TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Menggunakan Makeup Tebal Tanpa Khawatir Jerawatan, Catat!

Terpenting jangan abai dalam merawat wajah secara rutin

ilustrasi makeup (unsplash.com/freestocks)

Bagi para kaum hawa, tentunya makeup menjadi salah satu kebutuhan penting untuk menunjang penampilannya secara maksimal. Beberapa pekerjaan juga ada yang menuntut para pegawainya untuk aktif dalam menggunakan makeup, bahkan untuk tampilan makeup yang tebal sekali pun.

Sebetulnya, penggunaan makeup tebal sangat rentan sekali terhadap risiko jerawat pada wajah, apalagi jika tidak dilakukan dengan tepat. Jika memang kamu harus menggunakan makeup yang tebal maka perhatikanlah beberapa tips berikut ini agar tidak perlu khawatir akan risiko jerawat.

Baca Juga: 5 Base Makeup untuk Hasil Tampilan Alami, Bagus untuk No Makeup Look!

1. Pilih makeup yang bebas minyak

ilustrasi makeup (unsplash.com/Raphael Lovaski)

Tips yang pertama adalah dengan memilih produk makeup yang tepat, termasuk salah satunya adalah dengan memilih makeup yang bebas dari kandungan minyak. Sebetulnya ada cukup banyak produk-produk makeup yang mengandung minyak, sehingga memengaruhi kondisi wajah pada saat menggunakannya nanti.

Penggunaan makeup dengan bahan minyak di dalamnya juga dikhawatirkan dapat menyumbat pori-pori pada wajah, sehingga justru berpotensi menyebabkan jerawat. Setidaknya jika kamu memilih makeup yang bebas minyak, maka risiko jerawatan pun bisa teratasi dengan baik.

Baca Juga: 8 Tips Memakai Produk Alis agar Tidak Terlalu Tebal

2. Selalu gunakan alat makeup yang bersih

ilustrasi alat makeup (unsplash.com/Raphael Lovaski)

Menggunakan makeup biasanya tidak lengkap apabila kita menggunakan alat-alat khusus seperti brush. Ternyata alat-alat makeup yang tidak bersih justru akan berpotensi menyebabkan risiko jerawatan akibat kotoran atau pun kuman yang terdapat pada alat tersebut, sehingga bisa masuk ke dalam pori-pori wajah.

Kamu sebaiknya perlu membersihkan alat makeup secara rutin, sehingga nantinya alat makeup yang digunakan pun dapat selalu bersih. Dengan rajin membersihkan alat makeup maka wajah pun akan tetap bebas dari risiko jerawatan, meski menggunakan makeup yang tebal setiap harinya.

3. Cuci tangan sebelum makeup

ilustrasi mencuci tangan (unsplash.com/Mélissa Jeanty)

Pada saat berhias dengan makeup biasanya orang-orang tidak selalu menggunakan alat khusus, melainkan juga menggunakan tangan. Tidak heran rasanya apabila mencuci tangan sebelum menggunakan makeup menjadi satu hal penting yang perlu dilakukan secara rutin nantinya.

Setidaknya dengan memastikan bahwa kamu telah mencuci tangan maka kondisi tangan pun akan bersih dan terbebas dari risiko kotoran yang menempel. Dengan begitu, maka perpindahan antara kotoran dari tangan ke wajah pun bisa diminimalisir dengan baik.

4. Jangan malas melakukan double cleansing

ilustrasi memijat wajah (pexels.com/Miriam Alonso)

Menggunakan makeup tebal memang memiliki potensi jerawat yang cukup tinggi, namun kamu bisa meminimalisir hal tersebut melalui double cleansing. Double cleansing bertujuan agar nantinya sisa-sisa kotoran atau makeup pada wajah bisa benar-benar bersih secara maksimal.

Untuk melakukan double cleansing sebetulnya kamu hanya perlu membersihkan wajah dengan menggunakan cleanser dan juga facial wash. Jangan pernah malas dalam melakukan double cleansing apabila kamu ingin terbebas dari risiko jerawatan akibat penggunaan makeup tebal.

Baca Juga: 6 Alasan Mengapa Seseorang Gak Suka Makeup Tebal, Termasuk Kamu?

Verified Writer

Deska Chalis

Selamat membaca!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya