, bakal bikin pesona kamu sulit ditolak!

Topik:

Berita Terkini Lainnya