TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Tetap Merona Meski Tak Pakai Makeup Tebal

Jangan terus pakai makeup biarkan kulitmu bernafas!

time.com

Agar selalu tampil cantik tentunya para perempuan banyak menggunakan makeup. Hal ini disebabkan makeup bisa menyembunyikan kekurangan di wajah sehingga wajah akan tampak selalu sempurna. Namun meski begitu kamu tetap bisa mendapatkan wajah yang sempurna meski tanpa menggunakan makeup, asalkan 5 tips berikut selalu diterapkan secara rutin!

1. Selalu membersihkan wajah

thelist.com

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah jangan lupa untuk selalu membersihkan wajah karena ini adalah kunci penting untuk mendapatkan wajah yang glowing. Berbagai kotoran bila terus terperangkap di dalam wajah akan membuat wajah tampak kusam dan akhirnya jerawat pun muncul. Oleh sebab itu jangan lupa untuk selalu membersihkan wajah seperti menggunakan milk cleanser, facial wash sampai toner.

2. Rajin eksfoliasi wajah

besthealthmag.ca

Sel-sel kulit mati harus disingkirkan dari wajah karena penumpukan sel kulit mati hanya akan menyebabkan wajah kusam dan berjerawat. Oleh sebab itu jangan lupa untuk melakukan eksfoliasi wajah secara berkala minimal seminggu sekali. Karena hal ini akan membantumu untuk terlihat cerah dan bersinar. Namun jangan lupa juga untuk menggunakan eksoliator yang cocok dengan kulit ya!

Baca Juga: Skincare 101: Mengenal "Glass Skin Look", Kulit yang Glowing dan Dewy

3. Gunakan sunscreen

allure.com

Sunscreen amat penting untuk kulit wajah karena bisa mengurangi kulit terbakar dan terkena radikal bebas. Jika kamu beraktivitas tanpa sunscreen tentunya kulitmu akan mudah mengalami hiperpigmentasi akibat dari sinar UVA dan UVB. Namun ada baiknya gunakan sunscreen yang mudah meresap di kulit dan ringan agar membuatmu tetap terasa nyaman sepanjang hari.

4. Gunakan selalu pelembab

cheekycomplexion.com

Tak lengkap rasanya tanpa menggunakan pelembab di wajah setelah semua aktivitas di atas telah dilakukan. Hal ini disebabkan pelembab tentunya mengandung nutrisi yang dibutuhkan kulit dan membantu kulit tetap sehat. Selain itu kulit yang sehat akan terlihat lebih cerah dan glowing meskipun kamu tak menggunakan makeup.

Baca Juga: Skincare 101: Mengenal Microneedling, Perawatan untuk Injeksi Kolagen

Verified Writer

Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya