Putus Cinta? Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Gak Perlu Lama-lama Bersedih

Memang bikin galau, tapi kamu pasti kuat

Mungkin sebagian dari kamu pernah mengalami drama pahit putus cinta. Diputus sepihak oleh pacar yang kini sudah menjadi mantan tentu saja membuatmu sedih dan jadi gak produktif dalam waktu yang lama. Gak perlu sedih berlarut-larut, ini dia 5 alasan logisnya.

1. Jodoh sejati gak akan ke mana

Putus Cinta? Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Gak Perlu Lama-lama Bersedihyukepo.com

Seperti lirik lagu Afgan, jodoh pasti bertemu. Begitu pun dengan pasangan, ia akan ada buat kamu hingga saatnya menikah nanti. Cepat atau lambat, kamu pasti akan menemukan jodoh sejatimu.

Bukankah manusia sudah diciptakan berpasang-pasangan? Kalau si dia sudah berani memutuskan untuk meninggalkanmu, ya mau bagaimana lagi, berarti si dia memang bukan jodohmu.

2. Jodoh itu misteri. Pasangan yang tampak serasi saja belum tentu jadi pasangan suami-istri

Putus Cinta? Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Gak Perlu Lama-lama Bersedihseruni.id

Pada akhirnya, kamu akan menikah dan mencari pendamping hidup, bukan pacar. Gak sedikit kok orang yang sudah berpacaran bertahun-tahun dengan pasangannya, tapi justru malah menikah dengan orang lain.

Di waktu yang tepat nanti, kamu pasti akan menemukan pasangan yang jauh lebih baik, yang merupakan jodoh sejatimu dan siap mendampingimu di pelaminan.

Baca Juga: Ditolak Gebetan? Lakukan 5 Hal Ini Biar Gak Stres Karena Patah Hati

3. Lebih baik putus sekarang daripada bermasalah di kemudian hari

dm-player
Putus Cinta? Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Gak Perlu Lama-lama Bersediheverydaypsych.com

Ketika si dia minta putus dari kamu, sedikit banyak pasti ada kekuranganmu yang bikin si dia kurang 'sreg' denganmu. Percayalah, jodoh sejati akan mau menerima dan membantumu memperbaiki semua kelemahanmu, bukan malah meninggalkanmu tanpa alasan yang jelas.

Bayangkan, kalau kamu tetap mau memperjuangkan si dia untuk saat ini, bukan gak mungkin ke depannya hubungan kalian bisa bermasalah, kan? Apalagi jika di masa depan kamu sedang di 'posisi bawah' dari saat ini, pacar yang bukan cinta sejatimu bisa saja meninggalkanmu. Bukankah lebih baik putus saat ini daripada menyesal di kemudian hari?

4. Setelah putus dengan dia, kamu bisa bebas menjadi diri sendiri

Putus Cinta? Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Gak Perlu Lama-lama Bersedihwallpaperup.com

Mungkin selama berhubungan dengan mantanmu, kamu sering gak menjadi 'diri sendiri'. Gak menutup kemungkinan, pacar yang bukan pasangan sejatimu menuntutmu melakukan berbagai hal yang aneh-aneh yang 'bukan kamu banget', seperti mengatur untuk mengubah penampilan atau kebiasaanmu.

Kalau kamu kemudian diputus dan bisa jadi lebih bebas, kenapa harus galau? Lagipula, jodoh sejati gak akan menuntut kamu untuk mengubah jati dirimu.

5. Kejadian putus cinta bisa jadi wadah untuk instropeksi diri, belajar, dan menjadi lebih baik ke depannya

Putus Cinta? Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Gak Perlu Lama-lama Bersedihpexels.com/Gabriela Palai

Dari mantan, gak sedikit yang bisa kamu dapatkan sebagai bahan instropeksi dan pembelajaranmu untuk masa depan. Kalau mantanmu memutuskanmu tanpa sebab, kamu bisa instropeksi dan menerka-nerka apa penyebabnya. Kalau kamu diputuskan mantan karena berbuat salah dengannya, misalnya, kamu bisa mengambil pelajaran untuk gak mengulanginya lagi dengan jodoh sejatimu kelak.

Sedih akibat putus cinta memang sangat wajar, tapi gak perlu sampai berlarut-larut. Sebisa mungkin, tetap berpikir jernih dan keep your life going. Bersabarlah, jodoh sejatimu pasti akan datang di waktu yang tepat, kok!

Baca Juga: 5 Cara Jitu Memperbaiki Kualitas Diri setelah Putus Cinta

Rivandi Pranandita Putra Photo Verified Writer Rivandi Pranandita Putra

Mencari proofread skripsi/tesis/jurnal ilmiah? IG: @mollyproofread

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya